Kerangka Pikir DESKRIPSI TEORITIS, KERANGKA PIKIR, DAN PERUMUSAN

psikomotorik. 59 Begitu pula penelitian pembelajaran biologi dengan Salingtemas pada konsep Sumber Daya Alam Hayati yang dilakukan oleh Zahrah di SMA Negeri 7 Tangerang tahun 2006, pembelajaran biologi menggunakan pendekatan Salingtemas memberikan pengaruh positif terhadap sikap siswa pada konsep Sumber Daya Alam Hayati. 60 Prasetyo dengan penelitiannya yang berjudul Pendekatan Sains Lingkungan Teknologi Masyarakat untuk Meningkatkan Hasil Belajar Biologi Siswa kelas II SLTP Negeri I Driyorejo Gresik menyimpulkan bahwa pendekatan Salingtemas menjadikan siswa aktif terlibat dalam pembelajaran, sehingga pembelajaran tidak didominasi guru; pendekatan Salingtemas memberikan suasana yang menyenangkan, dan ini merupakan salah satu bentuk motivator sehingga siswa lebih antusias dalam mengikuti pembelajaran; dengan aktifnya siswa dan suasana yang menyenangkan dalam proses pembelajaran, pemahaman siswa terhadap konsep Biologi meningkat sehingga hasil belajar Biologi siswa lebih meningkat. 61 Berdasarkan hasil penelitian sebelumnya dapat disimpulkan bahwa pembelajaran dengan menggunakan pendekatan Salingtemas dapat menjadikan pembelajaran berpusat pada siswa dan siswa lebih antusias dalam menerima pembelajaran sehingga penguasaan konsep siswa meningkat yang menjadikan hasil belajar siswa meningkat pula.

B. Kerangka Pikir

Saat ini perkembangan zaman yang semakin maju mendorong perkembangan IPTEK. Untuk dapat mengikuti perkembangan zaman tersebut, 59 Ira rahayu Lestari, Pengaruh Pembelajaran Biologi dengan Pendekatan Sains Lingkungan Teknologi dan Masyarakat Salingtemas terhadap Hasil Belajar Siswa SMA, Skripsi FMIPA Universitas Negeri Jakarta: Tidak diterbitkan,2006 60 Juhaeriyah Zahrah, Pengaruh Pendekatan Salingtemas dalam Pembelajaran Biologi terhadap Sikap Siswa SMA pada Sumber Daya Alam Hayati, Skripsi FMIPA Universitas Negeri Jakarta: Tidak diterbitkan, 2006 61 Anang Prasetyo, Pendekatan Sains Lingkungan Teknologi Masyarakat untuk Meningkatkan Hasil Belajar Biologi Siswa Kelas II SLTP Negeri I Driyorejo Gresik, Skripsi FITK UIN Syarif Hidayatullah Jakarta:Tidak diterbitkan, 2009 indonesia harus mempunyai sumber daya manusia yang berkualitas. Salah satu cara adalah dengan mempersiapkan sumber daya manusia melalui jalur pendidikan. Pendidikan yang berlangsung saat ini, dinilai oleh banyak pihak masih kurang memadai untuk dapat mempersiapkan manusia indonesia yang berkualitas yang mampu bersaing di masa depan. Untuk itu diperlukan suatu kurikulum baru yang lebih baik. Beberapa tahun terakhir ini pemerintah telah menerapkan kurikulum yang diharapkan dapat meningkatkan mutu pendidikan ke arah yang lebih baik. Biologi adalah salah satu cabang sains yang menarik untuk dipelajari. Melalui pembelajarannya, diharapkan dapat memancing rasa keingintahuan dan sikap ilmiah siswa, namun pada kenyataannya tidaklah demikian. Proses pembelajaran yang berlangsung satu arah membuat biologi identik dengan hafalan saja. Siswa tidak mampu menerapkan konsep yang didapatnya pada kehidupan sehari-hari. Apabila terus dibiarkan lama-kelamaan akan terbentuk suatu pola pikir yang salah pada siswa. Untuk itu dibutuhkan metode pembelajaran baru yang dapat menjadikan biologi menjadi salah satu mata pelajaran yang diminati oleh siswa sehingga siswa siap dan mampu menerapkannya dalam kehidupan sehari-hari. Salah satu pendekatan pembelajaran yang dapat dilaksanakan pada mata pelajaran biologi adalah pendekatan Salingtemas. Pendekatan ini menekankan tidak hanya pada pemahaman konsep tetapi juga aplikasinya di kehidupan sehari-hari. Pendekatan ini memadukan empat unsur yang saling terkait yaitu sains, lingkungan, teknologi, dan masyarakat. Melalui pendekatan ini diharapkan hasil belajar akan berubah menjadi lebih baik, sehingga siswa mampu menyikapi masalah-masalah yang ada di lingkungan maupun di masyarakat dari sudut pandang biologi secara lebih baik lagi. Jadi, dengan pendekatan Salingtemas siswa akan mampu menerapkan konsep yang didapat dalam pembelajaran terhadap kehidupan sehari-hari.

C. Perumusan Hipotesis

Dokumen yang terkait

Pengaruh pendekatan sains lingkungan teknilogi masyarakat (salingtemas) terhadap hasill belajar fisika siswa

1 3 199

Pengaruh pendekatan keterampilan proses sains terhadap hasil belajar biologi siswa (kuasi eksperimen di SMAN 4 Kota Tangerang Selatan

9 160 169

Pengaruh pendekatan kontruktivisme dengan teknik mind mapping terhadap hasil belajar biologi siswa pada konsep virus : ( kasus eksperimen di MAN 2 kota Bogor )

0 11 81

Pengaruh pendekatan contextual teaching and learning (CTL) melalui metode eksperimen terhadap hasil belajar siswa : quasi eksperimen di SMP Negeri 6 kota Tangerang Selatan

0 4 182

Analisis Hasil Belajar Afektif Melalui Model Pembelajaran Sains, Lingkungan, Teknologi, dan Masyarakat (SALINGTEMAS) pada Konsep Jamur

0 7 138

Upaya Meningkatkan Hasil Belajar Biologi Siswa Dengan Model Pembelajaran Sains Teknologi Masyarakat (STM) Berbasis Imtaq Pada Konsep Ekosistem : penelitian tindakan kelas di SMA Daya Utama

2 27 113

Pengaruh model pembelajaran creative problem solving terhadap hasil belajar biologi siswa pada konsep virus (kuasi eksperimen di SMAN 9 Bekasi)

6 30 254

Pengaruh Metode Sosiodrama Terhadap Hasil Belajar Siswa Dalam Mata Pelajaran Akidah Akhlak (Kuasi Eksperimen di MTs Mathlabussa’adah).

4 60 151

Penerapan pendekatan salingtemas (sains-lingkungan-teknologi-masyarakat) dalam meningkatkan aktivitas dan hasil belajar siswa pada materi ekosistem kelas X SMA Pangudi Luhur Sedayu, Bantul.

0 0 171

Penerapan pendekatan salingtemas (sains-lingkungan-teknologi-masyarakat) dalam meningkatkan aktivitas dan hasil belajar siswa pada materi ekosistem kelas X SMA Pangudi Luhur Sedayu, Bantul.

1 1 171