Desain media pembelajaran Fase Perancangan

yang sesuai dengan silabus. Adapun susunan materi dan perumusan tujuan yang akan dicapai setelah pembelajaran juga harus diperhatikan. Tujuan instruksional yang ingin dicapai dari media pembelajaran menggambar teknik adalah agar siwa dapat memahami materi pembelajaran tentang teknik gambar bukaanbentangan. 2 Desain program media Pembelajaran Setelah data pada tahap analisis terkumpul, tahapan selanjutnya adalah membuat desain.Desain dilakukan dengan tujuan untuk menentukan peralatan, proses atau prosedur pembuatan secara rinci sehingga mempermudah dalam pembuatan media pembelajaran. 3 DesainStoryBoard Storyboard merupakan diagram yang menggambarkan alur proses program dan hubungan antar proses secara mendetail. Storyboard programyang disusun untuk menggambarkan alur program. Gambar 11.Desain Story Board Dari desain Story Board di atas dapat diuraikan sebagai berikut: a Cover Cover berisi tentang nama media materi dan nama pembuat media. b Kompetensi Dasar Kompetensi dasar berisi tentang kompetensi dasar yang akan dicapai dalam materi gambar teknik bukaan. c Indikator Indikator berisi tentang indikator yang akan dicapai dalam gambar teknik bukaan yaitu menggambar bukaan silinder utuh dan terpancung dan kerucut utuh dan terpancung. d Menu Menu berisi tentang tombol-tombol yang bisa digunakan untuk membuka sesuai dengan keinginan operator. e Petunjuk Petunjuk berisi tentang bagaimana cara menggunakan media. f Materi Materi berisi tentang teori-teori gambar teknik bukaan yaitu, metode gambar bukaan, cara menggambar bukaan silinder utuh dan terpancung dan bukaan kerucut utuh dan terpancung. g Referensi Referensi berisi tentang daftar pustaka yang digunakan dalam penyusunan materi gambar teknik bukaan. h Profil Penyusun Profil penyusun berisi tentang profil pembuat media gambar teknik bukaan. i Metode Gambar Bukaan Metode gambar bukaan berisi tentang metode-metode dalam menggambar bukaan. j Gambar bukaan Silinder Gambar bukaan silinder berisi tentang cara menggambar bukaan silinder utuh dan terpancung. k Gambar bukaan Kerucut Gambar bukaan kerucut berisi tentang cara menggambar bukaan kerucut utuh dan terpancung. 4 Desain Tampilan Program Desain tampilan program merupakan sket dari program yang akan dibuat, yang menggambarkan letak dari bagian-bagian program. Adapun desain tampilan slide program tersebut adalah: a Rancangan Halaman Awal Program Halaman awal merupakan tampilan pembuka sebelum masuk ke tampilan materi atau menu. Didalam halaman ini terdapat beberapa animasi yang saling berhubungan yang membentuk menu intro yang berisi tentang informasi pengenalan program media pembelajaran. Berikut adalah desain tampilan halaman awal media: Gambar 12. Desain tampilan halaman awal Gambar 13. Desain tampilan halaman awal ke-2 Gambar 14. Desain tampilan halaman awal ke-3 b Rancangan Halaman MenuUtama Menu materi terdiri dari tampilan yang berisi tombol link menuju menu-menu, salah satunya seperti menu materi yang berisi materi menggambar teknik. Petunjuk bahwa tombol disebelah kiri adalah link ditunjukkan pada box sebelah kanan tombol link menu.Berikut ini adalah tampilan menu utama: Gambar 15. Desain tampilan halaman menu Jika tombol menu yang tersedia ditekan maka akan menuju ke halaman masing-masing. c Rancangan Halaman Menu Penunjuk Menu petunjuk merupakan menu yang berisi tentang informasi cara penggunaan program media pembelajaran gambar teknik bukaan . Pada dasarnya menu ini merupakan suatu rangkaian yang sama dengan menu utama hanya saja yang ditapilkan pada slideberbeda. Gambar 16. Desain tampilan halaman petunjuk ke-1 Gambar 17. Desain tampilan halaman petunjuk ke-2 d Rancangan Halaman Menu Materi Pada pojok kiri atas terdapat logo UNY, sedangkan pada pojok kanan atas terdapat dua tombol yaitu, tombol menu home, serta tombol exit untuk keluar dari program, sedangkan berada di kanan bawah adalah tombol next dan backuntuk navigasi lanjut dan balik . Berikut tampilan dari menu materi : Gambar 18. Desain tampilan halaman materi e Rancangan Halaman Menu Evaluasi Pada pojok kanan atas terdapat dua tombol yaitu, tombol menuhome, serta tombol exit untuk keluar dari program, sedangkan berada di kanan bawah adalah tombol kunci jawabanuntuk melihat jawaban dari soal-soal . Berikut tampilan dari menu materi : Gambar 19. Desain tampilan halaman evaluasi Gambar 20. Desain tampilan halaman kunci jawaban f Rancangan Menu Profil Pada menu profil memuat tentang biodata dan foto , pada halaman menu ini terdapat animsi teks yang berisi tentang biodata penyusun. Gambar 21. Desain tampilan halaman profil

3. Fase Realisasi

Produk awal media merupakan produk media pertama sebelum dilakukan uji coba disebut Prototipe 1.Media awal ini merupakan hasil implementasi dari tahap desain program.

a. Produk Awal Tampilan Awal Media

Hasil implementasi tampilan menu awal adalah berupa teks, dan tombol. Tampilan diawali dengan animasi teks yang berisi tentang informasi pengembang program, dan informasi tentang media pembelajaran, selain teks ada pula tombol bergambar rumah home yang muncul sepanjang halaman menu awal,ketika tombol ini di-klik, program akan menampilkan menu utama. Tampilan tombol home dapat dilihat pada Gambar 22. Implementasi tampilan menu awal adalah sebagai berikut : Gambar 22.Tampilan halaman awal

b. Tampilan Menu utama

Menu utama merupakan menu dimana user dapat mengakses seluruh program.Menu ini terdiri dari logo UNY judul program, narasi serta beberapa tombol yaitu, tombol petunjuk, tombol materi, tombol referensi, tombol profil penyusun. Tombol-tombol ini apabila di-klik, maka program akan menampilkan halaman sesuai dengan judul yang tertera pada masing-masing tombol. Selain tombol-tombol tersebut terdapat sebuah tombol untuk keluar dari program yaitu tombol exit.Tampilan menu utama dapat dilihat padaGambar 23.