Penggunaan Multimedia Interaktif pada Konsep Struktur Bumi

commit to user 14 3 Meningkatkan aktivitas belajar siswa 4 Bersifat interaktif, terdapat interaksi antara media dengan pengguna user. Meskipun multimedia interaktif mempunyai banyak kelebihan dan manfaat, tetapi dalam penggunaan multimedia interaktif dalam pembelajaran juga harus mengingat dan mempertimbangkan kelemahan yang dimiliki oleh multimedia interaktif tersebut. Adapun kekurangan kelemahan multimedia interaktif menurut Swajati dalam http:jupren.blogspot.com200912- multimedia-interaktif.html , diantaranya yaitu: 1 Design yang buruk menyebabkan kebingungan sehingga pesan tidak dapat tersampaikan dengan baik 2 Kendala bagi orang dengan kemampuan terbatas cacat disable 3 Tuntutan terhadap spesifikasi komputer yang memadai. Oleh karena itu, seorang guru harus jeli dalam memilih media yang dalam pembelajaran. Guru harus dapat memaksimalkan manfaat kegunaannya dan meminimalkan kelemahan yang dimiliki oleh media tersebut. Guru juga harus dapat mempertimbangkan kelebihan dan kelemahan dari media yang akan digunakan. Menurut Sri Anitah 2008:89 pertimbangan yang lebih singkat dalam pemilihan media adalah: a Tujuan pembelajaran, b Pebelajar, c ketersediaan, d ketepatgunaan, e biaya, f mutu teknis, g kemampuan SDM. Dengan memperhatikan beberapa pertimbangan dalam pemilihan media, maka guru dapat memilih media yang tepat yang akan dipergunakan.

f. Penggunaan Multimedia Interaktif pada Konsep Struktur Bumi

Hasil penelitian Francis M. Dawyer dalam http:www.puthree99. blogspot.com “penggunaan teknologi pembelajaran berbasis multimedia interaktif ternyata dapat mengurangi waktu belajar siswa secara signifikan, yaitu 40 – 60 lebih cepat daripada pembelajaran di kelas tanpa media apa pun”. Dari penelitian tersebut, penggunaan multimedia interaktif ternyata efisien waktu dan dapat menciptakan suasana pembelajaran yang menyenangkan dan berpusat pada siswa. “Penekanan pembelajaran berpusat pada siswa, yaitu guru merancang aktivitas-aktivitas pembelajaran sehingga siswa memiliki tanggung jawab yang besar terhadap pembelajaran mereka commit to user 15 sendiri dan berinteraksi dengan yang lain selama belajar” Cornelius-White, 2007 dalam Jacobsen, et all 2009: 229. Selain itu, karakteristik yang penting dalam pengajaran berpusat pada siswa yaitu adanya strategi yang menekankan pada pemahaman yang mendalam Brasford, Derry, Berliner, Hammerness 2005 dalam Jacobsen, et all 2009: 229. Oleh karena itu, dalam penelitian ini peneliti menggunakan multimedia interaktif untuk meningkatkan pemahaman konsep struktur bumi pada siswa kelas V SD Negeri Karangtengah 3 Sragen. Dalam menggunakan multimedia interaktif dalam pembelajaran, yang diperlukan yaitu: keping CD pembelajaran interaktif IPA dan Laptop. Konsep struktur bumi sudah dikemas dalam keping CD pembelajaran interaktif dan dioperasikan melalui laptop. Dalam pembelajaran, siswa dilibatkan dalam mengoperasikan tampilan CD pembelajaran sebagai user. Guru bertindak sebagai fasilitator, yang memfasilitasi siswa, memberikan umpan balik, dan memperjelas penyampaian konsep jika tampilan multimedia kurang dimengerti oleh siswa. Langkah-langkah penggunaan multimedia interaktif untuk menyampaikan konsep struktur bumi sebagai berikut: a. Menyalakan laptop dan memasukkan cd pembelajaran interaktif. Mengklik icon explorer pada layar desktop kemudian klik ganda driver CD yang tampil pada windows explorer. Maka akan muncul tampilan awal dari CD. b. Tampilan awal CD pembelajaran interaktif pada gambar 2.1 Gambar 2.1 Tampilan awal CD pembelajaran interaktif commit to user 16 Untuk menampilkan konsep yang dipelajari, maka user mengklik icon pada layar dekstop yang aktif. c. Tampilan konsep yang dipelajari pada gambar 2.2 Gambar 2.2: Tampilan konsep yang dipelajari Untuk memilih konsep yang dipelajari, maka user mengklik gambar sesuai konsep yang akan dipelajari. Misal: user mempelajari konsep struktur bumi, maka user mengklik gambar 2.3. Gambar 2.3 Icon struktur bumi Setelah diklik, maka akan muncul tampilan menjelaskan konsep struktur bumi. d. Tampilan lapisan struktur bumi pada gambar 2.4 Gambar 2.4 Tampilan lapisan struktur bumi commit to user 17 Untuk mengendalikan mengoperasikan tampilan multimedia interaktif, maka user dapat memilih icon sebagai berikut: 1 Icon untuk menghentikan sementara mempause tampilan yang aktif 2 Icon untuk menghentikan menstop tampilan aktif 3 Icon memulai dan memainkan kembali tampilan setelah dihentikan. 4 Icon untuk keluar dari tampilan yang sedang aktif. 5 Icon untuk kembali ke menu awal tampilan awal. e. Tampilan lapisan atmosfer pada gambar 2.5 Gambar 2.5 Tampilan lapisan atmosfer Setelah tampilan lapisan bumi dan atmosfer, maka untuk kembali ke layar awal user mengklik icon pada layar. Maka akan kembali ke tampilan konsep yang dipelajari seperti gambar 2.2 di atas. Untuk mempelajari lapisan tanah dan batuan maka user mengklik gambar 2.6: Gambar 2.6 Icon lapisan tanah dan batuan Cara mengoperasikan mengendalikan tampilannya sama pada point d di atas. Setelah diklik gambar 2.6 maka tampil lapisan tanah dan ciri-cirinya. commit to user 18 f. Tampilan lapisan-lapisan tanah dan ciri-cirinya pada gambar 2.7 Gambar 2.7 Tampilan lapisan tanah dan ciri-cirinya Setelah tampilan lapisan tanah, tampilan selanjutnya adalah macam- macam batuan berdasarkan pembentukannya, ada 3 yang tertera pada gambar 2.8, 2.9, dan 2,10. a Tampilan batuan beku pada gambar 2.8 Gambar 2.8 Tampilan batuan beku b Tampilan batuan endapan pada gambar 2.9 commit to user 19 Gambar 2.9 Tampilan batuan endapan c Tampilan batuan metamorf atau malihan pada gambar 2.10 Gambar 2.10 Tampilan batuan metamorf g. Demikian seterusnya dalam mengoperasikan multimedia interaktif. Pengguna user dapat mengendalikan proses selanjutnya pada tampilan multimedia interaktif. Jika sudah selesai belajar, maka user mangklik icon untuk keluar dari tampilan yang sedang aktif dan kembali ke menu awal. Tampilan dari multimedia interaktif dikemas dalam betuk keping CD pembelajaran interaktif yang menampilkan suara, gambar yang disertai animasi, dan teks, dan dapat dioperasikan oleh pengguna user.

2. Pemahaman Konsep Struktur Bumi a. Pemahaman Konsep

Dokumen yang terkait

PENGGUNAAN MEDIA BAGAN PERNAPASAN UNTUK MENINGKATKAN PRESTASI BELAJAR IPA PADA SISWA KELAS V SD NEGERI PURWOSUMAN 2 KECAMATAN SIDOHARJO KABUPATEN SRAGEN TAHUN 2009

0 4 35

PENGGUNAAN MEDIA PETA BUTA UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR IPS PADA SISWA KELAS VI SD NEGERI NGLOROG 5 KECAMATAN SRAGEN TAHUN PELAJARAN 2009 2010

0 3 39

PENERAPAN PENGAJARAN REMEDIAL UNTUK MENINGKATKAN MOTIVASI DAN PRESTASI BELAJAR MATEMATIKA PADA SISWA KELAS V SD NEGERI PUNGSARI 1 KECAMATAN PLUPUH KABUPATEN SRAGEN TAHUN PELAJARAN 2010 2011

0 3 132

PENDAHULUAN UPAYA MENINGKATKAN PEMAHAMAN KONSEP GERAK BENDA MELALUI METODE EKSPERIMEN PADA SISWA KELAS IV SDN BEDORO I KECAMATAN SAMBUNGMACAN KABUPATEN SRAGEN TAHUN PELAJARAN 2010/2011.

0 0 8

Penggunaan Media Realia Untuk Meningkatkan Pemahaman Penggunaan Media Realia Untuk Meningkatkan Pemahaman Tentang Jenis-jenis Tanah Bagi Siswa Kelas V SD Negeri Purworejo 2 Kecamatan Gemolong Kabupaten Sragen Tahun Pelajaran 2011/2012.

0 0 15

PENDAHULUAN Penggunaan Media Realia Untuk Meningkatkan Pemahaman Tentang Jenis-jenis Tanah Bagi Siswa Kelas V SD Negeri Purworejo 2 Kecamatan Gemolong Kabupaten Sragen Tahun Pelajaran 2011/2012.

0 0 8

PENDAHULUAN PENGGUNAAN METODE DEMONSTRASI PADA MATERI KINCIR ANGIN SEDERHANA UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR IPA KELAS III SD NEGERI JURANGJERO 3 SRAGEN TAHUN PELAJARAN 2010/2011.

0 0 8

Penggunaan Multimedia Interaktif untuk Meningkatkan Pemahaman Konsep Sifat-Sifat Bangun Ruang pada Pembelajaran Matematika (Penelitian Tindakan Kelas Siswa Kelas V SD Negeri Pilangsari 1 Sragen Tahun Ajaran 2015/2016).

0 1 20

Interpretasi Citra Quickbird untuk Identifikasi Penggunaan Lahan di Desa Karangtengah Kecamatan Sragen Kabupaten Sragen

0 0 5

BIODATA SISWA PRAKERIN Buku siswa

0 1 11