Hasil Penelitian Yang Relevan

commit to user Kendaraan Bermotor adalah orang pribadi atau badan yang memiliki dan atau menguasai kendaraan bermotor, sedangkan wajib pajak kendaraan bermotor adalah pribadi atau badan yang memiliki kendaraan bermotor. Yang bertanggung jawab atas pembayaran pajak adalah : 1 Untuk orang pribadi adalah orang yang bersangkutan, kuasanya atau ahli warisnya 2 Untuk badan adalah pengurus atau kuasanya Subjek BBNKB adalah orang pribadi atau badan yang dapat menerima penyerahan kendaraan bermotor, sedangkan wajib pajak BBNKB adalah orang pribadi atau badan yang menerima penyerahan kendaraan bermotor.

B. Hasil Penelitian Yang Relevan

1. Penelitian yang dilakukan oleh Dwi Listianingrum dengan judul “Analisis Perbandingan Kepuasan Konsumen Terhadap Pelayanan Pada Minimarket Indomaret Dengan Alfamart Di Kompleks Pesona Anggrek Bekasi”. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui adakah perbedaan kepuasan konsumen Indomaret dan Alfamart di perumahan Pesona Anggrek Bekasi dan Untuk mengetahui faktor-faktor apa yang membedakan kepuasan konsumen Indomaret dan Alfamart di perumahan Pesona Anggrek Bekasi. Dalam penelitian ini digunakan data primer yang diperoleh dengan menggunakan kuesioner. Data di analisis dengan menggunakan compare means independent samples t test, chi square, statistik deskriptif dengan program SPSS versi 15.0. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kualitas pelayanan dari minimarket Indomaret dan Alfamart dinilai baik oleh sebagian besar pelanggannya. Sedangkan hasil uji perbandingan kualitas pelayanan antara minimarket Indomaret dengan Alfamart berdasarkan dimensi kehandalan, keresponsifan, assurance, Empaty dan tangible serta kualitas pelayanan keseluruhan ada perbedaan yang signifikan. Berdasarkan diagram kartesius importance performance analysis of service quality dimension dari minimarket Indomaret dengan Alfamart, bahwa dimensi keresponsifan, merupakan dimensi yang dianggap penting oleh para pelanggan minimarket commit to user Indomaret dengan Alfamart, tetapi performance dari dimensi keresponsifan belum sesuai dengan yang diharapkan, baik oleh para pelanggan minimarket Indomaret maupun para pelanggan minimarket Alfamart. Hal tersebut mengindikasikan perlu adanya perbaikan kualitas pelayanan, utamanya dalam dimensi keresponsifan. 2. Penelitian yang dilakukan oleh Christina Dewi Wulandari dengan judul ”Analisis Perbandingan Kualitas Layanan Antara Bank Pemerintah Dan Bank Swasta”. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk melihat perbedaan antara kualitas layanan yang diterima oleh nasabah dan ekspektasi nasabah pada bank BUMN dengan bank swasta, disamping itu untuk mengetahui apakah ada perbedaan kualitas layanan yang diterima oleh nasabah, harapan nasabah serta kesenjangan gap antara bank BUMN dan bank swasta. Alat analisis yang digunakan adalah dengan melakukan uji independent sample t-test serta uji paired sample t-test. Disamping itu penulis juga ingin mengetahui apakah ada pengaruh faktor individu, kesan dan alasan pemilihan suatu bank terhadap ekspektasi nasabah akan kualitas layanan pada kedua jenis bank tersebut. Alat analisis yang digunakan adalah analisis varian ANOVA. Hasilnya memperlihatkan bahwa ekspektasi atau perkiraan nasabah mengenai kualitas layanan perbankan yang baik rupanya tidak ada perbedaan yang signifikan antara kedua jenis bank tersebut. Pandangan- pandangan yang nasabah miliki mengenai kualitas layanan yang diberikan oleh suatu bank, meskipun demikian, menampilkan beberapa perbedaan yang signifikan. Menurut nasabah, bank swasta dinilai unggul dalam dimensi tampilan fisik tangible, sedangkan empat dimensi lainnya yaitu kemampuan mewujudkan janji reliability, ketanggapan memberikan pelayanan responsiveness, kemampuan memberikan jaminan pelayanan assurance, dan kemampuan memahami kebutuhan nasabah Empaty dipegang oleh bank pemerintah. Secara keseluruhan, kualitas layanan yang diberikan oleh kedua jenis bank tersebut ternyata belum dapat memuaskan nasabah, namun bila dilakukan perbandingan antara keduanya ternyata kualitas layanan yang diberikan oleh bank pemerintah commit to user menurut persepsi nasabah lebih baik dibandingkan dengan kualitas layanan yang diberikan oleh bank swasta, hal ini ditunjukkan dengan rata-rata skor kesenjangan gap bank pemerintah menunjukkan angka sebesar –1,02 sedangkan bank swasta sebesar –1,29. 3. Penelitian yang dilakukan oleh Ardianto Aryo, dengan judul “Analisis Perbandingan Tingkat Kepuasan Pelanggan Ditinjau Dari Dimensi Kualitas pelayanan Pada KA. Argo Muria Dan KA. Fajar Utama Bisnis PT. Kereta Api Persero DAOP IV Semarang”. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui perbandingan tingkat kepuasan pelanggan, atas pelayanan PT Kereta Api Persero DAOP IV Semarang. Ditinjau dari dimensi bukti fisik tangible, kehandalan reliability, daya tanggap responsiveness, jaminan assurance, kepedulian empaty Penelitian ini juga dilakukan untuk mengetahui posisi tingkat kepuasan pelanggan dalam sebuah diagram kartesius dan menggunakan uji chi kuadrat dua sampel. Tipe penelitian yang digunakan adalah penelitian komparatif. Sampel adalah pelanggan KA Argo Muria sebanyak 98 responden dan KA Fajar Bisnis 99 responden. Dari hasil perhitungan diperoleh tingkat kesesuaian KA Argo Muria 89.15 dan KA Fajar Bisnis 92.89. Hasil uji chi kuadrat dua sampel dengan bantuan crosstab diperoleh 12.962 9.4900 pada tingkat signifikansi 5 sehingga Ha diterima. Dan Ho ditolak karena Chi kuadrat hitung lebih besar daripada tabel maka terdapat perbedaan tingkat kepuasan konsumen ditinjau dari dimensi kualitas pelayanan yang meliputi bukti fisik tangible, kehandalan reliability, daya tanggap responsiveness, Jaminan assurance, kepedulian empaty antara penumpang KA Argo Muria dengan perbandingan KA Fajar Bisnis. PT. Kereta Api Persero DAOP IV Semarang disarankan agar pelayanan perlu ditingkatkan dengan melakukan peremajaan terhadap kereta dan menambah jumlah karyawan pada hari-hari tertentu atau dengan memberikan pengawalan khusus dari pihak TNI POLRI terutama pada hari-hari besar. Perusahaan juga perlu melakukan pendidikan pelatihan kepada para karyawannya. commit to user 4. Perbedaan penelitian saat ini dengan penelitian terdahulu adalah dengan mengamati pada hasil penelitian yang telah diuraikan diatas, maka dapat dilihat adanya kesamaan pandangan yang menyangkut model dari kualitas pelayanan yang dapat diuraikan. Bahwa dari hasil penelitian terdahulu menunjukkan terdapat perbedaan kualitas pelayanan dilihat dari pengukuran kualitas pelayanan yang dihitung secara keseluruhan, dengan alat anlisis yang sama yaitu uji Anova. Untuk itu penelitian ini mengkaji pengaruh kelima dimensi kualitas pelayanan dengan alat analisis yang sama. Perbedaan dengan penelitian terdahulu adalah penelitian saat ini pungukuran dimensi kualitas pelayanan diukur dengan masing- masing dimensi dan hasilnya menunjukkan bahwa terdapat perbedaan kualitas pelayanan dari ketiga dimensi yaitu reliability, responsiviness, empaty. Sedangkan dua dimensi lainnya adalah assurance dan tangible dan hasilnya menunjukkan tidak terdapat perbedaan kualitas pelayanan.

C. Kerangka Berpikir