Strategi Penelitian METODE PENELITIAN

25

BAB III METODE PENELITIAN

A. Strategi Penelitian

Dalam penelitian yang berjudul “Perubahan Regulasi Emosi Para Meditator Mindfulness ”, peneliti akan menggunakan metode kualitatif. Metode ini digunakan oleh peneliti karena metode kualitatif mampu menghasilkan data yang mendalam dan mendetail tentang sebuah fenomena Patton, 2002; Polkinghorne, 2005. Secara spesifik, peneliti menggunakan metode Interpretative Phenomenological Analysis IPA. Metode IPA merupakan metode yang bertujuan untuk mengeksplorasi persepsi dan pengalaman dari para subjek penelitian Pringle, Drummond, McLafferty, Hendry, 2011. Eksplorasi tersebut dilakukan melalui wawancara yang mendalam. Oleh karena itu, dapat diperoleh pengalaman langsung para subjek akan suatu fenomena Patton, 2011. Kemudian analisis dilakukan berdasarkan kata-kata yang keluar dari para subjek. Melalui data tersebut, peneliti akan mengetahui reaksi kognitif dan afektif dari para subjek terhadap suatu fenomena yang terjadi. IPA percaya bahwa terdapat suatu hubungan yang saling terkait antara pengalaman yang dialami, makna yang dimiliki subjek, reaksi emosi akan pengalaman tersebut, dengan apa yang dikatakan subjek Smith, 2011. Apapun yang dikatakan oleh para subjek merupakan sebuah bentuk refleksi yang bersifat retrospective. Refleksi akan sebuah pengalaman hidup selalu berbentuk rekolektif, dimana refleksi dilakukan atas pengalaman hidup yang telah dilalui. Refleksi ini hanya dapat dilakukan bila para subjek dalam kondisi sadar. Kesadaran merupakan satu-satunya akses manusia untuk terhubung dengan dunia. Seseorang tidak dapat merefleksikan pengalaman hidupnya dalam keadaan tidak sadar Patton, 2002. Berdasarkan hal-hal tersebut, sekiranya metode ini mampu menghasilkan gambaran yang mendalam akan perubahan pada regulasi emosi para meditator. Metode IPA juga menekankan pelaksanaan penelitian yang dinamis dan disertai dengan peran aktif peneliti. Hal ini dilakukan agar peneliti dapat mendekati dunia personal partisipan dan dapat melihat dari sudut pandang partisipan Conrad dalam Smith, 2008; 2011.

B. Fokus Penelitian