Pengetahuan tentang Tujuan SADARI

segera diketahui. Kebanyakan kanker payudara ditemukan pertama kali oleh kaum wanita sendiri. Apabila kanker payudara ditemukan secara dini dan diobati secara tepat, harapan sembuh sangat besar. Belajar memeriksa payudara secara benar dapat menyelamatkan hidup wanita. Karena itu penting sekali pemeriksaan payudara setiap bulannya Suryaningsih, 2009. Hasil ini sejalan dengan penelitian Purnomo 2008 dengan judul Hubungan KarakteristikRemaja Puteri Terhadap Metode SADARI mengatakan sebagian besar remaja mengetahui tentang tujuan SADARI sebanyak 55 orang 85,9. Pengetahuan remaja tentang tujuan dilakukannya SADARI sudah baik. Dalam hal ini, peneliti melihat bahwa berdasarkan pengetahuan tentang tujuan SADARI belum cukup baik dikarenakan masih banyak juga responden yang tidak mengetahui tentang tujuan SADARI. Hal ini dikarenakan pendidikan kesehatan yang diterima oleh responden terkhususnya tentang SADARI, belum dapat dimengerti dan diaplikasikan. Pengaruh media cetak seperti majalah atau leaflet mungkin akan lebih membantu responden untuk dapat mengingat dan memahami tentang hal-hal yang berkaitan dengan teori SADARI.

5.3.3. Pengetahuan Responden tentang Waktu Pelaksanaan SADARI

Berdasarkan hasil penelitian pada tabel 4.8 diperoleh sebanyak 34 orang 54,84 tidak mengetahui tentang waktu melaksanakan SADARI yang dilakukan selama menstruasi. Hal ini didukung juga dengan hasil penelitian pada tabel 4.9 yang menyatakan tidak tahu waktu yang tepat untuk melakukan SADARI sebanyak 32 orang 51,61. Pemeriksaan payudara sendiri sebaiknya dilakukan sebulan sekali. Untuk wanita yang sedang haid sebaiknya melakukan SADARI pada hari ke 5 sampai hari ke 7 setelah masa haid. Hal ini dapat dilakukan secara rutin 1kali dalam sebulan setelah seorang wanita selesai menstruasi. Tapi tidak untuk wanita yang sudah menopause yang dianjurkan lebih rutin lagi untuk melakukan pemeriksaan payudara Peiwen, 2010. Waktu pelaksanaan SADARI dilakukan oleh setiap wanita yang memiliki siklus menstruasi dan wanita yang telah mengakhiri siklus menstruasi menopause. SADARI dilakukan setiap 3 bulan sekali selama lebih kurang 5 menit antara hari kelima dan kesepuluh dari siklus menstruasi dengan menghitung hari pertama menstruasi sebagai hari pertama. SADARI dapat juga langsung dilakukan apabila dicurigai adanya kelainan pada payudara Suryaningsih, 2009. Hasil penelitian sejalan dengan penelitian yang dilakukan oleh Yamin 2007 dimana masih minimnya pengetahuan responden tentang waktu pelaksanaan SADARI pada tempat penelitian. Menurut penelitian Yamin 2007 di SMA N 2 Medan, pengetahuan remaja puteri tentang waktu pelaksanaan SADARI berkategori tidak baik. Dalam hal ini peneliti menilai bahwa buruknya pengetahuan responden tentang waktu pelaksanaan SADARI dikarenakan sumber informasi yang mereka dapatkan dari gurusekolah kurang menjelaskan secara lengkap tentang waktu pelaksanaan SADARI dan informasi yang didapatkan dari internet juga selalu berbeda dengan teori yang ada.

Dokumen yang terkait

Efektifitas Pendidikan Kesehatan Terhadap Nilai Pengetahuan Mengenai Pemeriksaan Payudara Sendiri (SADARI) Pada Remaja Putri di SMPN 3 Tangerang Selatan

3 21 120

Hubungan Usia Dan Tingkat Pendidikan Dengan Pengetahuan Wanita Usia 20-50 Tahun Tentang Periksa Payudara Sendiri (Sadari) di Rt 05 Dan Rt 07 Rw 02 Kelurahan Rempoa Tahun 2010

0 6 107

PEMERIKSAAN SADARI pada mahasiswi fakultas

0 0 5

Teknik Pemeriksaan payudara sendiri sadari

0 0 20

HUBUNGAN ANTARA PENGETAHUAN DAN SIKAP WUS TERHADAP PERILAKU PEMERIKSAAN PAYUDARA SENDIRI (SADARI)

0 0 11

HUBUNGAN TINGKAT PENGETAHUAN TENTANG PEMERIKSAAN PAYUDARA SENDIRI (SADARI) DENGAN PRAKTIK PEMERIKSAAN PAYUDARA SENDIRI (SADARI) PADA REMAJA PUTRI

1 0 7

C. Kuisioner Data Pengetahuan - Gambaran Pengetahuan, Sikap, Dan Tindakan Remaja Puteri Terhadap Pemeriksaan Payudara Sendiri (Sadari) Di Sma Katolik Budi Murni 1 Medan Tahun 2014

0 1 15

BAB 2 TINJAUAN PUSTAKA 2.1. Pengetahuan 2.1.1. Defenisi Pengetahuan - Gambaran Pengetahuan, Sikap, Dan Tindakan Remaja Puteri Terhadap Pemeriksaan Payudara Sendiri (Sadari) Di Sma Katolik Budi Murni 1 Medan Tahun 2014

0 0 21

BAB 1 PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang - Gambaran Pengetahuan, Sikap, Dan Tindakan Remaja Puteri Terhadap Pemeriksaan Payudara Sendiri (Sadari) Di Sma Katolik Budi Murni 1 Medan Tahun 2014

0 0 10

HUBUNGAN TINGKAT PENGETAHUAN SADARI TERHADAP SIKAP REMAJA PUTRI DALAM PEMERIKSAAN PAYUDARA SENDIRI DI SMA NEGERI 1 NGAGLIK YOGYAKARTA NASKAH PUBLIKASI - Hubungan Tingkat Pengetahuan Sadari Terhadap Sikap Remaja Putri dalam Pemeriksaan Payudara Sendiri di

0 0 11