Tata Ruang Wilayah Komposisi Vegetasi Kondisi Sosial Ekonomi Masyarakat

tanah berkembang dari Aluvium muda Aluvium Subresen dengan kedalaman efektif dalam kondisi tanah belum mengalami perkembangan lanjut dengan kandungn liat lebih dari 8 dan matrik yang tereduksi pada seluruh horison akibat selalu jenuh air. Tanah Entisol menurut sistem klasifikasi soil USDA 1999 pada tingkat macam subgroup termasuk ke dalam Humageuptic Endo aquent. Dalam Soil Taxonomi soil survei staff 1999, jenis tanah Ultisol pada tingkat macam sub group terdiri dari Aeric Kandiaquults, Typic Kandihumults dan Litthic Kanhaplohumuts.

4.3.5. Hidrologi

Areal PT. Lanang Agro Bersatu termasuk DAS Sungai Pawan, Sungai Laur, dan Sungai Keriau. Adapun sungai yang melintasi di areal ijin adalah sebanyak 32 sungai dan anak sungai. Pola drainase di areal ijin tidak ada yang mendominasi. Pemanfaatan sungai oleh masyarakat masih intensif, baik untuk keperluan minum, mandi, mencuci, transportasi dan lain-lain. Secara umum air yang mengalir memenuhi standar untuk kebutuhan konsumsi penduduk setempat dan tenaga kerja perkebunan serta pengairan tanaman kelapa sawit nantinya.

4.3.6. Tata Ruang Wilayah

Areal ijin PT. Lanang Agro Bersatu secara administratif berada di wilayah Kecamatan Nanga Tayap, Kabupaten Ketapang, Provinsi Kalimantan Barat. Berdasarkan Tata Guna Hutan kesepakatan TGHK, areal ijin PT. Lanang Agro Bersatu termasuk Kawasan Budidaya Non Kehutanan KBNK. Sedangkan menurut RTRWP Kalimantan Barat dan RTRWK Ketapang, areal tersebut adalah Areal Penggunaan Lain APL, dengan luas total areal seluas 15.008,00 Ha. Penutupan lahan pada areal ijin PT. Lanang Agro Bersatu sebagian besar berupa kebun campuran dengan didominasi karet seluas 11.980,82 ha 79,83.

4.3.7 Komposisi Vegetasi

Jumlah jenis tumbuhan yang ditemukan di areal ijin PT. Lanang Agro Bersatu sebanyak 451 jenis, dimana sebanyak 349 jenis telah teridentifikasi nama ilmiahnya dan sebanyak 102 jenis tidak teridentifikasi nama ilmiahnya. Dari 349 jenis tumbuhan yang telah teridentifikasi nama ilmiahnya dapat dikelompokkan kedalam 86 famili.

4.3.8 Kondisi Sosial Ekonomi Masyarakat

Areal ijin PT. Lanang Agro Bersatu secara administratif terletak di wilayah Kecamatan Sandai Kabupaten Ketapang. Wilayah perkebunan ini terletak tidak jauh dari Kota Sandai yaitu hanya dipisahkan oleh aliran Sungai Pawan yang melintasi wilayah kecamatan ini. Sedangkan desa-desa yang termasuk dalam areal ijin perusahaan tersebut terdiri dari 6 desa di Kecamatan Sandai, yaitu Desa Sandai Kiri, Penjawaan, Muara Jekak, Jago Bersatu, Petai Patah, dan Demit. Kebun karet merupakan aset ekonomi berharga bagi penduduk. Sehingga ukuran status sosial rumah tangga salah satunya ditentukan oleh luas kepemilikan kebun karet ini. Rumah tangga yang memiliki kebun karet cukup luas akan memiliki status sosial lebih tinggi dibandingkan dengan warga Iainnya. Untuk rumah tangga yang memiliki kebun karet cukup luas apabila sudah tidak mampu disadap oleh anggota rumah tangga, penyadapannya dapat diserahkan kepada orang lain dengan pola bagi hasil 70 : 30. 70 persen bagi pihak penyadap dan 30 persen bagi pemilik kebun. Pola bagi hasil ini dapat pula menjadi 60 : 40 tergantung kesepakatan antara pemilik dan penyadap.

BAB V HASIL DAN PEMBAHASAN

5.1 Kekayaan Spesies Tumbuhan Berguna

Jumlah spesies tumbuhan berguna di areal studi PT Agro Lestari Mandiri, PT Kencana Graha Permai dan PT Lanang Agro Bersatu tercatat sebanyak 540 spesies yang dapat dikelompokkan kedalam 97 famili Tabel 5. Berdasarkan perusahaannya, PT Agro lestari Mandiri PT ALM tercatat sebanyak 346 spesies atau sebesar 64,07 dari total spesies yang terdapat di areal studi, pada PT Kencana Graha Permai PT KGP ditemukan sebanyak 205 spesies atau sebesar 37,96, sedangkan PT Lanang Agro Bersatu PT LAB memiliki jumlah spesies terbanyak yaitu sebanyak 349 spesies atau sebesar 64,63. Daftar lengkap spesies tumbuhan berguna pada areal studi dapat dilihat di Lampiran 4. Tabel 5 Rekapitulasi spesies tumbuhan berguna di areal studi No Perusahaan Jumlah Jenis Famili 1 PT Agro Lestari Mandiri 278 78 2 PT Kencana Graha Permai 180 66 3 PT Lanang Agro Bersatu 300 83 Berdasarkan familinya, spesies tumbuhan berguna di areal studi seluruhnya dikelompokkan kedalam 96 famili. Adapun famili dengan jumlah spesies terbanyak adalah Fabaceae 26 spesies dan Euphorbiaceae sebanyak 25 spesies, diikuti famili Dipterocarpaceae sebanyak 22 spesies dan Poaceae sebanyak 20 spesies. Daftar lengkap kelompok famili yang ditemukan di areal studi dapat dilihat di Lampiran 5. Famili Fabaceae memiliki jumlah spesies terbanyak karena memiliki kecocokan dengan titik sebaran di areal studi. Anggota dari spesies ini mampu bertahan di tanah kritis dan terganggu seperti saga pohon Adenanthera pavonina yang memiliki kegunaan sebagai obat keputihan pada wanita dan kulit batangnya berguna untuk menyuburkan rambut. Sebaran ekologi dari anggota spesies ini cukup tinggi, mulai dari dataran rendah sampai pegunungan dengan ketinggian tempat 1-1400 m dpl. Selain itu spesies ini mampu tumbuh pada berbagai jenis tanah seperti latosol, aluvial, regusol, dan tanah miskin hara. Penelitian serupa

Dokumen yang terkait

Manajemen panen perkebunan kelapa sawit (Elaeis guineensis Jacq.) di PT. Sari Lembah Subur, Astra Agro Lestari, Riau

0 13 87

Manajemen Pemupukan Tanaman Kelapa Sawit (Elaeis guineensis Jacq.) di Perkebunan PT.Sari Aditya Loka 1 (PT.Astra Agro Lestari Tbk) Kabupaten Merangin, Provinsi Jambi

2 19 5

Manajemen rantai pasokan brokoli organik (Studi Kasus PT Agro Lestari di Cibogo, Kabupaten Bogor, Jawa Barat)

15 59 141

Manajemen panen perkebunan kelapa sawit (Elaeis guineensis Jacq.) di PT. Sari Lembah Subur, Astra Agro Lestari, Riau.

0 17 165

Manajemen Panen Perkebunan Kelapa Sawit (Elaeis guineensis Jacq.) di PT. Sari Lembah Subur, Astra Agro Lestari, Riau.

1 40 87

Potential of Useful Plants of HCV (High Conservation Value) Area in Palm Plantation Areas at Kapuas Hulu District, West Kalimantan Province (Case Study at PT Sawit Kapuas Kencana, PT Paramitra Internusa Pratama and PT Persada Graha Mandiri).

2 52 180

Manajemen panen perkebunan kelapa sawit (Elaeis guineensis Jacq.) di PT. Sari Lembah Subur, Astra Agro Lestari, Riau

0 5 150

Pengelolaan panen di perkebunan kelapa sawit PT. Gunung Sejahtera Puti Pesona (GSPP), Astra Agro Lestari, Desa Arga Mulya, Kalimantan Tengah

1 28 119

Manajemen Pemanenan Kelapa Sawit (Elaeis guineensis Jacq.) di Kebun Bagan Kusik Estate, PT Harapan Sawit Lestari, Ketapang, Kalimantan Barat

0 2 57

Analisis Kinerja Keuangan Perusahaan Perkebunan Kelapa Sawit Go Public di Indonesia (Kasus PT Astra Agro Lestari Tbk, PT Sampoerna Agro Tbk, PT PP London Sumatera Indonesia Tbk, PT Tunas Baru Lampung Tbk, dan PT Sinar Mas Agro Resources and Technology Tbk

5 39 86