Memahami Isi Doa Aku Percaya tentang SifatCiri dari Gereja

92 Kelas VIII SMP dan akan satu Tuhan Yesus Kristus, Putera Allah yang tunggal. Ia lahir dari Bapa sebelum segala abad, Allah dari Allah, Terang dari Terang, Allah benar dari Allah benar. Ia dilahirkan, bukan dijadikan, sehakikat dengan Bapa; segala sesuatu dijadikan oleh-Nya. Ia turun dari surga untuk kita manusia dan untuk keselamatan kita. Ia dikandung dari Roh Kudus, Dilahirkan oleh Perawan Maria, dan menjadi manusia. Ia pun disalibkan untuk kita, waktu Pontius Pilatus; Ia menderita sampai wafat dan dimakamkan. Pada hari ketiga Ia bangkit menurut Kitab Suci. Ia naik ke surga, duduk di sisi Bapa. Ia akan kembali dengan mulia, mengadili orang yang hidup dan yang mati; kerajaan-Nya takkan berakhir. aku percaya akan Roh Kudus, Ia Tuhan yang menghidupkan; Ia berasal dari Bapa dan Putra, disembah dan dimuliakan; Ia bersabda dengan perantaraan para nabi. aku percaya akan Gereja yang satu, kudus, katolik dan apostolik. aku mengakui satu pembaptisan akan penghapusan dosa. aku menantikan kebangkitan orang mati dan hidup di akhirat. 2. Cobalah untuk sekali lagi mengamati kembali sebagian kalimat dari doa Aku Percaya tersebut, khususnya yang menyangkut sifatciri dari Gereja, yaitu kalimat yang dicetak tebal. 3. Berdasarkan ciri Gereja tersebut, cobalah untuk merumuskan pertanyaan guna semakin mendalami dan memahami ciri atau sifat dari Gereja. 4. Diskusikan secara berpasangan atas pertanyaan yang telah dirumuskan, setelah selesai, bergabunglah dengan kelompok lain untuk mengomunikasikan hasil diskusi masing-masing. 93 Pendidikan Agama Katolik dan Budi Pekerti

2. Mewujudkan Sifat Gereja dalam Kehidupan Sehari-hari

1. Simaklah kembali keempat sifatciri Gereja yang satu, Kudus, Katolik dan Apostolik itu, dengan memahami makna masing-masing sifatciri. 2. Sekarang, carilah guru yang beragama Katolik dan wawancarailah dengan pokok pertanyaan wawancara mengenai cara atau tindakan yang dapat dilakukan untuk mewujudkan keempat ciri sifat dari Gereja tersebut. Jika di perpustakaan ada buku teks Pendidikan Agama Katolik terbitan swasta, kalian bisa melakukan studi pustaka untuk menemukan tindakan mewujudkan ciri Gereja tersebut. 3. Setelah selesai wawancara atau studi pustaka, rumuskan hasilnya dalam bentuk laporan yang dapat dipresentasikan dan dikumpulkan kepada guru Untuk Dipahami • Kebiasaan hidup dari Gereja perdana sebagai persekutuan, sampai sekarang masih dipelihara dan dilanjutkan oleh Gereja. • Dalam doa Syahadat katolik, kita mengenal dan mengamini akan ciri dari gereja yaitu Gereja yang Satu, Kudus, Katolik, dan Apostolik. • Gereja yang Satu. Kesatuan dalam gereja tampak dalam satu Injil, satu baptisan, dan satu jabatan yang dikaruniakan kepada Petrus dan kedua belas rasul. • Gereja yang Kudus berarti Gereja menjadi perwujudan kehendak Allah yang Mahakudus untuk bersatu dengan manusia dan mempersatukan manusia dalam kekudusanNya. • Gereja yang Katolik, berarti bahwa Gereja diperuntukkan bagi semua manusia dari segala bangsa, tempat dan zaman. • Gereja yang Apostolik, berarti bahwa Gereja berasal dari para rasul, dan tetap berpegang teguh pada kesaksian iman mereka. • Sifatciri Gereja yang Satu, Kudus, Katolik, dan Apostolik akan tetap berjalan seterusnya apabila semua komponen dalam Gereja turut mengusahakan agar semuanya senantiasa diwujudkan dalam berbagai usaha atau kegiatan nyata yang diikuti oleh seluruh umat Allah.

3. Releksi

Dalam perayaan Ekaristi, kita selalu mengungkapkan iman kepercayaan kita dalam doa Aku Percaya. Dalam doa tersebut, kita mengimani sifat gereja yang satu, kudus, katolik dan apostolik. Iman kita ini hendaknya diwujudnyatakan dalam kehidupan sehari-hari. - Sudahkah kalian menjaga dan mengusahakan kesatuan dari Gereja? Dengan cara apa? 94 Kelas VIII SMP - Sudahkah kalian mengusahakan kekudusan kalian sebagai anggota gereja? Dengan cara apa? - Sudahkah kalian mengusahakan kekatolikan dari Gereja? Dengan cara apa? - Sudahkah kalian mengusahakan keapostolikan dari Gereja? Dengan cara apa? Mohonlah pada Tuhan agar senantiasa membimbing kalian dalam mengusahakan sifat gereja dalam kehidupan kalian sehari-hari. Doa Akhirilah kegiatan belajar kamu dengan mengungkapkan Doa Aku Percaya rumus singkat berikut ini Aku Percaya Aku percaya akan Allah, Bapa yang Mahakuasa, Pencipta langit dan bumi; Dan akan Yesus Kristus, Putra-Nya yang tunggal, Tuhan kita, Yang dikandung dari Roh Kudus, Dilahirkan oleh Perawan Maria; Yang menderita sengsara Dalam pemerintahan Pontius Pilatus Disalibkan, wafat, dan dimakamkan; yang turun ke tempat penantian pada hari ketiga bangkit dari antara orang mati; yang naik ke surga, duduk di sebelah kanan Allah Bapa yang Mahakuasa; dari situ Ia akan datang mengadili orang yang hidup dan yang mati. Aku percaya akan Roh Kudus, Gereja Katolik yang kudus, persekutuan para kudus, pengampunan dosa, kebangkitan badan, kehidupan kekal. Amin.