Latar Belakang Masalah PENDAHULUAN

4 peneliti memilih penguasaan gramatik dan minat belajar sebagai variabel bebas yang akan diteliti. Mengacu pada uraian di atas dapat disimpulkan bahwa keterampilan menulis sangat diperlukan dalam pembelajaran bahasa, karena keterampilan ini merupakan salah satu keterampilan berbahasa produktif yang sangat penting dalam menyempurnakan keterampilan berbahasa. Selain itu, masih banyak faktor lain yang mempengaruhi peserta didik di SMA N 1 Temanggung dalam menguasai keterampilan menulis bahasa Jerman. Baik faktor kebahasaan seperti penguasaan grmatik peserta didik yag masih rendah dan faktor non kebahasaan seperti minat belajar peserta didik yang masih kurang terhadap keterampilan menulis bahasa Jerman kelas XI SMA N 1 Temanggung.

B. Identifikasi Masalah

Berdasarkan uraian latar belakang masalah di atas, dapat diidentifikasikan beberapa masalah, sebagai berikut. 1. Prestasi belajar berbahasa Jerman peserta didik kelas XI SMA N 1 Temanggung belum memenuhi kriteria prestasi belajar berbahasa yang baik. 2. Keempat keterampilan bahasa Jerman di SMA N 1 Temanggung belum diajarkan secara optimal. 3. Keterbatasan penguasaan gramatik peserta didik membuat peserta didik kesulian dalam membuat sebuah tulisan. 4. Kemampuan menulis bahasa Jerman peserta didik di SMA N 1 Temanggung masih belum maksimal. 5 5. Minat belajar peserta didik masih rendah dalam menguasai keterampilan menulis bahasa Jerman

C. Batasan Masalah

Berdasarkan latar belakang dan identifikasi masalah di atas, maka penelitian ini dibatasi pada: 1. Pengaruh minat belajar terhadap prestasi belajar keterampilan menulis bahasa Jerman peserta didik kelas XI SMA N 1 Temanggung. 2. Pengaruh penguasaan gramatik terhadap prestasi belajar keterampilan menulis bahasa Jerman peserta didik kelas XI SMA N 1 Temanggung. 3. Pengaruh minat belajar dan penguasaan gramatik bahasa Jerman terhadap prestasi belajar keterampilan menulis bahasa Jerman peserta didik kelas XI SMA N 1 Temanggung.

D. Rumusan Masalah

Berdasarkan batasan masalah yang telah diuraikan sebelumnya, maka rumusan masalah dalam penelitian ini adalah. 1. Apakah terdapat pengaruh yang signifikan antara minat belajar terhadap prestasi belajar keterampilan menulis bahasa Jerman peserta didik kelas XI SMA N 1 Temanggung? 2. Apakah terdapat pengaruh yang signifikan antara penguasaan gramatik terhadap prestasi belajar keterampilan menulis bahasa Jerman peserta didik kelas XI SMA N 1 Temanggung? 6 3. Apakah terdapat pengaruh yang signifikan antara minat belajar dan penguasaan gramatik terhadap prestasi belajar keterampilan menulis bahasa Jerman peserta didik kelas XI SMA N 1 Temanggung?

E. Tujuan Penelitian

Sesuai dengan rumusan masalah di atas, maka tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan tiga hal yaitu. 1. Untuk mengetahui pengaruh antara minat belajar dan keterampilan menulis bahasa Jerman peserta didik kelas XI SMA N 1 Temanggung. 2. Untuk mengetahui pengaruh antara penguasaan gramatik dan keterampilan menulis bahasa Jerman kelas XI SMA N 1 Temanggung. 3. Untuk mengetahui pengaruh antara minat belajar antara penguasaan gramatik terhadap keterampilan menulis bahasa Jerman peserta didik XI SMA N 1 Temanggung.

F. Manfaat Penelitian

Hasil penelitian ini di harapkan dapat bermanfaat baik secara teoritis maupun praktis bagi semua yang terlibat seperti: pendidik, peserta didik, mahasiswa dan lain sebagainya.

1. Secara Teoritis

Penelitian ini diharapkan dapat memberikan kontribusi yang tepat dalam mengembangkan proses pembalajaran bahasa Jerman. Selain itu hasil penelitian ini nantinya dapat memberikan penjelasan tentang adanya 7 pengaruh minat belajar dan penguasaan gramatik terhadap prestasi belajar keterampilan menulis bahasa Jerman.

2. Secara Praktis

a. Hasil penelitian ini diharapkan mampu memberikan masukan bagi pendidik untuk dapat meningkatkan keterampilan berbahasa peserta didik dalam belajar bahasa Jerman, khususnya keterampilan menulis bahasa Jerman. b. Untuk SMA N 1 Temanggung sendiri, hasil penelitian ini diharapkan bisa menjadi masukan untuk mengembangkan pembelajaran ke arah yang lebih efektif dan inovatif dengan memperhatikan faktor-faktor seperti penguasaan gramatik dan minat belajar. c. Bagi mahasiswa, memberi pengalaman baru sebagai peneliti pemula dan dapat mengembangkan keterampilan menulis karya ilmiah dengan memperhatikan aspek yang bisa diterapkan dalam menunjang pembelajaran ke arah yang lebih baik.

Dokumen yang terkait

UPAYA PENINGKATAN KETERAMPILAN BERBICARA BAHASA JERMAN PESERTA DIDIK KELAS XI SMA N 1 TEMANGGUNG MELALUI MEDIA GAMBAR BERSERI.

5 45 268

KEEFEKTIFAN PENGGUNAAN FOTO DALAM PEMBELAJARAN KETERAMPILAN MENULIS BAHASA JERMAN PESERTA DIDIK KELAS XI SMA NEGERI 1 SEDAYU BANTUL.

1 2 316

KEEFEKTIFAN PENGGUNAAN MEDIA GAMBAR DALAM PEMBELAJARAN KETERAMPILAN MENULIS BAHASA JERMAN PESERTA DIDIK KELAS XI SMA NEGERI 1 SEDAYU BANTUL.

1 10 292

UPAYA PENINGKATAN KETERAMPILAN BERBICARA BAHASA JERMAN PESERTA DIDIK KELAS XI BAHASA SMA NEGERI 3 TEMANGGUNG MELALUI PENGGUNAAN MEDIA GAMBAR.

3 11 244

Upaya Peningkatan Keterampilan Menulis Bahasa Jerman Peserta Didik Kelas XI Bahasa SMA Negeri 1 Prambanan Klaten melalui Media Permainan Bahasa Bildgeschichte.

3 7 388

PENGARUHPENGUASAAN KOSAKATA, PENGUASAAN GRAMATIK DAN KECERDASAN EMOSIONAL TERHADAP KETERAMPILAN MENULIS BAHASA JERMAN PESERTA DIDIK KELAS XI SMA NEGERI I IMOGIRI BANTUL.

1 7 280

KEEFEKTIFAN PORTOFOLIO DALAM PEMBELAJARAN KETERAMPILAN MENULIS BAHASA JERMAN PESERTA DIDIK KELAS XI SMA NEGERI 1 JETIS BANTUL.

2 3 186

PENGARUH MINAT BACA DAN PENGUASAAN KOSAKATA TERHADAP KETERAMPILAN MENULIS BAHASA JERMAN PESERTA DIDIK KELAS XI SMA N 2 WONOGIRI.

0 0 216

KEEFEKTIFAN PENGGUNAAN METODE SNOWBALL THROWING DALAM PEMBELAJARAN GRAMATIK BAHASA JERMAN PESERTA DIDIK KELAS XI SMA NEGERI 1 SEYEGAN SLEMAN.

3 6 261

KONTRIBUSI PENGUASAAN GRAMATIKA BAHASA JERMAN TERHADAP KETERAMPILAN MEMBACA BAHASA JERMAN PESERTA DIDIK KELAS XI SMAN 1 SEDAYU BANTUL.

2 3 123