Kelimpahan Jenis dan Suku Ikan Herbivora

66 bahwa ikan cenderung beruaya dalam hal mencari makan, tempat berpijah dan tempat bernaung.

5.3.2 Kelimpahan Jenis dan Suku Ikan Herbivora

Ikan herbivora memiliki peran yang penting sebagai jenis ikan yang mengontrol pertumbuhan alga di ekosistem terumbu karang. Sifatnya dalam hal memakan di dalam rantai makanan adalah pemangsa tumbuhan alga yang merupakan pesaing utama karang. Jumlah jenis ikan herbivora yang diperoleh selama penelitian adalah sebanyak 24 spesies dari 3 suku Acanthuridae, Scaridae dan Siganidae. Individu ikan herbivora yang terdata berjumlah 203 individu, dengan total rata-rata kelimpahan ikan herbivora di seluruh stasiun berjumlah 1.450 individuha atau 5,01 dari total kelimpahan ikan karang. Jika dibandingkan dengan suku atau jenis ikan karang lainnya, maka persentase masing- masing ikan herbivora dan non-herbivora terdiri dari; Acanthuridae 0,81, Scaridae 2,98 dan Siganidae 1,21, Caesionidae 1,23, Caetodontidae 0,44, Haemulidae 0,07, Labridae 2,64, Lutjanidae 0,17, Monacanthidae 0,025, Mullidae 0,05, Nemipteridae 0,10, Pomacanthidae 0,32, Pomacentridae 89,84, Serranidae 0,025 dan Zanclidae 0,07. Kelimpahan jenis ikan herbivora tertinggi adalah dari jenis Scarus schlegeli 214 individuha kemudian diikuti oleh S. dimidiatus 186 individuha, Siganus punctatissimus 143 individuha dan S. sordidus 100 individuha, sedangkan terendah dari jenis Acanthurus tristis dan Zebrasoma scopas masing- masing dengan kelimpahan 7 individuha Lampiran 9. Berdasarkan perbandingan antara suku ikan herbivora, kelimpahan tertinggi adalah dari suku Scaridae 864 individuha 57,35, kemudian diikuti oleh Siganidae 350 individuha 23,22 dan Acanthuridae 236 individuha 15,64 Gambar 17, Lampiran 9. Kelimpahan ikan herbivora yang tinggi dari suku Scaridae menunjukkan bahwa ikan dari jenis kakak tua parrotfish memiliki peran yang lebih besar dalam ekosistem terumbu karang, dan merupakan spesies dasar dari ikan herbivora Grimsditch Salm 2006. 67 Dilihat dari komposisi kelimpahan jenis ikan herbivora pada masing- masing stasiun, jumlah kelimpahan tertinggi terdapat pada stasiun 3 59 individu dan terendah pada stasiun 1 42 individu Lampiran 11. Gambar 17 Persentase rata-rata kelimpahan suku ikan herbivora dari seluruh stasiun pengamatan di lokasi penelitian. Kelimpahan ikan herbivora yang tertinggi di stasiun 3 seiring dengan tingginya persentase nilai tutupan karang hidup di stasiun tersebut 74,07 dan terendah pada stasiun 1 dimana tutupan karang hidupnya juga terendah 40,48. Secara umum jumlah dan kelimpahan ikan herbivora meningkat searah dengan meningkatnya tutupan karang hidup pada masing- masing stasiun penelitian. Hal ini sesuai dengan fungsinya terhadap ekosistem terumbu karang dimana perannya sebagai pengontrol pertumbuhan alga sehingga sangat penting bagi pemulihan ekosistem terumbu karang. Sebagaimana yang dikatakan oleh Grimsditch dan Salm 2006 bahwa kelompok fungsional penting yang teristimewa bagi pemulihan terumbu karang adalah hewan yang merumput, antara lain terdiri dari ikan herbivora dan bulu babi.

5.3.3 Frekuensi Relatif Kehadiran Jenis Ikan Herbivora