Teori Yang Membahas Pengaruh EVA, ROA, Dan EPS Terhadap

Keterangan: Rm = Return pasar IHSG t = Indeks harga saham gabungan periode tertentu IHSG t-1 = Indeks harga saham gabungan periode sebelumnya

2.2.11. Teori Yang Membahas Pengaruh EVA, ROA, Dan EPS Terhadap

Return Saham Menurut Munawir 2001: 2, laporan keuangan pada dasarnya adalah hasil dari proses akuntansi yang digunakan untuk alat berkomunikasi dengan pihak-pihak yang berkepentingan dengan data atau aktivitas perusahaan. Oleh sebab itu, laporan keuangan perusahaan merupakan sumber informasi yang bersifat fundamental untuk dapat menilai kinerja perusahaan yang baik. Untuk itu investor memerlukan informasi yang berkaitan dengan pembentukan harga saham tersebut dalam mengambil keputusan untuk menjual ataupun membeli Sutrisno et. al., 2000: 2. Jika dikaitkan dengan penelitian terdahulu, beberapa pengaruh EVA, ROA, dan EPS terhadap return saham dinyatakan sebagai berikut: 1. Menurut Utomo 1999: 29, EVA adalah ukuran nilai tambah ekonomis yang dihasilkan oleh perusahaan sebagai akibat dari aktivitas atau strategi manajemen. naiknya nilai EVA maka akan meningkatkan return saham, dan turunnya nilai EVA maka return saham perusahaan juga akan turun. Sehingga dapat dikatakan bahwa EVA mempunyai pengaruh positif terhadap return saham. 2. ROA mempunyai koefisien regresi arah positif, dimana asset yang dihasilkan oleh suatu perusahaan menandakan bagaimana keadaan perusahaan tersebut, yang dapat dilihat dari total aktivanya, apakah jumlah aktivanya lebih besar atau lebih kecil dari pasiva yang dimiliki Nirawati, 2003: 107. Jika ROA meningkat, maka mengakibatkan kenaikan return yang tinggi. Sebaliknya, jika ROA menurun, maka mengakibatkan penurunan pada return. 3. Menurut Tandelilin 2001: 233, EPS merupakan perbandingan antara jumlah earning dalam hal ini laba bersih yang siap dibagikan kepada pemegang saham dengan jumlah lembar saham perusahaan. Dapat disimpulkan, jika EPS suatu perusahaan tinggi, maka dapat meningkatkan harga saham dan mempengaruhi tingkat return saham sehingga akan mengalami kenaikan pula. Menurut Khajar 2005: 1, untuk memperoleh return yang diharapkan atas investasinya maka setiap investor harus mempertimbangkan beberapa aspek penting perusahaan emiten dimana investor menanamkan modalnya, membeli surat berharga tersebut baik keuangan maupun non-keuangan yang dapat mempengaruhi besar kecilnya tingkat perolehan return. Teori “Dow” menyatakan identifikasi tren harga pasar dalam jangka waktu panjang berdasar pada data-data historis harga pasar saham di masa lalu Tandelilin, 2001: 252. Isyarat atau signal Signaling Theory adalah suatu tindakan yang diambil oleh manajemen perusahaan untuk memberikan petunjuk kepada para investor mengenai bagaimana cara pandang manajemen terhadap prospek perusahaan Brigham dan Houston, 2006: 40. Teori ini disusun berdasarkan asumsi adanya asymmetric information antara manajer dan pemegang saham. Karena ada asymmetric information maka manajer berusaha memberi sinyal kepada investor Arifin, 2005: 81. Perusahaan yang bagus kinerjanya dapat memberi sinyal berupa porsi hutang yang tinggi pada struktur modalnya Ross 1977, dalam Arifin, 2005: 98. Bardasarkan signaling theory, dapat disimpulkan bahwa semakin tingginya nilai EVA, ROA, dan EPS akan memberikan sinyal kepada investor bahwa kinerja perusahaan semakin efektif, sehingga meningkatkan daya tarik perusahaan dan diminati oleh investor, dan return saham akan semakin naik. Namun sebaliknya, semakin rendahnya nilai EVA, ROA, dan EPS suatu perusahaan akan memberikan sinyal kepada investor bahwa kinerja perusahaan buruk, sehingga mengurangi daya tarik perusahaan dan minat investor, akibatnya return saham akan turun.

2.3. Kerangka Pikir

Penelitian yang dilakukan ini pada dasarnya merupakan pengembangan terhadap penelitian yang telah dilakukan terdahulu yang dapat diikuti pada premis-premis sebagai berikut : Premis 1: Terdapat pengaruh yang kuat atau tinggi antara stock return dan EVA. Hasil penelitian yang dilakukan terhadap 6174 perusahaan yang menggunakan EVA dan tidak menggunakan EVA menunjukkan bahwa terdapat hubungan yang tinggi antara EVA, pendapatan saham, dan nilai perusahaan Biddle, 1997. Premis 2: EVA dalam hal performance assessment, menjadi kriteria penting untuk menilai kinerja manajemen, dengan kinerja perusahaan yang baik mengakibatkan peningkatan harga saham, maka return akan meningkat pula Lisa Linawati Utomo, 1999. Premis 3: Menurut Teori Dow, trend harga pasar saham dalam jangka panjang dapat diidentifikasi dengan berdasarkan pada data-data historis harga pasar saham di masa lalu Eduardus Tandelilin, 2001. Premis 4: ROA berpengaruh positif dan signifikan terhadap return saham satu periode ke depan I G. K. A. Ulupui, 2006. Premis 5: Earning Per Share berpengaruh terhadap harga saham perusahaan manufaktur di BEJ pada periode pengamatan

Dokumen yang terkait

ANALISIS PENGARUH EVA DAN ROA TERHADAP RETURN SAHAM PADA INDUSTRI KONSUMSI DI BURSA EFEK INDONESIA

0 36 8

Pengaruh Pengembalian Aktiva (ROA) dan Laba Per Saham (EPS) Terhadap Return Saham (Pada Perusahaan Retail Trade yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia Periode 2008-2012)

0 23 54

ANALISIS PENGARUH EVA, ROA DAN ROE TERHADAP RETURN PEMEGANG SAHAM PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR DI BURSA EFEK JAKARTA TAHUN 2006 2008

0 2 83

PENGARUH ROI, ROE, EPS DAN EVA TERHADAP RETURN SAHAM PADA PERUSAHAN MANUFAKTUR YANG TERDAFTAR DI BURSA Pengaruh ROI, ROE, EPS Dan EVA Terhadap Return Saham Pada Perusahan Manufaktur Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Periode 2009-2011.

0 1 13

PENGARUH ROI, ROE, EPS DAN EVA TERHADAP RETURN SAHAM PADA PERUSAHAN MANUFAKTUR YANG TERDAFTAR DI BURSA Pengaruh ROI, ROE, EPS Dan EVA Terhadap Return Saham Pada Perusahan Manufaktur Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Periode 2009-2011.

0 2 18

PENGARUH ROA, ROE, NPM, DAN EPS TERHADAP RETURN SAHAM Pengaruh Roa, Roe, Npm, Dan Eps Terhadap Return Saham Pada Perusahaan Food And Baverages Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia 2008-2010.

1 7 14

Pengaruh ROA, ROE, EPS, EVA, dan MVA terhadap Harga Saham Perusahaan Sektor Pertambangan yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Periode 2010-2013.

0 4 23

Analisis pengaruh ROA, ROE, EPS, dan EVA terhadap Return Saham pada Perusahaan Tobacco Manufacture yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Periode Tahun 2006-2010.

1 1 27

ANALISIS PENGARUH EVA, ROA, DAN EPS TERHADAP RETURN SAHAM PADA PERUSAHAAN OTOMOTIF YANG LISTED DI BURSA EFEK INDONESIA PERIODE TAHUN 2005-2008

0 0 28

ANALISIS PENGARUH ROA, DER DAN EPS TERHADAP HARGA SAHAM PADA PERUSAHAAN OTOMOTIF YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA - UMBY repository

0 0 10