Strategi Menulis Matematik Kemampuan Komunikasi Matematik

tahu,membuat terkejut agar memberikan penilaian atas pemahaman mereka. Siswa diminta menuliskan “Apa yang dimaksud dengan pengurangan?” atau : Tuliskan semua yang kamu tahu mengenai sudut”. Beliau awalnya tanya jawab singkat agar siswanya dapat menunjukkan ide mereka secara verbal. Membicarakan ide mereka membuatnya menjadi lebih mudah untuk memulai pemikiran mereka dalam tulisan. 3 Proses berpikir tertuang dalam semua bagian dalam proses menulis. Pada proses berpikir terdapat pemahaman siswa akan suatu konsep matematis. Siswa menuliskan tahap demi tahap penyelesaian suatu masalah sesuai dengan pemahaman mereka disertai kalimat-kalimat penjelas. 4 Menyelesaikan masalah matematika menurut standar NCTM menyatakan bahwa 26 “Problem solving adalah proses dimana pengalaman siswa adalah power dan fungsional dari matematika dunia disekitar mereka”. Ketika menyelesaikan masalah matematika, siswa seharusnya diwajibkan tidak hanya menampilkan jawaban mereka, namun juga menjelaskan alasan dan penalaran mereka. Ketika siswa menyelesaikan masalah atau soal dalam kelas, Marilyn Burns mendorong siswa untuk membawa tugas mereka kepada beliau jika sudah selesai, kemudian Beliau sering membaca dan mendiskusikan tugas tersebut dengan mereka. Beliau menanyakan bagaimana pemikiran mereka, menantang alasan yang lemah, dan mendorong mereka agar lebih cermat atau lebih mendetil. Maka dari itu dalam strategi menulis matematik, guru diharuskan memberikan feedback terhadap tulisan siswa agar siswa dapat mengetahui kesalahannya dan dapat segera memperbaikinya.

d. Kelebihan Strategi Menulis Matematik

Pentingnya menulis matematika menurut Professor Maurer adalah “Writing is an essensial from of communication, especially for subtle material like mathematics. Some people think writing and mathematics are disjoint activities, but far from it. In mathematics you use all the 26 Marilyn Burn, Writing in Math Class, Sausalito: math solution publication, 1995, hlm. 69 tools of ordinary language plus the additional conventions of mathematical symbolism-solution consist of both word and symbols. So writing plays an important role in my course ”. 27 Menurut Joan Countryman, seseorang yang mengeksplorasi hubungan antara matematika dan menulis, menawarkan empat kelebihan menulis matematis yaitu 28 : 1 Siswa dapat menulis untuk menyimpan apa saja yang mereka telah lakukan dan pelajari. 2 Siswa dapat menulis agar dapat menyelesaikan masalah matematika. 3 Siswa dapat menulis untuk memaparkan ide matematika. 4 Siswa dapat menulis untuk menggambarkan proses pembelajaran. Menurut David Pugalee, seseorang yang meneliti hubungan antara bahasa dan pembelajaran matematika, menyatakan bahwa menulis dapat mendukung penalaran matematika dan menyelesaikan masalah problem solving serta membantu siswa memahami konsep dengan komunikasi yang efektif. Beliau menyarankan agar guru membaca tulisan siswa untuk membuktikan kesimpulan logis, pembenaran atas jawaban dan proses serta menggunakan fakta untuk menjelaskan pemikiran siswa 29 . Menulis mengharuskan siswa untuk merumuskan dan menjelaskan ide mereka, dan oleh karena itu, menulis dapat membantu siswa mengembangkan kemampuan matematika siswa 30 . Siswa memahami dan mempertahankan materi kursus yang jauh lebih baik ketika mereka menulis deras tentang hal itu. Menulis mendorong siswa untuk mengambil pendekatan yang mendalam untuk pembelajaran yang sengaja mencari makna, mencoba untuk menghubungan konsep-konsep baru dengan pengetahuan yang ada, mengidentifikasi tema dan kritis mengevaluasi 27 Delano P.Wegener,Phlm.D, Writing Mathematics Correctly, hlm. 2 28 Vicqi Urquhart, Using Writing in Mathematics to Deepen Student Learning,Denver: Mcrel, 2009, h.6 29 Ibid., h.2 30 Marilyn Burns, Writing in Math Class, Sausalito: math solution publication, 1995, hlm. 69 informasi baru. Ini dapat menjadi cara yang sangat berguna untuk siswa belajar fokus pada kesulitan-kesulitan yang gigih dan kesalahpahaman 31 .

e. Tahapan Strategi Menulis Matematik

Berdasarkan teori yang telah dikemukakan sebelumnya, dapat disimpulkan tahapan dalam strategi menulis matematika, yaitu sebagai berikut : Diagram 2.1 Prompt dan masalah diberikan oleh guru kepada siswa dalam bentuk jurnal entry. Di dalam jurnal entry terdapat materi pembelajaran yang disajikan dengan prompt acuan-acuan pertanyaan guna memancing ide yang dimiliki siswa agar siswa dapat mengkonstruksi pemahaman mereka. Kemudian masalahproblem dalam bentuk jurnal entry yang didalamnya terdapat tahapan menulis matematik yaitu pengemukaan ide matematika, menjelaskan proses berpikir siswa menuju penyelesaian akhir. Tahapan strategi menulis matematik meliputi : 1. Pemberian prompt acuan-acuan pertanyaan yang berupa lisan dan tulisan. Prompt yang diberikan secara lisan berupa guru memberikan penjelasan kepada siswa guna memunculkan ide matematikanya. 31 Roy Killen, Effective Teaching Strategies, Australia :cengage learning, 2007, Cet. 4, hlm.289 PROMPT MASALAH IDE MATEMATIKA PROSES BERPIKIR PENYELESAIAN MASALAH LISAN TULISAN Sedangkan prompt yang diberikan secara tulisan yaitu siswa diberikan jurnal entry yang isinya berupa acuan pertanyaan yang menjelaskan materi yang akan dipelajari hari itu. 2. Isi dari prompt yang berupa lisan ataupun tulisan ini mengacu pada masalah matematika. Setelah prompt diberikan kemudian siswa diberikan masalah matematika. Masalah matematika ini berupa pertanyaan yang akan dikerjakan siswa dengan menggunakan tahapan ide matematika, proses berpikir, dan penyelesaian masalah. 3. Pada ide matematika, siswa ditugaskan untuk menuliskan konsep matematika dari masalah atau pertanyaan yang diberikan. Dalam penugasan ini, siswa menuliskan apa yang ada dalam pemikiran mereka mengenai masalah tersebut dan memberikan informasi yang ada pada masalah atau pertanyaan yang diberikan. 4. Pada tahap proses berpikir, siswa ditugaskan menuliskantahap demi tahap penyelesaian dari masalah atau pertanyaan tersebut sesuai dengan pemahaman mereka sendiri disertai dengan kalimat-kalimat penjelas. Dalam tahap proses berpikir ini tertuang semua bagian dari proses menulis. Pada tahap ini pula terdapat pemahaman siswa akan suatu konsep matematis. 5. Pada tahap penyelesaian masalah adalah proses ketika siswa menuliskan jawaban dari akhir pemikiran mereka. Pada tahap ini siswa tidak hanya diminta menampilkan jawaban mereka tetapi juga menjelaskan alasan dan penalaran mereka. Dari tahapan strategi menulis matematik diatas dapat disimpulkan bahwa pengertian strategi menulis matematik adalah cara yang digunakan oleh seorang pengajar dengan menyampaikan materi pelajaran menggunakan prompt acuan-acuan pertanyaan berupa lisan ataupun tulisan yang mengacu kepada suatu masalah matematika guna memunculkan ide matematika siswa kemudian menjelaskan proses berpikir dari masalah tersebut hingga pada proses penyelesaian masalah matematika tersebut.

Dokumen yang terkait

Pengaruh strategi pembelajaran aktif dengan metode pengajaran terbimbing terhadap kemampuan komunikasi matematik siswa pada sub bab relasi dan fungsi (penelitian eksperimen di SMP 3 Pelabuhan Ratu)

0 22 194

Penerapan strategi pembelajaran open inquiry untuk meningkatkan kemampuan berpikir kreatif matematik siswa: penelitian tindakan kelas di SMP Negeri 1 Depok

1 16 202

Pengaruh konsep diri terhadap minat menjadi guru pada mahasiswa jurusan pendidikan IPS Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

5 23 165

Upaya Peningkatan Kemampuan Pemecahan Masalah Matematika Siswa Dengan Model Experiential Learning (Penelitian Tindakan Kelas Pada Siswa Kelas Viii Smp Negeri 9 Kota Tangerang Selatan)

1 8 271

Penerapan model pembelajaran kooperatif Tipi Inside-outside circle untuk meningkatkan kemampuan komunikasi matematika siswa (penelitian tindakan kelas di MTSN Tangerang 11 Pamulang)

4 20 61

Pengaruh penerapan strategi heuristik vee terhadap kemampuan komunikasi matematika

1 37 0

Penerapan pendekatan savi : somatic, auditory, visual, intellectual untuk meningkatkan disposisi matematik siswa

0 26 0

Hubungan Motivasi Mahasiswa/i Memilih Jurusan Pendidikan IPS dengan Prestasi Belajar angkatan Tahun 2012 di Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

0 14 0

UPAYA MENINGKATKAN KEMAMPUAN PENALARAN DAN KOMUNIKASI MATEMATIK SISWA MELALUI PENDEKATAN MATEMATIKA REALISTIK DI SMP KARYA BUNDA.

2 10 36

PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN GENERATIF DALAM UPAYA MENINGKATKAN KEMAMPUAN PEMAHAMAN DAN KOMUNIKASI MATEMATIK SISWA SMA.

0 2 57