Interaksi sosial Tidur Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Perilaku Pencegahan Rehipertensi: Studi pada Warga Desa Poleganyara Sulawesi Tengah T1 462008027 BAB IV

97 sejalan dengan penelitian yang dilakukan oleh Lamina, S dan Okoye, GC 2012, yang menyebutkan adanya manfaat yang cukup signifikan antara aktivitas fisik dalam hal ini aerobik yang dilakukan secara teratur dengan status psikologis seseorang dalam mengendalikan hipertensi. Dalam penelitian ini belum ada penelitian yang menyebutkan bahwa aktivitas fisik dalam bentuk pekerjaan didalam maupun diluar rumah dapat mengalihkan stress sehingga mengurangi risiko hipertensi. Penelitian yang ada lebih banyak menyebutkan aktivitas fisik dalam bentuk olahraga teratur seperti treadmill dan aerobik yang mempengaruhi hipertensi.

c. Interaksi sosial

Interaksi sosialdiwujudkan dengan cara saling membina komunikasi antar sesama, baik dengan keluarga, teman dan kerabat. Dari 30 partisipan, 24 partisipan mengungkapkan adanya interaksi sosial ini dapat memberi ruang seseorang dalam mengungkapkan apa yang dirasakan seperti tentang permasalahan yang sedang dialami maupun sekedar sharing dalam berbagi informasi-informasi, dimana hal ini bertujuan untuk memberikan rasa lega dan sebagai pengalihan jika sedang mengalami perasaan emosi. 98 Berdasarkan penelitian yang dilakukan oleh Sukadiyanto 2010, menyatakan bahwa berbagi cerita sharing dengan orang yang dicintai atau dengan keluarga merupakan sarana untuk berkeluh kesah yang dapat mengurangi beban kepenatan psikologis. Untuk itu, perlu adanya jalinan hubungan komunikasi yang harmonis dalam rumah tangga agar terhindar dari potensi terserang oleh stress.

d. Tidur

Seluruh partisipan mengungkapkan bahwa dengan tidur dapat mengurangi stress dan memberi kesempatan untuk merilekskan pikiran dengan tidak terlalu memikirkan masalah yang terjadi. Selain itu, hasil yang didapat setelah tidur, adanya perubahan perasaan dengan merasa lebih baik dibanding sebelumnya. Menurut partisipan, tidur ini sering dilakukan jika sedang mengalami suatu masalah baik itu tidur siang maupun tidur malam. tidur siang hanya sebagai istirahat, namun tak jarang juga jika sedang lelah maka bisa tidur nyenyak. Hasil penelitian ini sejalan dengan penelitian yang dilakukan oleh Posen, 1995 dalam penelitiannya tentang stress management for patient and physician yang mengatakan bahwa tidur merupakan cara paling baik dalam mengurangi stress. 99 Menurut Posen, seseorang dengan keadaan stress, jika mendapatkan tidur yang cukup dapat merasa lebih baik dan memiliki perasaan yang lebih ringan dari sebelumnya serta dengan mudah beradaptasi dengan kejadian-kejadian yang dialami setiap hari. Posen juga menambahkan dalam mengendalikan stress dengan tidur disarankan untuk tidur lebih awal 30-60 menit sebelum jam tidur dan untuk tidur siang sebagai istirahat atau waktu rileks disarankan hanya 5-20 menit perhari.

e. Aktivitas spiritual

Dokumen yang terkait

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Perilaku Pencegahan Rehipertensi: Studi pada Warga Desa Poleganyara Sulawesi Tengah T1 462008027 BAB I

0 0 5

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Perilaku Pencegahan Rehipertensi: Studi pada Warga Desa Poleganyara Sulawesi Tengah T1 462008027 BAB II

0 0 20

T1 462008027 BAB III

0 0 7

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Perilaku Pencegahan Rehipertensi: Studi pada Warga Desa Poleganyara Sulawesi Tengah T1 462008027 BAB V

0 0 4

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Perilaku Pencegahan Rehipertensi: Studi pada Warga Desa Poleganyara Sulawesi Tengah

0 0 18

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Perilaku Pencegahan Rehipertensi: Studi pada Warga Desa Poleganyara Sulawesi Tengah

0 2 40

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Kecenderungan Warga Gereja Kristen Sulawesi Tengah (GKST) di Gereja Krisren Indonesia Soka Salatiga T1 712007034 BAB I

0 0 8

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Kecenderungan Warga Gereja Kristen Sulawesi Tengah (GKST) di Gereja Krisren Indonesia Soka Salatiga T1 712007034 BAB II

0 0 26

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Kecenderungan Warga Gereja Kristen Sulawesi Tengah (GKST) di Gereja Krisren Indonesia Soka Salatiga T1 712007034 BAB IV

0 0 3

T1__BAB IV Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: PrinsipPrinsip Pengaturan tentang Pencegahan dan Kebakaran Hutan T1 BAB IV

0 0 3