Pengujian Hipotesis I Pengujian Hipotesis

B. Visi dan Misi SMA Negeri 1 Kasihan

1. Visi Sekolah

Bertaqwa, Berprestasi, Berkepribadian dan Ramah Lingkungan. a. Bertaqwa artinya meyakini keberadaan Tuhan Yang Maha Esa dan mengamalkan perintahNya, menjauhi laranganNya sesuai dengan keyakinan agama yang yang dianut. b. Berprestasi artinya memiliki keunggulan baik akademik maupun non –akademik di tingkat nasional dan Global. c. Berkepribadian artinya memilki sikap yang baik sesuai dengan 20 nilai akhlaq mulia baik di linngkungan sekolah maupun di masyarakat. d. Ramah Lingkungan artinya memiliki sikap yang peduli terhadap lingkungan di sekitar sekolah maupun di masyarakat.

2. Misi Sekolah

Misi sekolah adalah tindakan atau usaha untuk mewujudkan visi dengan rumusan sebagai berikut : a. Menumbuhkan penghayatan dan pengamalan agamanya, sehingga kehidupan beragama di Sekolah dapat tercipta manusia yang agamis penuh toleransi. b. Menumbuhkan semangat berprestasi baik akademik maupun non akademik dengan pembinaan, pendampingan, pembimbingan dalam kegiatan intra kurikuler dan ekstrakurikuler sesuai dengan minat dan bakat siswa sehingga dapat bersaing di tingkat nasional maupun global. c. Membina, mendidik, mengarahkan, dan memberi contoh implementasi 20 nilai-nilai akhlaq mulia dalam kegiatan sehari-hari di sekolah sehingga siswa dapat memiliki dan menerapkan nilai-nilai akhlaq mulia dalam kehidupan sehari-hari. d. Membina, mendidik, mengarahkan dan memberi contoh implementasi sikap ramah lingkungan dalam kegiatan sehari-hari di sekolah sehingga siswa dapat memiliki dan menerapkan sikap ramah lingkungan dalam kehidupan sehari-hari.

C. Tujuan SMA Negeri 1 Kasihan

Tujuan SMA Negeri 1 Kasihan adalah pencapaian pendidikan optimal dalam peningkatan kecerdasan, pengetahuan, kepribadian, akhlak mulia, serta keterampilan untuk hidup mandiri dan mengikuti pendidikan lebih lanjut. Hal ini sesuai dengan visi dan misi sekolah “Bertaqwa, Berprestasi, Berkepribadian, dan Ramah Lingkungan”, maka tujuan yang ingin dicapai oleh SMAN 1 Kasihan : 1. Implementasi tujuan dari ”Bertaqwa” a. Juara MTQ tingkat Kabupaten dalam 4 mata lomba. b. Juara MTQ tingkat DIY dalam 2 mata lomba. c. Juara Kemakmuran Masjid tingkat DIY. d. Juara tingkat DIY bidang MTQ dalam FLSSSN. e. Mengikuti sholat Jumat 95 dari jumlah siswa. 2. Implementasi tujuan dari ”Berprestasi” a. Juara OSN tingkat Kabupaten dalam 4 Mata Pelajaran. b. Mewakili OSN tingkat Nasional dalam 1 Mata Pelajaran. c. Melanjutkan ke PT favorit 97 dari jumlah siswa. d. Diterima 40 siswa lewat jalur SNMPTN. e. Diterima 100 siswa di PTN. f. Diterima 90 siswa di PTS favorit. g. Masuk 3 besar tingkat Kabupaten dalam perolehan nilai UN MIPA dan IPS. h. Dua orang siswa masuk 10 besar perolehan nilai UN MIPA dan IPS. i. Mendapatkan nilai 100 lebih dari 2 orang siswa untuk semua mata pelajaran yang ada di Ujian Nasional. 3. Implementasi tujuan dari ”Berkepribadian” a. Warga sekolah dengan jumlah tidak lebih dari 2 orang tidak mengikuti penerapan disiplin yaitu : 1 Saat masuk tidak boleh terlambat lebih dari 5 menit. 2 Kerapian rambut. 3 Cara berpakaian. 4 Tertib seragam. b. Warga Sekolah dengan jumlah tidak lebih dari 2 orang tidak mengikuti Pelaksanaan Upacara Bendera setiap hari Senin dan hari Nasional lainnya. c. Tidak lebih dari 2 orang warga sekolah minta ijin untuk keluar jika pada jam kerja. d. Guru dan karyawan 100 berperilaku yang sesuai dengan nilai-nilai akhlaq mulia. e. Guru dan Karyawan 100 mengikuti Arisan Keluarga Besar SMA Negeri 1 Kasihan. f. Rapat koordinasi rutin minimal 5 kali dalam setiap semester untuk memantau, memonitor, dan memutuskan tentang hasil rekapitulasi pelanggaran siswa serta memindaklanjuti hasil keputusan rapat. g. Wali kelas melakukan pembinaan, pembimbingan siswa, dan bekerjasama dengan BK jika terjadi masalah dengan putra-putrinya. 4. Implementasi tujuan dari ”Ramah Lingkungan” a. Juara 1 Lomba Sekolah Sehat tingkat DIY. b. Warga sekolah melaksanakan hidup bersih di sekolah dan di masyarakat. c. Kantin sekolah yang bersih dan sehat. d. Jumlah tempat sampah yang memadai dalam maupun luar ruang. e. Alat – alat kebersihan yang memadai terutama di tempat MCK. f. MCK dibersihkan sehari 2 kali sebelum bel dan istirahat ke 2. g. Kegiatan ramah lingkungan secara rutin 1 kali seminggu. h. Menempatkan slogan-slogan berupa tulisanhimbauan untuk ramahpeduli lingkungan. i. Setiap kelas membuat piket harian untuk kebersihan.