Perbedaan Saat Memanfaatkan JAWS dan NVDA

Berdasarkan semua pernyataan informan diatas dapat disimpulkan bahwa kendala yang dialami tunanetra pada saat mengoperasikan komputer bicara, yaitu pada waktu pelatihan komputer bicara dimana tunanetra harus beradaptasi dengankomputer dan keyboardnya. Sedangkan pada saat mencari informasi diinternet 3 informan menyatakan kendalanya pada screen reader yang tiba-tiba tidak membacakan, tidak berbunyi dan terkadang suka lompat-lompat membacakannya, hal itu dikarenakan website atau situs yang informan masukan terdapat banyak iklan atau bahkan kalimat yang bergerak, sehingga membuat screen reader kesulitan untuk membacakannya. Sedangkan 1 informan mengalami kendala pada saat pemahaman informasi, hal itu dipengaruhi oleh situasi informan yang tidak dapat melihat, bila orang normal dapat mudah memahami atau mengambarkan apa yang ada di layar komputer, sedangkan untuk tunanetra sangat sulit untuk bisa memahami dan mengambarkan dengan cepat infromasi itu, sehingga informan perlu banyak waktu untuk memahami informasi yang ada dilayar. Sedangkan solusinya berdasarkan semua pernyataan informan bahwa tunanetra lebih memilih untuk mencari kembali website atau situs yang dapat dibacakan dengan lengkap oleh screen reader, tetapi ada juga yang meminta tolong bantuan orang normal untuk membacakan informasi apa yang ada dilayar.

C. Pembahasan

Pada bagian ini peneliti akan menjabarkan rumusan masalah pada bab 1 sesuai dengan hasil penelitian dan teori yang telah diuraikan pada bab 2. Adapun hasilnya sebagai berikut: Pemanfaatan Komputer Bicara Dalam Memenuhi Kebutuhan Informasi Tunanetra. Berdasarkan hasil penelitian menunjukkan bahwa semua informan memanfaatkan komputer bicara dengan menggunakan laptop pribadi yang telah terinstal screen reader JAWS dan NVDA, sedangkan pemanfaatan komputer bicara dalam memenuhi kebutuhan informasi informan, adapun hasil penelitianya menunjukkan bahwa semua informan menyatakan bahwa sangat membutuhan informasi, sehingga informasi merupakan kebutuhan yang diperlukan informan, hal itu sesuai dengan KBBI yang menjelaskan kebutuhan adalah sesuatu hal yang sangat dibutuhkan atau sesuatu yang sangat diperlukan. 1 Berdasarkan hasil penenlitian informasi yang di inginkan informan, seperti informasi untuk membaca berita terbaru yang belum diketahui informan, sedangkan lainya untuk pendidikan mencari informasi ilmu komunikasi, ilmu hukum. Dalamperkerjaan mencari informasi lowongan pekerjaan, adapun informasi yang diinginkan lainnya yaitu informasi agama, hasil penelitian tersebut sesuai dengan teori menurut Sulistyo- Basuki dalam jurnal ilmu perpustakaan dan kearsipan menjelaskan bahwa kebutuhan informasi adalah informasi yang diinginkan seseorang untuk 1 S.W.J. Poerwarminta, Kamus Besar Bahasa Indonesia, Jakarta: Balai Pustaka, 1982, h 173.