Opesional Sehari-hari Etika dalam Bekerja

Laila Ramadhani : Peranan Business Centre Dalam Mendukung Kegiatan Operasional Pada Front Office Department Di Imperial Aryaduta Hotel Country Club, 2009. USU Repository © 2009 staff berdasarkan status mulai kerja, posisi, level dan kedudukannya disebut dengan Staffing List . Hal yang lain yang diatur dalam staffing adalah mengenai penempatan karyawan Man Power Allocation, dalam hal ini berlaku untuk semua para karyawan, baik karyawan tetap maupun karyawan paruh waktu casual, atau karyawan harian daily worker, serta orang-orang yang magang atau praktek kerja lapangan trainee.

4.3.3 Opesional Sehari-hari

Secara umum kebanyakan hotel beroperasi secara penuh. Tujuh hari dalam seminggu. Hotel tidak pernah tutup atau pun tadak pernah libur. Tetapi ada jug sebagian kecil hotel buka pada saat-saat tertentu saja, yang disebut Seasonal Hotel. Hotel-hotel seperti itu ad di daerah tertentu, seperti di pegunungan di Swiss atau di daerah Gunung Bromo.

4.3.4 Etika dalam Bekerja

Operasional hotel menuntut setiap karyawan memiliki etika dalam bekerja. Etika itu diperuntukkan untuk menangani tamu-tamu hotel yang merupakan sumber utama pendapatan hotel. Setiap karyawan harus mendukung pencapaian target perusahaan, menjadi anggota tim yang baik dan yang lebih penting lagi dapat bekerjasama dengan karyawan-karyawan yang lain. Bagian operasional hotel yang terus buka adalah bagian Room Division dan Room Service, Coffee Shop, serta Security dan fasilitas tertentu, setiap karyawan Laila Ramadhani : Peranan Business Centre Dalam Mendukung Kegiatan Operasional Pada Front Office Department Di Imperial Aryaduta Hotel Country Club, 2009. USU Repository © 2009 yang bekerja disana memberlakukan sistem shift, dibagi dalam beberapa regu kerja. Karena ada 24 jam dalam sehari, maka shift dibagi menjadi 3 shift, yaitu : -Shift I : jam 07.00-15.00 -Shift II : jam 15.00-23.00 -Shift III : jam 23.00-07.00 Hal kedua yang dibahas dalam etika dalam pekerjaan operasional hotel adalah tentang ketidakhadiran. Kahadiran adalah hal yang sangat mutlak dan perlu diperhatikan sesuai dengan jadwal kerja schedule yang telah dibuat oleh atasan masin-masing sesuai dengan departemen yang dikepalainya. Absen kerja tanpa pemberitahuan akan dikenakan tindakan disiplin dan peringatan, termasuk juga apabila terlambat masuk tanpa adanya terlebih dahulu kabar mengenai keterlambatan datang. Apabila staff dalam keadaan sakit, wajib memberitahuan supervisor terlebih dahulu sebelum pergantian shift, dan karyawan yang bersangkutan wajib menyerahkan surat keterangan sakit dari dokter, 24 jam setelah dia meminta izin tidak masuk kerja kerena sakit. Dan yang terakhir adalah mengenai etika dalam operasional hotel adalah, setiap karyawan harus menghormati, sopan, menjunjung tinggi hak-hak tamu, dan menyadari betapa pentingnya tamu dengan melayani mereka secara tulus, cepat, dan tepat.

4.3.5 Tugas dan Tanggung jawab Karyawan