Pendidikan Pegawai Sarana dan Prasarana dalam Pelayanan Publik

6 Memberitahu Wajib Pajak saat suasana sudah kembali normal dan proses sudah selesai; 7 Jika memungkinkan, agar disediakan minuman ringan kepada Wajib Pajak yang sedang menunggu misalnya dengan pengadaan dispenser dan lain-lain. 8 Bila Petugas terpaksa tidak dapat menerima laporansurat yang disampaikan oleh Wajib Pajak misalnya karena kurang lengkap, maka petugas harus menjelaskannya secara jelas dan ramah sampai Wajib Pajak memahami dengan baik.

3.10 Pendidikan Pegawai

Pendidikan adalah usaha sadar dan terencana untuk mewujudkan suasana belajar dan proses pembelajaran agar peserta didik secara aktif mengembangkan potensi dirinya untuk memiliki kekuatan spiritual keagamaan, pengendalian diri, kepribadian, kecerdasan, akhlak mulia, serta keterampilan yang diperlukan dirinya dan masyarakat. Tabel Distribusi Pendidikan Pegawai KPP Pratama Medan Petisah No. Jenjang Pendidikan Jumlah Orang 1 Pasca Sarjana 8 2 Sarjana 29 3 Diploma IV 1 4 Diploma III 18 5 Diploma I 15 6 SMA 13 Jumlah 84 Universitas Sumatera Utara

3.11 Sarana dan Prasarana dalam Pelayanan Publik

Adapun sarana dan prasarana dalam pelayanan publik yang tersedia di Kantor Pelayanan Pajak Pratama Medan Petisah dan siap untuk dimanfaatkan oleh pegawai dan masyarakat seirama dengan modernisasi perpajakan adalah: 1. Tempat Pelayanan Terpadu Untuk meningkatkan pelayanan kepada wajib pajak, dibentuk suatu tempat pelayanan yang terpadu seperti penerimaan dokumen atau laporan perpajakan yang diserahkan langsung oleh wajib pajak, sehingga tidak ke maisng-masing seksi dengan menggunakan sistem komputer. 2. Account Representative Salah satu ciri khas dari Kantor Pelayanan Pajak Pratama yang modern adalah adanya Account Representative yang melaksankan tugas-tugas pengawasan terhadap kewajiban oleh wajib pajak dan melayani penyelesaian hak dan juga untuk konsultasi 3. Website Dalam rangka mempermudah akses informasi perpajakan, masyarakat dapat memperoleh informasi dari website yakni www.pajak.go.id Universitas Sumatera Utara 4. Komputer pemandu informasi perpajakan Proses operasional media informasi pajak cenderung menggunakan website di internet. Melalui panduan yang tertera pada halaman depan maka masyarakat dapat dengan mudah mengakses informasi yang dibutuhkan. 5. Komputer Proses operasional media informasi pajak cenderung menggunakan komputer. Melalui panduan yang tertera pada halaman depan maka masyarakat dapat dengan mudah mengakses informasi yang dibutuhkan. 6. Banner Informasi Kantor Pelayanan Pajak Pratama Medan Petisah juga menyediakan banner informasi yang dapat dilihat di serambi depan kantor. 7. Brosur dan booklet Kantor Pelayanan Pajak Pratama Medan Petisah juga menyediakan brosur dan booklet yang dapat dilihat di kantor. Universitas Sumatera Utara

3.12 Hal yang Menunjang Profesionalisme Kerja dalam Pelayanan Publik