Lokasi dan Waktu Penelitian Objek Penelitian dan Alat Sumber Data Jenis Data Metode Pengambilan Contoh

20

BAB III METODE PENELITIAN

3.1. Lokasi dan Waktu Penelitian

Penelitian ini dilakukan di Desa Ciaruteun Ilir, Kecamatan Cibungbulang, Kabupaten Bogor. Pelaksanaan penelitian ini dilakukan pada bulan April sampai dengan bulan Juni 2011.

3.2. Objek Penelitian dan Alat

Objek penelitian ini adalah petani hutan rakyat yang melakukan kemitraan dengan unit Usaha Bagi Hasil Koperasi Perumahan Wanabakti Nusantara UBH- KPWN. Alat-alat yang digunakan dalam penelitian ini adalah sebagai berikut: 1. Pedoman wawancara berupa catatan pertanyaan tertulis mengenai pokok masalah penelitian yang digunakan untuk pedoman wawancara kepada informan kunci. 2. Kuesioner digunakan untuk media mengumpulkan data. 3. Dokumen tertulis berupa undang-undang, peraturan dan kebijakan, petunjuk pelaksana, petunjuk teknis, dan lain sebagainya yang berhubungan dengan permasalahan yang diteliti. 4. Kamera digital digunakan untuk mendokumentasikan kegiatan dan alat perekam untuk merekam saat wawancara.

3.3 Sumber Data

Data yang dikumpulkan diperoleh dari berbagai sumber, yaitu: 1. Petani mitra responden, UBH-KPWN, Pemilik Lahan, Investor, dan Pemerintah Desa. 2. Literatur dan publikasi lainnya.

3.4. Jenis Data

Dalam penelitian ini data yang dikumpulkan berupa data primer dan data sekunder. Data primer meliputi keadaan umum responden yang diambil melalui wawancara dan kueisioner. Sedangkan data sekunder meliputi keadaan 21 lingkungan biofisik tempat penelitian dan data lain yang relevan dengan penelitian.

3.5. Metode Pengambilan Contoh

Penentuan responden dilakukan dengan cara stratified purposive sampling yaitu tahap pertama dengan melakukan stratifikasi petani yang ada berdasarkan strata garapan lahan dan tahap kedua dengan menentukan jumlah responden pada setiap strata. Banyak responden yang diambil adalah 60 petani dari total 128 petani yang menggarap JUN umur 3 tahun di Desa Ciaruteun Ilir. Stratifikasi lahan dikelompokkan menjadi 3 kelompok yaitu strata I petani yang memiliki luas lahan 0,1 ha, strata II petani yang memiliki luas lahan antara 0,1 – 0,3 ha dan petani strata III memiliki luas lahan 0,3 ha. Total responden 60 orang dengan jumlah responden pada strata I 20 orang, strata II 20 orang dan strata III 20 orang. UBH-KPWN, investor, pemilik lahan, pemerintah desa merupakan informan dalam penelitian.

3.6. Metode Pengolahan Data