Identifikasi Masalah Pembatasan Masalah Perumusan Masalah Tujuan dan Manfaat Penelitian

demikian penerapan pendekatan Salingtemas di sekolah tersebut diharapkan dapat memberikan data mengenai perbedaan hasil belajar siswa yang kelas eksperimen yang diterapkan pendekatan Salingtemas dan siswa yang kelas kontrol dengan pendekatan koperatif.

B. Identifikasi Masalah

Berdasarkan latar belakang tersebut di atas, maka dapat diidentifikasikan masalah-masalah sebagai berikut : 1. Siswa belum dapat mengaplikasikan konsep pembelajaran dengan kehidupan sehari-hari 2. Siswa belum dapat mengaitkan konsep pembelajaran dengan aspek sains, lingkungan, teknologi, dan masyarakat 3. Siswa kurang berpotensi dalam memahami perkembangan sains 4. Pembelajaran biologi yang ada belum sepenuhnya dapat mewujudkan siswa yang mampu mengaktualisasikan diri dalam masyarakat

C. Pembatasan Masalah

Penelitian ini dibatasi pada: 1. Subjek penelitian adalah siswa kelas X SMA An-Najah Bogor semester Genap Tahun Pelajaran 20102011. 2. Untuk meningkatkan hasil belajar siswa, maka digunakan pendekatan Salingtemas. Karena dengan pendekatan pembelajaran ini pengetahuan siswa menjadi terarah dan termotivasi untuk menjawab pertanyaan yang diajukan. 3. Cakupan materi biologi pada penelitian ini dibatasi pada konsep Virus 4. Hasil belajar yang diukur yaitu aspek kognitif, afektif, dan psikomotorik. Aspek kognitif menggunakan tes objektif meliputi jenjang hapalan C1, pemahaman C2, dan penerapan C3. Aspek afektif berupa angket meliputi dimensi motivasi, keaktifan, dan pemahaman. Aspek psikomotorik berupa lembar observasi meliputi dimensi kecepatan, ketepatan, dan kerapian.

D. Perumusan Masalah

Adapun perumusan masal ah yang diajukan: “Apakah pembelajaran biologi dengan pendekatan Salingtemas akan mempengaruhi hasil belajar siswa pada konsep Virus?”

E. Tujuan dan Manfaat Penelitian

Tujuan penelitian : Penelitian ini bertujuan untuk menguji adanya pengaruh penggunaan pendekatan Salingtemas terhadap hasil belajar Biologi siswa pada konsep Virus. Manfaat penelitian : 1. Bagi peneliti : Memberikan informasi mengenai pengaruh pendekatan Salingtemas yang dapat dijadikan rujukan untuk penelitian lebih lanjut, selain itu agar dapat mengetahui keunggulan pendekatan Salingtemas, serta dapat menciptakan pembelajaran aktif, dinamis, dan optimal. 2. Bagi guru : Memberikan pendekatan pembelajaran alternatif sehingga dapat mengaitkan strategi pembelajaran dalam menyampaikan materi. Serta dapat memberikan informasi dalam memilih pendekatan pembelajaran pada konsep yang berhubungan dengan Sains, lingkungan, teknologi, dan masyarakat. 3. Bagi siswa : Memberikan pengalaman dalam belajar dan lebih mampu memecahkan masalah yang muncul, serta meningkatkan semangat untuk mengikuti kegiatan belajar mengajar.

BAB II DESKRIPSI TEORITIS, KERANGKA PIKIR, DAN PERUMUSAN

Dokumen yang terkait

Pengaruh pendekatan sains lingkungan teknilogi masyarakat (salingtemas) terhadap hasill belajar fisika siswa

1 3 199

Pengaruh pendekatan keterampilan proses sains terhadap hasil belajar biologi siswa (kuasi eksperimen di SMAN 4 Kota Tangerang Selatan

9 160 169

Pengaruh pendekatan kontruktivisme dengan teknik mind mapping terhadap hasil belajar biologi siswa pada konsep virus : ( kasus eksperimen di MAN 2 kota Bogor )

0 11 81

Pengaruh pendekatan contextual teaching and learning (CTL) melalui metode eksperimen terhadap hasil belajar siswa : quasi eksperimen di SMP Negeri 6 kota Tangerang Selatan

0 4 182

Analisis Hasil Belajar Afektif Melalui Model Pembelajaran Sains, Lingkungan, Teknologi, dan Masyarakat (SALINGTEMAS) pada Konsep Jamur

0 7 138

Upaya Meningkatkan Hasil Belajar Biologi Siswa Dengan Model Pembelajaran Sains Teknologi Masyarakat (STM) Berbasis Imtaq Pada Konsep Ekosistem : penelitian tindakan kelas di SMA Daya Utama

2 27 113

Pengaruh model pembelajaran creative problem solving terhadap hasil belajar biologi siswa pada konsep virus (kuasi eksperimen di SMAN 9 Bekasi)

6 30 254

Pengaruh Metode Sosiodrama Terhadap Hasil Belajar Siswa Dalam Mata Pelajaran Akidah Akhlak (Kuasi Eksperimen di MTs Mathlabussa’adah).

4 60 151

Penerapan pendekatan salingtemas (sains-lingkungan-teknologi-masyarakat) dalam meningkatkan aktivitas dan hasil belajar siswa pada materi ekosistem kelas X SMA Pangudi Luhur Sedayu, Bantul.

0 0 171

Penerapan pendekatan salingtemas (sains-lingkungan-teknologi-masyarakat) dalam meningkatkan aktivitas dan hasil belajar siswa pada materi ekosistem kelas X SMA Pangudi Luhur Sedayu, Bantul.

1 1 171