Mengidentifikasi Penyebab Kesalahan Siswa

Nomor Soal Keterangan Siswa Jenis Kesalahan Jawaban Benar Soal Tidak Dijawab Kesalahan Data Kesalahan TeoremaDefinisi Konsep S8, S9, S11, S12, S14, S15, S16, S17, S18, S19 Banyak Siswa - - 16 4 III.3 Nomor Siswa - - S1, S2, S3, S4, S6, S8, S15, S16, S19 S5, S7, S9, S10, S11, S12, S13, S14, S17, S18, S20 Banyak Siswa - - 9 11

3. Mengidentifikasi Penyebab Kesalahan Siswa

Ada banyak faktor yang dapat menyebabkan siswa melakukan kesalahan dalam menyelesaikan soal matematika. Faktor-faktor tersebut didapatkan melalui menganalisis hasil belajar siswa tes diagnostik dan wawancara dengan beberapa siswa. Berikut ini disajikan hasil wawancara dengan siswa yang menggambarkan penyebab terjadinya kesalahan siswa: Wawancara S3 P : Kemarin kan sudah mengikuti tes diagnostik, ini soal bagian I kan mengenai pengertian jaring-jaring kubus dan balok. Ini coba lihat jawabanmu. Maksud jaring ini apa? S3 : Maksudnya itu kayak susunan tu lo mas, kayak rangkaian sisi gitu tapi bingung nyusun kata-katanya. P : Jadi bingung nyusun kata-katanya ya? Berarti sekarang tahu salahnya dimana? S3 : Iya mas udah tahu kok soalnya kemarin aku liat di buku juga jawabannya habis tes. P : Wah bagus itu. Terus ini soal bagian II ada 10 soal, soal no 1 itu dah bener. Kamu kan sudah menambar 2 jaring-jaring ini, alas dan tutupnya inisambil menunjuk jawaban siswa, missal gambar yang pertama kalau alasnya no. 1 tutupnya mana? S3 : No. 4 mas. P : Ya terus kalau gambar ke dua, alanya no. 5 tutupnya mana? S3 : No. 2 mas. P : Ya bagus. Terus soal no.2 ini kamu kan memindahkan 2 sisi buat membentuk 2 jaring-jaring, kamu paham nggak maksud soalnya? S3 : Paham ma situ kesalahan teknis aja mas sambil tersenyum. P : Ow gitu. Sekarang dah tahu salahnya dimana? S3 : Iya sudah mas. P : Selanjutnya soal yang salah lagi soal 7, ini kasusnya sama kayak soal tadi, coba lihat tahu nggak salahnya dimana? S3 : Ow iya mas, ini aku mindahin 2 sisi gitu. P : Ya ketemu ya salahnya dimana? S3 : Iya ni mas. P : Terus ini soal bagian III, ini kenapa kamu tidak menjawab no.1? S3 : Lupa rumusnya mas sambil tertawa. P : Yaya karena lupa rumus ya. Ya sudah. Ini no. 2 gimana kamu ngerjainnya? S3 : Ini tinggal masukin ke rumus aja mas, dihitung biasa. P : Terus yang no. 3? S3 : Sama aja mas, bedanya kan Cuma nyari panjang. Rumusnya juga sama. P : Ya sudah bagus. Keterangan: P : Peneliti S3 : Siswa Faktor penyebab kesalahan: - Siswa kesulitan menyusun kata-kata untuk menjelaskan makna dari jaring- jaring kubus dan balok. - Siswa masih agak kesulitan memahami soal. - Siswa lupa rumus. Wawancara S5 P : Kamu kemarin kan sudah ikut tes diagnostik, ini hasilnya kita bahas sekarang ya. Untuk soal bagian I di sini sudah benar ya jawabannya. Kita langsung ke bagian II. Soal no. 1 kamu menjawab tidak, tapi kamu tahu nggak salahmu? S5 : Nggak tahu mas, mana ya salahnya mas? P : Coba kamu lihat gambar jaring-jaringmu, kamu pindahin berapa sisi? S5 : Iya mas aq tahu salahnya mindahin 2 sisi. P : Iya benar salahnya di situ, kasusnya sama kayak soal no. 2. Soal lainnya di bagian II sudah benar. Terus untuk soal bagian III ini kenapa kosong semua? Kan ada 3 soal. S5 : Ini itu gara-gara lupa rumusnya mas, makanya aku kosongin mas. P : Jadi karena lupa rumus jadi gak bisa jawab gitu ya? S5 : Iya mas. Keterangan: P : Peneliti S5 : Siswa Faktor penyebab kesalahan: - Siswa masih agak kesulitan memahami soal. - Siswa lupa rumus. Wawancara S6 P : Kemarin kan kamu sudah mengikuti tes diagnostik, soal bagian I kan mengenai pengertian jaring-jaring kubus dan balok. Disini soal no.1 kamu menjawab seperti ini sambil menunjuk jawaban siswa. Maksud kata gabungan di sini apa? S6 : Jadi kayak apa ya, kaya dibentuk-bentuk gitu lo mas tapi aku tu bingung ngungkapin kata-katanya. P : Ya berarti itu tu kan kayak rangkaian kan? S6 : Iya maksudnya itu mas tapi bingung nulisnya. P : Ya. Sama juga buat no. 2 ya untuk pengertian jaring-jaring balok juga seperti itu ya.. S6 : Iya mas. P : Untuk soal bagian II. Mengenai membentuk jaring-jaring kubus dan balok, sebelumnya kamu membaca soal ini kamu paham gak maksud soalnya? S6 : Paham mas. P : Di bagian ini pemahamanmu sudah bagus, tp untuk soal no.7 di sini kamu sudah menggambarkan 2 jaring-jaring balok, kalau kamu lihat di sini kamu memindahkan berapa sisi? S6 : 2 mas P : Padahal yang diminta berapa? S6 : Oya satu mas. P : Iya. Sudah tahu salahnya dimana? S6 : Iya mas sudah. P : Terus soal yang bagian III ini ada tiga soal, cona dijelasi no. 1 ini gimana caranya? S6 : Ya ini kan sudah ada luasnya mas, jadi ini tinggal di hitung dibagi 6 baru di akar gitu. P : Ya bagus, kalau no. 2 gimana? S6 : Sama aja mas, itu tinggal dimasukin ke rumus. P : No. 3 juga kayak no. 2 tapi nyari panjangnya itu gimana? S6 : Ya tinggal pake rumusnya aja mas, ini nanti dapat panjangnya. P : Ya sudah. Di sini pemahamanmu sudah bagus, tentang luas permukaan juga sudah benar semuanya. Lebih di tingkatknan lagi ya? S6 : Iya mas. Keterangan: P : Peneliti S6 : Siswa Faktor penyebab kesalahan: - Siswa kesulitan menyusun kata-kata untuk menjelaskan makna dari jaring- jaring kubus dan balok. - Siswa masih agak kesulitan memahami soal. Wawancara S7 P : Kemarin kan kita sudah mengikuti mengikuti tes diagnostik, sekarang kita bahas ya kesalahan-kesalahannya di bagian mananya. Untuk soal I tentang pengertian jaring-jaring kubus dan balok ini udah bener. Untuk soal II no.1, kenapa kamu menjawab gambar ini merupakan jaring-jaring kubus? S7 : Ini itu kan dibayangin nggak tau kenapa kok rasanya itu bener jadi jaring- jaring kubus P : Oya, selanjutnya no.2 kamu menjawab bukan jaring-jaring kubus. Kamu menggambarkan jaring-jaring ini menunjuk jawaban siswa. Ini membentuk kubus nggak? S7 : Oya tidak mas. P : Terus kenapa kamu bisa menggambarkan seperti itu? S7 : Kemarin itu bingung mas mau gambar bentuk gimana lagi, jadinya malah Kayak gitu. P : Ini soal no. 3 ini salahnya karna kurang teliti aja. No. 4 kamu tahu tidak salahmu dimana? S7 : Bikin jaring-jaringnya mindahin lebih dari satu sisi sama alas sama tutupnya kurang satu mas. P : Wah kok bisa tahu? S7 : Ya kemarin habis tes dapat tak tanyain ke teman mas. P : Ow gitu. Ni juga no.7 kesalahannya sama kayak no. 4 kan? S7 : Iya sama mas. P : Soal no. 9 juga kesalahannya sama seperti soal no. 7. Selanjutnya soal III tentang luas permukaan, di sini 3 soal dan kamu menjawab benar di no. 2. Soal no. 1 kosong kenapa? S7 : Lupa rumusnya makanya aku kosongin. P : Ini no.2 coba dijelaskan dapat jawabannya ini dari mana? S7 : Ya ini kan udah ada panjang, lebar, sama tingginya, trus tinggal dimasukin ke rumuasnya mas. P : Ya. Terus soal no. 3 kok cuma rumusnya aja yang ditulis? S7 : Iya soalnya lupa caranya nyari panjang balok gimana gitu. P : Ya sudah. Dari soal-soal ini bagian soal yang paling sulit itu mana? S7 : Soal tentang jaring-jaring mas. P : Alasannya apa? S7 : Soalnya itu kan tentang jaring-jaring apa nggak, jadi susah membayangkannya. Jadi kadang bingung juga. P : Dari jaring-jaring kubus dan balok, susah yang mana? S7 : Susah yang balok soalnya tu sisinya nggak sama jadi agak susah. Keterangan: P : Peneliti S7 : Siswa Faktor penyebab kesalahan: - Siswa kesulitan menyusun kata-kata untuk menjelaskan makna dari jaring- jaring kubus dan balok. - Siswa masih agak kesulitan memahami soal. Wawancara S18 P : S18? S18 : Ya.. P : Ini kan kemarin udah mengikuti tes diagnostik, dari tes ini soal bagian I nomor 1 dan 2 nilanya nol 0, ini soalnya mengenai pengertian jaring-jaring kubus dan balok. Di soal ini kesulitanmu apa? S18 : Susah bikin kata- katanya… susah jelasinnya.. P : Jadi susah dalam merangkai kata-katanya ya? S18 : Iya mas.. P : Selanjutnya untuk soal bagian II, soal nomor 1 sampai 10 di sini kan tentang jaring-jaring kubus dan balok, saat kamu membaca soal ini kamu paham gak maksud soalnya? S18 : Pertamanya itu masih agak bingung maksud soalnya apa, terus dibaca lagi bari mulai paham sedikit mas. P : Jadi pertamanya masih agak bingung ya? S18 : Iya.. tapi lama-lama jadi tau maksud soalnya. P : Di bagian II ini, nomor 1 sampai nomor 10 ini kan pertanyaannya ada gambar terus menentukan itu jaring-jaring kubus atau balok, di sini ada kesulitannya tidak? S18 : Tidak ada, cuma masih sulit membayangkan itu jaring-jaringnya jadi kubus atau balok. P : Jadi masih kesulitan menentukan itu termasuk jaring-jaring kubus atau balok ya? S18 : Iya.. P : Coba kita bahas ini dari soal no. 1 ini lihat kamu sudah menggambarkan 2 jaring-jaring kubus, terus kamu baca soalnya lagi, coba kamu tahu tidak salahmu dimana? S18 : Nyebebutin alas ama tutupnya kurang satu mas. P : Ya, selain itu ada tidak? S18 : Mana ya mas? P : Ini lihat gambarmu, kamu mindahin 2 sisi, padahal di soal diminta hanya satu sisi saja, ya kan? S18 : Ow iya mas. Lupa.. P : Ini juga untuk no.2 kesalahannya sama kayak no. 1 kan? S18 : Iya mas. P : Terus no.3 ini kosong. Ini tidak di jawab kenapa? S18 : Itu aku bikin pake kertas tak lipat-lipat itu malah bingung to mas, jadi malah aku kosongin aja. P : Jadi bingung ya itu jadi jaring-jaring atau tidak gitu. Kalau kamu teliti nanti itu bisa jadi kubus kok. No. 4 itu kamu sudah benar menjawab tidak. Tapi kenapa kamu berpikir meskipun dipindahkan satu sisinya tetap tidak manjadi jaring- jaring kubus? S18 : Tak kira itu tetep gak bisa mas, ternyata sekarang baru dilhat bisa ya.. P : Iya, kurang teliti ya.. terus ini yang no.6 kamu menjawab tidak. Kenapa kamu bisa menjawab tidak? S18 : Ini itu kemarin aku bentuk pake kertas mas, aku lipat itu malah nggak jadi balok mas makanya aku jawab tidak. P : Iya padahal ini sebenarnya bisa jadi balok jaring-jaringnya. Susahnya itu apa? S18 : Membayangkannya itu mas kalau balok susah. P : Ow gitu. Selanjutnya no. 7 itu salahnya mirip dengan no. 1 tadi. Ini no.8 kamu menjawab ya. Kenapa kamu bisa menjawab ya? S18 : Ya ini kalau dilipat jadi balok kok mas. P : Coba inget balok kan mempunyai 3 pasang sisi, di sini semua sisinya berpasangan atau tidak? S18 : Oya 1 sama 6 beda ya mas? P : Iya beda makanya tidak bisa membentuk balok kan? Dah tahu salahnya sekarang? S18 : Iya mas ternyata ada sisi yang beda. P : Iya. Terus no. 9 ini kamu memindahkan banyak sisi ya salahnya kayak no. 1. Selanjutnya no.10 kosong kenapa? S18 : Susah mas membayangkan gitu, terus aku lewati aja. P : Ya sudah. Di sini ka nada 2 macam bangun kubus sama balok, dari ke dua bangun itu untuk menentukan jaring-jaringnya lebih sulit yang mana? Atau sama saja? S18 : Lebih sulit yang balok, soalnya kalau balok sisi-sisinya beda, kalau kubus kan sama persegi semua. P : Jadi masih lebih sulit jaring-jaring balok ya. Kemudian untuk soal bagian III itu ada 3 soal mengenai luas permukaan. Di sini kam hanya menjawab no. 2 mengenai luas permukaan balok. Kenapa kamu tidak menjawab soal nomer 1 tentang luas permukaan kubus yang di cari panjang rusuknya? S18 : Lupa mas sama rumus luas permukaan kubus makanya tidak menjawab soal no.1 itu. P : Jadi karna lupa rumus. Ini no. 2 benar. Coba jelasin ini caranya gimana? S18 : Ya kalau ini kan udah ada panjang, lebar, tinggi, jadi aku langsung masukin ke rumusnya aja mas. P : Ya. Berarti sudah tahu rumusnya kan? S18 : Iya mas. P : Trus soal no.3 bagaimana? Itu kan tentang luas permukaan balok juga yang dicari tinggi dari baloknya. S18 : bingung cara gunain rumusnya buat mencari tingginya, makanya tidak menjawab soal no.3. Keterangan: P : Peneliti S18 : Siswa Faktor penyebab kesalahan: - Siswa kesulitan menyusun kata-kata untuk menjelaskan makna dari jaring- jaring kubus dan balok. - Siswa masih agak kesulitan memahami soal. - Siswa masih kesulitan dalam membayangkan bentuk jaring-jaring kubus dan balok - Siswa lupa rumus. Wawancara S20 P : Kemarin kan kita sudah melaksanakan tes diagnostik, soal bagian I ini mengenai pengertian jaring-jaring kubus dan balok. No.1 mengenai pengertian jaring-jaring kubus sudah benar, lalu soal no. 2 mengenai pengertian jaring- jaring balok di sini masih salah. Kamu tau nggak salahnya dmn? S20 : siswa berpikir.. tidak tahu salahnya dimana ya? P : Coba lihat jawabanmu no.1, terus lihat lagi no.2 kira-kira salah karna apa? S20 : Ow kurang kata rangkaian sisi ya? P : Iya, coba kamu baca lagi jawabanmu itu malah jadi pengertian balok nggak? S20 : Iya mas.. P : Berarti untuk soal ini dah tahu ya salahnya dimana? S20 : Iya mas.. P : Terus yang untuk soal bagian II. Sebelumnya kamu baca soalnya ini kamu paham nggak maksud soalnya? S20 : Awalnya sih nggak, karna habis sakit nggak enak badan jadi nggak konsen. P : Ya, no.1 itu kamu hanya menjawab tidak tapi gambar jaring-jaringnya tidak ada, itu kenapa? S20 : Bingung sisi mana yang mau di pindah mas. P : Terus no. 2 kamu sudah menggambarkan jaring-jaring kubus. Kamu tahu salahmu nggak? S20 : Tidak menyebutkan alas dan tutupnya mas. P : Ya. Soal no. 4 juga kamu sudah menggambarkan jaring-jaring kubus tapi kamu hanya menunjukkan satu alas dan tutupnya, padahal yang diminta 2 alas dan tutup. Terus no.5 ini jawabanmu sudah bener kalau tidak membentuk jaring- jaring kubus tp coba lihat jawabanmu. No.6 ini bangun apa? S20 : Balok. P : Ini bangun apa? S20 : Bangun ruang. P : Terus sisi no. 6 ini bangun apa? S20 : Datar P : Na bangun datar. Terus no. 6 berarti bangun apa? S20 : Persegi panjang. P : Ya padahal kamu tahu nggak kubus itu dibentuk dari bangun apa sisi-sisinya? S20 : Balok P : Sisi kubus lo.. S20 : Persegi panjang. P : Hmmm.. kubus lo ya.. S20 : Persegi mas. P : Ya. Terus sekarang kenapa ini tidak membentuk kubus? S20 : Karena sisi 6 persegi panjang. P : Ya boleh. Sekarang kamu tahu salahmu ini dimana? S20 : Ya mas. P : Terus ini no.6 kamu menjawab tidak. Coba kamu lihat lagi itu dapat membentuk balok nggak? S20 : Bisa jadi balok P : Ya bisa. Terus soal no.7 jawabanmu dah bener tapi kamu tidak menyebutkan alas dan tutupnya. Untuk no.8 kamu menjawab ya. Coba kamu lihat di sini sisi- sisinya berpasangan nggak? No.2 pasangannya mana? S20 : 4 P : Kalau 3? S20 : 5? P : Kalau 1? S20 : Beda sama no.6 P : Terus kalau ada yang tidak memiliki pasangan bisa nggak membentuk balok? S20 : Tidak. P : Ini no. 9 dan 10 kosong kenapa? S20 : Bingung mas soalnya kalau balok beda-beda sisinya. P : Ya terus untuk soal bagian III ini kosong semua kenapa? S20 : Untuk yang balok itu lupa mas rumusnya, kalau yang kubus baru tadi aku inget. P : Jadi karena lupa rumus. Ya sudah. Keterangan: P : Peneliti S20 : Siswa Faktor penyebab kesalahan: - Siswa tidak memahami definisi jaring-jaring. - Siswa masih agak kesulitan memahami soal. - Siswa memiliki pemahaman yang tidak tepat mengenai perbedaan bangun ruang dan bangun datar. - Siswa kesulitan dalam membayangkan bentuk jaring-jaring kubus - Siswa lupa rumus. Faktor-faktor penyebab kesalahan yang didapat dari wawancara dirangkum dalam tabel. Berikut disajikan faktor yang menyebabkan kesalahan siswa pada materi jaring-jaring kubus dan balok, serta luas permukaannya. Tabel 4.4 Faktor Penyebab Kesalahan Siswa No. Indikator Faktor Penyebab 1 Memahami pengertian jaring-jaring kubus dan balok - Siswa kurang memahami pengertian jaring- jaring kubus dan balok. 2 Menentukan jaring-jaring kubus dan balok - Siswa belum dapat membedakan yang merupakan jaring-jaring kubus dan jaring- jaring balok. - Siswa kesulitan dalam membayangkan dan merepresentasikan berbagai bentuk dari jaring-jaring kubus dan balok 3 Menentukan dan menghitung luas permukaan kubus dan balok - Siswa kurang memahami pengertian dari luas permukaan. - Siswa cenderung menghafal rumus sehingga ketika lupa rumus tidak dapat menjawab soal. - Siswa masih kesulitan dalam melakukan operasi hitung.

4. Pembelajaran Di Kelas

Dokumen yang terkait

Efektivitas pembelajaran dengan program Cabri 3D ditinjau dari hasil belajar dalam pokok bahasan luas permukaan kubus dan balok di kelas VIII B SMP Pangudi Luhur St. Vincentius Sedayu tahun ajaran 2012/2013.

0 2 236

Peningkatan hasil belajar matematika tentang jaring-jaring kubus dan balok dengan media puzzle pada kelas V SD Muhammadiyah Gunungpring Muntilan.

3 29 131

Pemanfaatan program Cabri 3D dalam upaya mengatasi kesulitan belajar siswa kelas V SD Negeri Banyuurip Purworejo pada pokok bahasan volume kubus dan balok.

1 5 147

JARING JARING KUBUS DAN BALOK

0 2 8

MENINGKATKAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA SISWA MENGGUNAKAN PENDEKATAN OPEN-ENDED MATERI JARING-JARING BALOK DAN KUBUS KELAS IV SD WONOKETINGAL 1

0 0 18

UPAYA PENINGKATAN AKTIVITAS BELAJAR MATEMATIKA PESERTA DIDIK KELAS IV SEMESTER 2 MELALUI METODE INKUIRI PADA MATERI JARING- JARING BALOK DAN KUBUS

0 0 20

PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN PROBLEM BASED UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA MATERI JARING-JARING KUBUS DAN BALOK PADA SISWA KELAS IV SD 1 BAKALAN KRAPYAK

0 0 23

Pemanfaatan program Cabri 3D dalam upaya mengatasi kesulitan belajar siswa kelas V SD Negeri Banyuurip Purworejo pada pokok bahasan volume kubus dan balok - USD Repository

0 1 145

Pemanfaatan program Cabri 3D dengan penerapan metode Drill pada pokok bahasan jaring-jaring kubus dan balok serta luas permukaannya dalam upaya meningkatkan hasil belajar siswa kelas VIII semester 2 - USD Repository

0 0 256

Efektivitas pembelajaran dengan program Cabri 3D ditinjau dari hasil belajar dalam pokok bahasan luas permukaan kubus dan balok di kelas VIII B SMP Pangudi Luhur St. Vincentius Sedayu tahun ajaran 2012/2013 - USD Repository

0 7 234