Sejarah Singkat Berdirinya PT. Rajawali Nusindo Cabang Medan

62

BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

4.1 Gambaran Umum Perusahaan

4.1.1 Sejarah Singkat Berdirinya PT. Rajawali Nusindo Cabang Medan

PT. Rajawali Nusantara Indonesia Nusindo berawal dari usaha Oei Tjien Sien, seorang pedagang gula di Semarang pada tahun 1863 dengan badan usaha bernama NV Handel My Kian Gwan yang kemudian diwariskan kepada putranya Oei Tiong Ham pada tahun 1885. Pada tahun 1961 perusahaan ini dinasionalisasikan oleh pemerintah Republik Indonesia dan pada tahun 1964 namanya diubah menjadi PT. Rajawali Nusantara Indonesia Nusindo. Perkembangan PT. Rajawali Nusindo dewasa ini telah tumbuh menjadi suatu perusahaan yang terpercaya dibidang distributor farmasi, philips, alat-alat kesehatan, mustika ratu, dan gula. PT. Rajawali Nusindo sempat meraih sukses di bidang real estate and property, namun kemudian usaha ini tidak lagi diprioritaskan sejak tahun 1997 karena PT. Rajawali Nusindo berkonsentrasi pada bisnis unggulannya, yaitu distributor farmasi, philips, alat-alat kesehatan, mustika ratu, dan gula. PT. Rajawali Nusindo merupakan Badan Usaha Milik Negara BUMN yang didirikan berdasarkan Peraturan Pemerintah No. 5 tahun 1974 dengan Akte Notaris No. 5 tanggal 21 Mei 1976 dengan bentuk badan hukum perusahaan perseroan persero dan telah mendapat pengesahan Menteri Kehakiman No. C 24260 – H – 01 – 04 tahun 1983 pada tanggal 3 Juni 1983. Kebijakan umum dari Universitas Sumatera Utara 63 kantor cabang ditentukan oleh Direksi kantor pusat, sedangkan kebijakan usaha yang memiliki otoritas operasional dan administrasi sebagai badan hukum yang berdiri sendiri. PT Rajawali Nusindo ini dibentuk berdasarkan Keputusan Direksi No. KEP 1200.PKPWPI.024KI8111985 dan surat izin dari Departemen Perdagangan SIUP 35051 – UPD.1CABIX1998 dengan bidang usaha distributor obat-obatan dan alat-alat kesehatan dengan izin operasional sebagai Perusahaan Besar Farmasi PBF No. 31.088PBFIII1991. PT. Rajawali Nusindo Cabang Medan, yang beralamat di Jl. Raya Binjai KM 5 No. 146 Medan dengan kode pos 20123, adalah salah satu dari 26 kantor cabang PT. Rajawali Nusindo Persero yang berkantor pusat di Jakarta. Kegiatan usaha dilakukan oleh kantor cabang perusahaan sesuai dengan anggaran masing- masing dengan bidang usaha perdagangan umum farmasi, apotek, industri kecantikan dan gula. PT. Rajawali Nusindo Cabang Medan sebagai distributor obat-obatan menggunakan strategi differensial marketing, dimana dalam aktivitasnya perusahaan berhadapan dengan tiga pasar, yaitu: a. Pasar Produsen, yaitu pasar dimana pembeli membeli obat untuk dioleh kembali. Yang termasuk dalam pasar ini adalah apotek, yang merupakan sasaran perusahaan dalam memasarkan obat-obatan dari dokter maupun obat bebas. Apotek membeli obat dari perusahaan kemudian mengolahnya sesuai dengan kebutuhan konsumen atau menurut resep dokter. Penjualan ke apotek mempunyai kegiatan rutin. Para salesman dari perusahaan selalu memeriksa daftar obat-obatan yang akan Universitas Sumatera Utara 64 dibutuhkan atau yang sudah habis di apotek-apotek, kemudian para salesman ini akan menawarkan obat–obatan dari perusahaan. Jika disetujui maka perusahaan akan mengirimkan obat-obatan tersebut secepatnya ke apotek. Disamping itu, apotek juga melakukan pemesanan langsung ke perusahaan. b. Pasar Penjual, yaitu pasar yang membeli obat-obatan dari perusahaan kemudian menjual kepada konsumen. Yang termasuk pasar penjual ini adalah toko obat atau apotek. Penjualan ke toko obat merupakan kegiatan rutin melalui pemesanan langsung ke perusahaan. Biasanya yang dibeli oleh toko obat adalah obat-obatan yang telah dikenal oleh masyarakat dan tidak perlu resep dokter. c. Pasar Pemerintah, yaitu yang termasuk di dalamnya adalah rumah sakit dan proyek-proyek pengadaan obat-obatan dan alat-alat kesehatan, yang dibiayai oleh APBN atau APBD. Perusahaan menyalurkan produknya, biasanya setelah ditunjuk sebagai pemenang tender pengadaan obat oleh kepala rumah sakit atau pemimpin proyek. Penjualan biasanya dilakukan di bawah harga pasar karena dilakukan dalam jumlah besar.

4.1.2 Visi, Misi dan Struktur Organisasi PT. Rajawali Nusindo Cabang