Visi dan Misi Perusahaan Budaya Perusahaan Produk dan Jasa yang Ditawarkan oleh PT. Bank Negara Indonesia Persero Tbk

46 layanan hampir di seluruh perguruan tinggi negeri maupun swasta terkemuka di Indonesia.

4.1.2 Visi dan Misi Perusahaan

Visi dari Bank BNI yaitu menjadi bank yang unggul, terkemuka, dan terdepan dalam layanan dan kinerja. Misi Bank BNI : 1. Memberikan layanan prima dan solusi yang bernilai tambah kepada seluruh nasabah, dan selaku mitra pilihan utama. 2. Meningkatkan nilai investasi yang unggul bagi investor. 3. Menciptakan kondisi terbaik bagi karyawan sebagai tempat kebanggan untuk berkarya dan berprestasi. 4. Meningkatkan kepedulian dan tanggung jawab terhadap lingkungan dan komunitas. 5. Menjadi acuan pelaksanaan kepatuhan dan tata kelola perusahaan yang baik.

4.1.3 Budaya Perusahaan

Budaya kerja BNI “Prinsip 46” merupakan tuntunan perilaku insan BNI, terdiri dari: 4 nilai budaya kerja: 1. Profesionalisme 2. Integritas 3. Orientasi Pelanggan 4. Perbaikan Tiada Henti Universitas Sumatera Utara 47 6 Nilai Utama Perilaku Insan BNI 1. Meningkatkan Kompetensi dan Memberikan Hasil Terbaik 2. Jujur, Tulus dan Ikhlas 3. Disiplin, Konsisten dan Bertanggung Jawab 4. Memberikan Layanan Terbaik Melalui Kemitraan yang Sinergis 5. Senantiasa Melakukan Penyempurnaan 6. Kreatif dan Inovatif

4.1.4 Produk dan Jasa yang Ditawarkan oleh PT. Bank Negara Indonesia Persero Tbk

Dalam kegiatan usahanya bank menyediakan berbagai fasilitas perbankan dan menawarkan berbagai produk dan jasa. Dunia perbankan diharapkan memberikan berbagai fasilitas yang dapat memperlancar usaha masyarakat sehingga dapat mendorong pembangunan dan menggerakkan perekonomian. Untuk itu Bank BNI menyediakan beberapa jenis produk perbankan diantaranya, yang dibagi atas : a. BNI Taplus Simpanan dana rupiah nasabah perorangan yang dapat disetor dan ditarik sewaktu-waktu dengan memakai slip setoranpengambilanBNI CARD, tetapi tidak dapat ditarik dengan cekbilyet giro atau yang dipersamakan dengan itu. BNI Taplus Utama Simpanan dana rupiah nasabah perorangan yang dapat disetor dan ditarik sewaktu-waktu dengan memakai slip setoranpengambilanBNI CARD. Dengan bunga lebih tinggi dari Taplus, simpanan ini merupakan salah satu produk unggulan Bank BNI. Universitas Sumatera Utara 48 b. BNI Deposito Simpanan dalam valuta Rupiah atau asing dengan bukti kepemilikan berupa Bilyet Deposito yang dapat ditarik dalam jangka waktu tertentu berdasarkan perjanjian antara nasabah dengan Bank BNI. c. BNI Giro Simpanan pihak ketiga pada Bank yang penarikannya dapat dilakukan setiap saat dengan mempergunakan CekBilyet Giro, surat perintah pembayaran lainnya atau dengan cara pemindahbukuan. d. BNI Tapenas Tabungan berjangka untuk investasi dana pendidikan anak dengan manfaat asuransi.Penarikannya hanya dapat dilakukan pada saat jatuh tempo. Jangka waktunya 2 tahun sampai dengan 18 tahun. e. BNI Haji Tabungan yang digunakan sebagai sarana penghimpun dan pembayaran Biaya Penyelenggaraan Ibadah Haji BPIH. f. BNI TKI Simpanan nasabah dalam mata uang Rupiah untuk TKI Tenaga Kerja Indonesia yang akan atau sedang bekerja di luar negeri dan atau keluarganya yang tinggal di Indonesia dengan bukti kepemilikan berupa buku dan kartu TKI khusus untuk TKI. g. Tabungan Kerjasama • BNI Taplus Mahasiswa BNI TAPMA • BNI Taplus Pegawai BNI TAPPA Universitas Sumatera Utara 49 h. BNI Duo Simpanan berjangka dengan sistem perhitungan bunga berbunga yang memberikan fleksibilitas kepada deposan untuk mengganti valuta simpanan menurut perjanjian antara penyimpan dengan bank. i. BNI Dollar Simpanan masyarakat perorangan dalam bentuk valas yang penarikannya dapat dilakukan setiap saat melalui teller di cabang pemelihara rekening. j. Simponi DPLK BNI Layanan program pensiun yang diselenggarakan oleh DPLK-BNI yang dapat dimanfaatkan oleh seluruh lapisan masyarakat luas yang menginginkan kesejahteraan dan kebahagiaan bagi seluruh keluarganya dimasa depan. Jasa Dalam Negeri PT Bank Negara Indonesia : a. BNI Transfer Jasa bank dalam pengiriman dana dari suatu cabang ke cabangbank lain atas permintaan pihak ketiga untuk dibayarkan kepada penerima di tempat lain. b. BNI SDB Kotak tahan api dengan ukuran tertentu yang disediakan oleh bank untuk kepentingan masyarakat guna menyimpan barang-barang berharga untuk jangka waktu tertentu, sesuai dengan ketentuan yang ditetapkan bank. Universitas Sumatera Utara 50 c. BNI INKASO Pengiriman suratdokumen berharga atau suratdokumen niaga untuk ditagihkan pembayarannya ke pihak yang menerbitkan atau yang ditentukan dalam surat atau dokumen tersebut. d. SKB Surat Keterangan Bank Surat keterangan tertulis dari bank kepada pihak lain mengenai seseorang atau badan hukum dalam hubungannnya dalam bank yang bersifat tidak mengikat, tidak menjanjikan dan tidak menjamin sesuatu. e. Kliring RTGS Kliring adalah pertukaran warkat atau data keuangan elektronik antar peserta kliring baik atas nama peserta atau atas nama nasabah peserta yang perhitungannya diselesaikan pada waktu tertentu. RTGS Real Time Gross Settlement adalah suatu sistem transfer dana elektronik antar bank peserta dalam mata uang Rupiah yang penyelesaiannya dilakukan secara seketika per transaksi secara individual yang diselenggarakan oleh BI Bank Indonesia. f. Payroll Layanan auto kredit gaji pegawai adalah layanan pembayaran gaji yang dilakukan oleh BNI atas dasar perintah dari perusahaaninstansi terkait pembayar gaji, untuk mendebet rekeningnya dan mengkredit rekening para pegawainya. Universitas Sumatera Utara 51

4.2. Karakteristik Responden