Menghayati Hubungan Awam dan Hierarki Relieksi

51 Pendidikan Agama Katolik dan Budi Pekerti • Setelah menyimak dokumen tersebut, jawablah pertanyaan berikut ini: Jelaskan apa hubungan antara kaum awam dengan hierarki.

4. Menghayati Hubungan Awam dan Hierarki Relieksi

• Buatlah sebuah releksi tertulis dengan bantuan dua pertanyaan berikut ini: a Bagaimana hubungan antara awam dan pimpinan Gereja lokal di tempatmu? b Bagaimana hubungan antara awam dan pimpinan Gereja lokal yang ideal menurut pendapatmu? Aksi • Tulislah sebuah doa dengan intensi persatuan kaum awam dan hierarki dalam upaya mewujudkan Gereja sebagai Umat Allah yang mewartakan kasih Allah di dunia. • Buatlah sebuah rencana aksi pribadi untuk selalu melakukan komunikasi yang baik dengan Pastor parokinya untuk bersama-sama membangun kehidupan umat paroki yang semakin lebih baik. Doa: Tuhan Yesus, Terima kasih kami sampaikan kepada-Mu, karena Engkau telah berkenan hadir dan menyertai pembicaraan kami dalam pembelajaran ini. Ya Tuhan kami mohon, buatlah agar para pemimpin Gereja kami dengan seluruh seluruh umat Allah sehati dan sejiwa dalam membangun Gereja. Semangati juga diri kami, agar dapat terlibat aktif dalam kegiatan-kegiatan Gereja. Bapa Kami…. Salam Maria…... Tugas Wawancarailah beberapa tokoh awam di parokimu tentang peran dan tugas para awam. Kemudian, buatlah analisis dan penilaianmu dari hasil wawancara tersebut, dikaitkan dengan ajaran Gereja yang kamu pelajari pada topik pelajaran ini. 52 Kelas XI Bab IV Tugas-Tugas Gereja Katekismus Gereja Katolik merumuskan Gereja sebagai “himpunan orang-orang yang digerakkan untuk berkumpul oleh Firman Allah, yakni, berhimpun bersama untuk membentuk Umat Allah dan yang diberi santapan dengan Tubuh kristus, menjadi Tubuh Kristus” No 777. Eksistensi himpunan Umat Allah ini diwujudkan secara lokal dalam hidup berparoki. Di dalam paroki inilah himpunan Umat Allah mengambil bagian dan terlibat dalam menghidupkan peribadatan yang menguduskan Liturgia, mengembangkan pewartaan Kabar Gembira Kerygma, menghadirkan dan membangun persekutuan Koinonia, memajukan karya cinta kasihpelayanan Diakonia dan memberi kesaksian sebagai murid-murid Tuhan Yesus Kristus Martyria. Pokok bahasan ini berturut-turut akan membahas tentang tugas-tugas Gereja yaitu pengudusan Liturgia, pewartaan Kabar Gembira Kerygma, memberi ke- saksian sebagai murid-murid Yesus Kristus Martyria, membangun persekutuan Koinonia, memajukan karya cinta kasihpelayanan Diakonia. 53 Pendidikan Agama Katolik dan Budi Pekerti

A. Gereja yang Menguduskan Liturgia