Hipotesis Penelitian KAJIAN TEORI

Keterangan : E = Kelompok Eksperimen P = Kelompok Pembanding kontrol O 1 = Pretest X a = Perlakuan dengan menggunakan metode menulis berantai O 2 = Posttest X b = Perlakuan dengan menggunakan metode menulis konvensional Kelompok eksperimen dan kontrol melakukan tes awal dengan menulis cerita pendek. Setelah itu kelas eksperimen mendapat perlakuan dengan menggunakan metode menulis berantai. Sedangkan kelas kontrol melakukan pembelajaran menulis cerita pendek dengan menggunakan metode konvensional. Kemudian pada akhir pembelajaran, siswa melakukan tes akhir menulis cerita pendek.

B. Variabel Penelitian

Variabel penelitian adalah segala sesuatu yang berbentuk apa saja yang ditetapkan oleh peneliti untuk dipelajari sehingga diperoleh informasi tentang hal tersebut, kemudian ditarik kesimpulannya Sugiyono, 2007:38. Dalam penelitian ini terdapat dua variabel penelitian, yaitu variabel terikat dan variabel bebas. Variabel bebas adalah variabel yang menentukan arah atau perubahan tertentu pada variabel terikat. Variabel bebas dalam penelitian ini adalah penggunaan metode menulis berantai. Strategi ini akan dijadikan perlakuan bagi kelompok eksperimen, sedangkan pada kelompok kontrol pembelajaran dilakukan secara konvensional. Variabel terikat dalam penelitian ini adalah kemampuan siswa dalam menulis cerita pendek. Variabel terikat dinilai dari hasil karangan siswa.

C. Paradigma Penelitian

Paradigma penelitian adalah pola pikir yang menunjukkan hubungan antara variabel yang diteliti yang sekaligus mencerminkan jenis dan jumlah rumusan masalah yang perlu dijawab melalui penelitian, teori yang digunakan untuk merumuskan hipotesis, jenis, dan jumlah hipotesis dan metode analisis yang akan digunakan Sugiono, 2007:42. Penelitian ini menggunakan paradigma sederhana, paradigma penelitian ini terdiri atas satu variabel independen Sugiono, 2007:42. Hal ini dapat digambarkan sebagai berikut. 1. Paradigma Kelompok Eksperimen Gambar 2. Paradigma Kelompok Eksperimen 2. Paradigma Kelompok Kontrol Gambar 3. Paradigma Kelompok Kontrol Kelompok Eksperimen Perlakuan Dengan Metode Menulis Berantai Kemampuan Menulis Cerpen Kelompok Kontrol Pembelajaran Menulis Cerpen oleh Guru Kemampuan Menulis Cerpen Dari gambar penelitian di atas, variabel penelitian yang telah ditetapkan sebagai prauji dengan pengukuran menggunakan pretest. Pembelajaran menggunakan metode menulis berantai untuk kelompok eksperimen dan pembelajaran tanpa menggunakan metode menulis berantai untuk kelompok kontrol. Setelah itu kedua kelompok tersebut dikenakan pengukuran dengan menggunakan posttest.

D. Tempat dan Waktu Penelitian

a. Tempat Penelitian Penelitian ini dilaksanakan pada semester genap tahun ajaran 20142015. Tempat penelitian adalah SMA Negeri 1 Galur, Kulon Progo, Yogyakarta yang beralamat di Pendekan,Tirtorahayu, Galur, Kulon Progo. b. Waktu Penelitian Penelitian ini dilaksanakan pada bulan April sesuai dengan jadwal mata pelajaran Bahasa Indonesia. Penelitian ini dilakukan dalam beberapa tahap, yaitu : 1 uji coba instrumen di luar sampel, 2 tahap pengukuran awal menulis cerita pendek pre-test pada kelompok kontrol dan kelompok eksperimen, 3 tahap perlakuan kelompok eksperimen dan pembelajaran kelompok kontrol, dan 4 tahap pelaksanaan tes akhir post-test menulis cerita pendek.