Teknologi peralatan produksi F2

19 Pengolahan data AHP terdiri dari dua tahap, yaitu pengolahan horizontal dan pengolahan vertikal. Pengolahan horizontal digunakan untuk menyusun prioritas unsur pada satu level hierarki terhadap unsur yang berada satu level di atasnya. Sedangkan pengolahan vertikal digunakan untuk menyusun prioritas pengaruh setiap unsur terhadap fokus utama.  Pengolahan Horizontal a. Aktor Tingkat kepentinganpengaruh masing-masing aktor terhadap setiap faktor yang berpengaruh dalam pengembangan usaha dapat dilihat pada Tabel 8. Tabel 8. Hasil pengolahan horizontal tingkat aktor Aktor Faktor F1 F2 F3 F4 F5 F6 A1 0,294 0,508 0,450 0,340 0,477 0,510 A2 0,198 0,195 0,154 0,149 0,219 0,184 A3 0,097 0,111 0,094 0,095 0,153 0,117 A4 0,411 0,186 0,302 0,416 0,151 0,189 Sumber: Data diolah, 2013 Dari Tabel 8. diketahui bahwa pengrajin A4 memiliki tingkat kepentingan tertinggi terhadap jaringan dengan pemasok bahan baku F1. Hal ini dikarenakan pengrajin berhubungan secara langsung dengan pemasok dalam pengadaan bahan baku produksi. Pengrajin juga memiliki peran paling penting dalam mendorong keahlian dan keterampilan tenaga kerja F4. Sementara itu, pemerintah daerah A1 memiliki tingkat kepentingan tertinggi dalam pengadaan teknologi peralatan produksi F2 serta peningkatan pengalaman dan kemampuan manajerial pemilik usaha F3. Selain itu, pemerintah daerah A1 sangat berperan untuk membantu UMKM AK Ciomas dalam menjalin kemitraan dengan perbankankoperasi F5 serta memberikan bantuan dan bimbingan teknisoperasional kepada para pengrajin F6.

b. Tujuan

Bobot setiap tujuan terhadap aktor yang berperan dalam pengembangan UMKM AK Ciomas dapat dilihat pada Tabel 9. Tabel 9. Hasil pengolahan horizontal tingkat tujuan Tujuan Aktor A1 A2 A3 A4 T1 0,205 0,169 0,168 0,279 T2 0,190 0,293 0,308 0,351 T3 0,605 0,538 0,523 0,370 Sumber: Data diolah, 2013 Tabel 9. menunjukkan tujuan yang paling diutamakan dan ingin dicapai dalam pengembangan UMKM AK Ciomas bagi setiap aktor, yaitu mendorong kemandirian usaha T3. Adanya kemandirian usaha akan berpengaruh pada menguatnya posisi UMKM AK Ciomas dalam seluruh aktivitas bisnisnya.

c. Alternatif Strategi

Tabel 10. menunjukkan hasil pengolahan horizontal pada tingkat strategi.