menggunakan metode analisis
path ways
berdasarkan nilai regresi antar variabel MacKinnon Fairchild, 2009.
59
BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN
A. Pelaksanaan Penelitian
Pengambilan data penelitian dilaksanakan pada tanggal 14 September 2016 hingga 26 September 2016. Subjek penelitian merupakan
perawat yang bekerja di Rumah Sakit Negeri dan Swasta di kota Sragen, Jawa Tengah. Terdapat beberapa unit atau instalasi di rumah sakit ini.
Diantaranya seperti Instalasi Gawat Darurat IGD, Instalasi
Intensive Care Unit
ICU, Intalasi
Intensive Coronary Care Unit
ICCU, Instalasi Radiologi, Instalasi Farmasi, Instalasi Rawat Inap, Instalasi Rawat Jalan,
Instalasi Kamar bedah, Instalasi Poli Anak, Instalasi Ibu Hamil dan Bersalin, Instalasi
Hemodialisa
,
Medical Record
, Administrasi, Instalasi Gizi dan Poli. Tenaga keperawatan yang ada di Rumah Sakit Negeri
berjumlah 250 orang dan Rumah Sakit Swasta berjumlah 85 orang yang tersebar di beberapa instalasi.
Dikarenakan jumlah perawat yang dilibatkan cukup banyak serta adanya kemungkinan menggangu kinerja perawat, maka pihak rumah sakit
memutuskan untuk tidak mengijinkan peneliti membagikan skala kepada perawat secara langsung. Penyebaran skala penelitian dilakukan dengan
bantuan kepala ruang bangsal keperawatan rumah sakit. Kepala ruang bangsal ini kemudian mendistribusikan skala penelitian kepada setiap
perawat pada masing-masing bangsal yang ada di rumah sakit tersebut. PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI
Jumlah skala penelitian yang disebar oleh peneliti sebanyak 100 eksemplar pada Rumah Sakit Negeri dan 85 eksemplar pada Rumah Sakit Swasta.
Dari 185 eksemplar tersebut, sebanyak 159 eksemplar berhasil diisi dan dikembalikan kepada peneliti. Maka dari itu, total jumlah skala yang dapat
digunakan dan diolah sebagai data penelitian adalah 159 eksemplar.
B. Deskripsi Penelitian
1. Deskripsi subjek penelitian
Peneliti mendeskripsikan
subjek berdasarkan
data demografisnya yakni: usia, jenis kelamin, lama bekerja di rumah sakit,
dan lama bekerja dengan kepala ruangan saat ini. Jenis kelamin dan usia akan berpengaruh pada
job satisfaction
Macdonald MacIntyre, 1997. Selain itu, lama bekerja dengan kepala ruangan saat ini
berkaitan dengan LMX yang dialami subjek. Dari total 159 data subjek yang telah memenuhi syarat dan
akan diolah, berikut merupakan data demografis subjek yang disajikan dalam bentuk tabel:
Tabel 4.1 Deskripsi data subjek berdasarkan jenis kelamin
Jenis Kelamin Frekuensi
Presentase
Laki-laki 35
22.01 Perempuan
124 77.99
Jumlah 159
100
Dari tabel tersebut dapat diketahui bahwa mayoritas subjek adalah berjenis kelamin perempuan yang berjumlah 124 orang dan
memiliki persentase sebesar 77.99 dari total 159 subjek. Sedangkan subjek berjenis kelamin laki-laki berjumlah 35 orang dengan
persentase sebesar 22.01 dari jumlah total subjek. Dari hasil data di atas dapat dilihat bahwa perawat perempuan memiliki jumlah yang
jauh lebih banyak dibandingkan perawat laki-laki. Kemudian, deskripsi data subjek juga dikelompokkan
berdasarkan usia dari subjek. Berikut merupakan data demografis subjek berdasarkan usia yang disajikan dalam bentuk tabel:
Tabel 4.2 Deskripsi Data Subjek Berdasarkan Usia
Usia Frekuensi
Presentase
20 – 25 tahun
18 11.32
25 – 30 tahun
27 16.98
30 – 35 tahun
32 20.13
35 tahun 82
51.57 Jumlah
159 100