Ruang Lingkup Mata Pelajaran IPS Sekolah Dasar

16 masyarakat, bangsa, dan negara Indonesia Puskur Balitbang Depdiknas, 2003: 2. Begitu juga menurut Hidayati 2002: 22 tujuan pembelajaran IPS adalah untuk memperkaya dan mengembangkan kehidupan anak didik dengan mengembangkan kemampuan dalam lingkungan dan melatih anak didik untuk menempatkan dirinya dalam masyarakat yang demokratis, serta menjadikan negaranya sebagai tempat hidup yang lebih baik. Sementara itu tujuan Ilmu Pengetahuan Sosial IPS menurut Zainal Abidin 1980: 51 disebutkan bahwa pengetahuan sosial pada umumnya dititikberatkan pada penyampaian pengetahuan dan pengertian, pembentukan nilai sikap, melatih ketrampilan yang sesuai dengan tujuan pendidikan nasional, tujuan institusional dan tercermin di dalam tujuan kurikuler pengetahuan sosial pada setiap jenis sekolah. Tujuan dari pembelajaran IPS pada penelitian ini sendiri yaitu siswa diharapkan mengetahui, memahami, dan mampu mengimplementasikan teori serta konsep yang berkaitan dengan pendidikan IPS khususnya pada materi tokoh-tokoh kemerdekaan yang ditekankan pada aspek kognitif dan afektif.

c. Ruang Lingkup Mata Pelajaran IPS Sekolah Dasar

Menurut Rudy Gunawan 2011:39 ruang lingkup mata pelajaran IPS secara umum meliputi aspek-aspek sebagai berikut. 1 Manusia, tempat, dan lingkungan. 2 Waktu, keberlanjutan, dan perubahan. 3 Sistem sosial dan budaya. 4 Perilaku ekonomi dan kesejahteraan. 17 5 IPS SD sebagai Pendidikan Global global education. Di dalam Lampiran I Peraturan Mendiknas No. 22 Tahun 2006, ruang lingkup mata pelajaran IPS meliputi aspek-aspek sebagai berikut. 1 Manusia, tempat, dan lingkungan. 2 Waktu, keberlanjutan, dan perubahan. 3 Sistem sosial dan budaya. 4 Perilaku ekonomi dan kesejahteraan. Materi pelajaran IPS kelas V dalam KTSP terbagi dalam dua semester. Untuk semester ganjil materi pokok meliputi peninggalan sejarah dan tokoh-tokoh masa Hindu-Budha dan Islam, keragaman kenampakan alam dan buatan, dan keragaman suku bangsa dan budaya. Sedangkan, untuk semester genap materi pokoknya meliputi penjajahan Belanda dan Jepang, persiapan kemerdekaan, proklamasi kemerdekaan, dan perjuangan mempertahankan kemerdekaan. Peneliti memilih materi proklamasi kemerdekaan dan perjuangan mempertahankan kemerdekaan sebagai materi dalam penelitian. Menurut peneliti terdapat masalah pada hasil belajar IPS materi tokoh- tokoh kemerdekaan. Dalam penelitian tindakan kelas ini peneliti menggunakan metode role playing. Alasan peneliti menggunakan metode role playing karena metode pembelajaran ini sesuai dengan materi. Kesesuaian tersebut yaitu materi bersifat abstrak tentang sejarah perjuangan bangsa Indonesia, maka dengan memerankan secara langsung siswa akan mampu memahami materi secara lebih mudah dan selalu ingat jika dibandingkan dengan metode yang lainnya. 18

B. Metode Role Playing

1. Pengertian Metode Role Playing

Menurut Asep Jihad dan Abdul Haris 2009:224, metode mengajar adalah cara mengajar atau cara menyampaikan materi pelajaran kepada siswa yang diajar. Menurut B. Suryosubroto 2002:149 metode pembelajaran adalah cara, yang dalam fungsinya merupakan alat untuk mencapai tujuan pembelajaran. Sebagai sebuah cara atau alat, maka akan sangat tergantung kepada keterampilan pemakainnya serta kondisi dan keadaan yang dihadapi. Untuk mencapai tujuan tertentu, maka sebuah alat harus difungsikan dengan baik oleh pemakainya. Dalam hal ini guru sebagai orang yang menggunakan alat atau metode dalam mengajar harus memilih metode yang tepat dalam pembelajaran. Salah satu metode dalam proses belajar mengajar adalah bermain peran role playing . Role playing sebagai suatu metode mengajar merupakan tindakan yang dilakukan secara sadar dan diskusi tentang peran dalam kelompok. Di dalam kelas, suatu masalah diperagakan secara singkat sehingga murid-murid bisa mengenali tokohnya Ismail Andang, 2006:15. Sementara itu menurut Ahmad Munjin Nasih dan Lilik Nur Kholidah 2009:77 bermain peran memiliki empat macam arti, yaitu : a. Sesuatu yang bersifat sandiwara, dimana pemain memainkan peranan tertentu, sesuai dengan lakon yang sudah ditulis, dan memainkannya untuk tujuan hiburan. b. Sesuatu yang bersifat sosiologis, atau pola-pola perilaku yang ditentukan oleh norma-norma sosial.

Dokumen yang terkait

Peningkatan Hasil Belajar Siswa Melalui Metode Role Playing Pada Pembelajaran IPS Kelas V MI Al-Falah Jakarta Timur

0 7 119

PENINGKATAN HASIL BELAJAR ILMU PENGETAHUAN SOSIAL MATERI PROKLAMASI KEMERDEKAAN MELALUI METODE ROLE PENINGKATAN HASIL BELAJAR ILMU PENGETAHUAN SOSIAL MATERI PROKLAMASI KEMERDEKAAN MELALUI METODE ROLE PLAYING PADA SISWA KELAS V SD NEGERI 1 SAMBI TAHUN AJ

0 1 15

PENDAHULUAN PENINGKATAN HASIL BELAJAR ILMU PENGETAHUAN SOSIAL MATERI PROKLAMASI KEMERDEKAAN MELALUI METODE ROLE PLAYING PADA SISWA KELAS V SD NEGERI 1 SAMBI TAHUN AJARAN 2010/2011.

0 1 10

PENERAPAN METODE ROLE PLAYING DALAM MATERI PERJUANGAN PARA TOKOH DALAM MEMPERSIAPKAN KEMERDEKAAN INDONESIA UNTUK MENINGKATKAN KEAKTIFAN BELAJAR SISWA.

1 3 50

PENINGKATAN HASIL BELAJAR ILMU PENGETAHUAN SOSIAL (IPS) MENGGUNAKAN METODE ROLE PLAYING PADA SISWA KELAS V SD NEGERI BOGO WIJIREJO PANDAK BANTUL.

0 1 258

PENERAPAN METODE ROLE PLAYING (BERMAIN PERAN) UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR ILMU PENGETAHUAN SOSIAL (IPS) KELAS V SD NEGERI 1 NGERANGAN BAYAT KLATEN.

0 0 257

PENGARUH METODE ROLE PLAYING TERHADAP HASIL BELAJAR IPS PESERT DIDIK KELAS V SEKOLAH DASAR

1 2 11

PENINGKATAN HASIL BELAJAR MATA PELAJARAN IPS MATERI PERISTIWA SEKITAR PROKLAMASI KEMERDEKAAN INDONESIA MELALUI METODE ROLE PLAYING PADA SISWA KELAS V SD NEGERI 1 PLIKEN

0 0 16

UPAYA MENINGKATKAN RASA PERCAYA DIRI DAN PRESTASI BELAJAR SISWA PADA PELAJARAN IPS MATERI MENGHARGAI JASA DAN PERANAN TOKOH PERJUANGAN DALAM MEMPERSIAPKAN KEMERDEKAAN INDONESIA MELALUI METODE ROLE PLAYING DI KELAS V SD NEGERI 3 TANALUM

0 0 16

UPAYA MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA DALAM PEMBELAJARAN IPS KELAS V MELALUI METODE ROLE PLAYING DI SD NEGERI 1 RANCAMAYA

0 0 14