Karakteristik Demografi Responden Kelembagaan Suku Dinas Kebersihan Jakarta Timur

Gub DKI Jakarta Walikota Kepala Dinas Kebersihan Camat Kepala Sudin Kebersihan Lurah Kasie Kebersihan Kecamatan Kasubsie Kebersihan Kelurahan Keterangan : Teknis Operasional Teknis Administratif Gambar 3 Teknis Penanganan Sampah di Wilayah DKI Jakarta

4.4 Karakteristik Demografi Responden

Karakteristik demografi responden terdiri dari umur, tingkat pendidikan, pekerjaan, pendapatan dan lama tinggal. Berdasarkan umur, responden dominan berumur 36-55 tahun sebanyak 36 responden 60. Responden yang tidak memiliki pekerjaan tetap sebesar 26 responden 43,3, yang memiliki pekerjaan tetap sebesar 25 responden 41,7 dan yang memiliki pekerjaan tetap dan tambahan sebesar 9 responden 15. Identitas responden diuraikan pada Tabel 10. Tabel 10 Karakteristik Responden No. Karakteristik Responden Jumlah Responden Persentase 1 Umur 15-35 tahun 36-55 tahun 55 tahun 16 36 8 26,7 60,0 13,3 2 Tingkat Pendidikan SD SMP-SMA Perguruan Tinggi 20 20 20 33.3 33,3 33,3 3 Pekerjaan tidak punya pekerjaan tetap punya pekerjaan tetap pekerjaan tetap dan tambahan 26 25 9 43.3 41,7 15,0 4 Pendapatan Rp 100.000- 250.000 Rp 250.000-500.000 Rp 500.000 10 9 41 16.7 15,0 68,3 5 Lama Tinggal 1-5 tahun 5-15 tahun 15 tahun 8 15 37 13.3 25,0 61,7 Sumber Data Primer Tahun 2009 V. HASIL DAN PEMBAHASAN

5.1 Kelembagaan

Pengelolaan sampah di DKI Jakarta khususnya di Jakarta Timur dilakukan oleh Dinas Kebersihan, selain berfungsi sebagai pengelola sampah, dinas kebersihan juga berperan sebagai pengatur, pengawas dan pembina pengelolaan persampahan. Dalam mengelola sampah perlu dikutsertakan kelembagaan lain maupun masyarakat agar penanganan terhadap sampah dapat dikelola dengan baik. Adapun beberapa kelembagaan lain yang terlibat untuk membantu dinas kebersihan dalam memberikan penyuluhan pengelolaan sampah kepada masyarakat adalah LSM Bina Swadaya, JICA, Unilever.

a. Suku Dinas Kebersihan Jakarta Timur

Suku Dinas Kebersihan dipimpin oleh seorang Kepala Suku Dinas. Dalam melaksanakan tugas dan fungsinya Kepala Suku Dinas bertanggung jawab secara teknis administratif kepada Kepala Dinas dan secara teknis operasional kepada Walikotamadya yang bersangkutan. Kantor suku dinas kebersihan Jakarta Timur diresmikan pada tanggal 28 Januari 2008. Suku Dinas Kebersihan memiliki fungsi pelayanan kebersihan kepada masyarakat, instansi pemerintah dan swasta, pengendali kepatuhan masyarakat terhadap peraturan kebersihan serta pemberdayaan masyarakat di bidang kebersihan.

b. LSM Bina Swadaya dan JICA