Leon deguit: Hukum adalah aturan tingkah laku anggota masyarakat, aturan

PPKn SMP KK A 133 Berdasarkan berbagai pengertian hukum yang dijabarkan oleh para ahli di atas dapat disimpulkan beberapa hal berkaitan dengan pengertian hukum, yaitu hukum memiliki 4 unsur, yaitu: 1 seperangkat peraturan, 2 dibuat oleh penguasa atau lembaga yang berwenang, 3 mengikat dan memaksa, dan 4 sanksi tegas. Karena sifatnya mengikat, maka hukum harus di taati oleh semua warga negara dan kelembagaan negara.nilai taat hukum, komitmen atas keputusan bersama Penggolongan Hukum dalam Masyarakat Dalam masyarakat terdapat beberapa hukum yang ditaati dan dijunjung tinggi oleh masnyarakat. Beberapa hukum yang berlaku dalam masyarakat adalah: a Hukum negaranasional Hukum negara adalah hukum yang dikeluarkan oleh oleh lembaga yang berkuasa atau lembaga yang berwenang. Lembaga yang dimaksud diantaranya dapat berasal dari legislatif, eksekutif, maupun yudisial. Berbagai peraturan yang dibuat oleh penguasa atau pejabat yang berwenang adalah Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945, Tap MPR, Undang-undangPerppu, Peraturan Pemerintah, Peraturan Menteri, Perdaturan Daerah, dan lain-lain. b Hukum adat Dalam masyarakat lahir dan berkembang berbagai tatanan yang muncul karena pergaulan atau interaksi antar masyarakat. Berbagai kebiasaan yang lahir dan berkembang lambat laun menjadi tatanan yang diakui dan dijunjung tinggi serta digunakan sebagai pedoman dalam bertingkah laku. Hukum adat keberadaannya masih diakui dan dapat digunakan dalam mengatur beberapa aspek kehidupan. Hukum adat masih tetap berlaku sepanjang tidak bertentangan dengan kepentingan nasional, misalnya dalam bidang pertanahan. Keberadaan tanah ulayat atau tanah adat masih diakui. Selain itu juga dalam hal waris mewaris hukum adat masih dapat digunakan sepanjang para pihak menyetujui penggunaan hukum pembagian waris dengan menggunakan hukum tersebut. c Hukum Islam Hukum lainnya yang juga sudah cukup lama tumbuh dan berkembang dalam masyarakat Indonesia adalah hukum Islam. Hukum Islam bersumber dari kitab suci Al-Quran, HaditsSunah, dan akal pikiran manusia yang memenuhi syarat untuk berijtihad. Berbagai aturan dalam hukum Islam diakui dan dipatuhi