Dokumen Perencanaan Perencanaan Kawasan

terdapat kesatuan gerak dan langkah dalam implementasi pengelolaan kawasan TWA Rimbo Panti.

5.2.1 Dokumen Perencanaan

Pada tahun 2000, BKSDA Sumatera Barat telah menyusun rencana pengelolaan Rimbo Panti yaitu Rencana Pengelolaan Jangka Panjang 2001-2026 dan Rencana Pengelolaan Jangka Menengah 2001-2006. Rencana Pengelolaan Jangka Panjang bertujuan untuk memberikan arahan bagi kegiatan pengelolaan, baik pengelola kawasan maupun institusi atau organisasi yang berkepentingan, dalam upaya mengamankan, melestarikan, dan memanfaatkan kawasan TWA Rimbo Panti. Adapun sasarannya adalah terselenggaranya pengelolaan kawasan Taman Wisata Alam sesuai dengan tujuan awal penetapannya, sehingga kawasan ini dapat berfungsi sebagai penyangga sistem kehidupan, wahana pengawetan keanekaragaman hayati, dan praktek-praktek pemanfaatan sumber daya alam yang bernuansa kelestarian lingkungan. Penyusunan rencana pengelolaan jangka menengah ini mengacu pada Rencana Pengelolaan Jangka Panjang. Rencana ini berisi upaya pokok dan rencana kegiatan dalam kurun waktu lima tahun. Dalam penyusunan Rencana Pengelolaan Jangka Menengah selain mengacu pada Rencana Pengelolaan Jangka Panjang juga mempertimbangkan data dan informasi di lapangan yang terkini dan akurat, sehingga rencana satu atau lima tahun kedepan merupakan solusi terhadap permasalahan yang terdapat di lapangan. Selain dijabarkan dalam Rencana Pengelolaan Lima Tahun dan Rencana Pengelolaan Tahunan Rencana Pengelolaan Taman Wisata Alam ini juga akan dijabarkan dalam bentuk Rencana Teknis. Yang memuat uraian kegiatan secara lebih sfesifik seperti, rencana pembagunan sarana dan prasarana, rencana penangkaran satwa, rencana pembinaan habitat dan atau populasi, dan sebagainya. Selain perencanaan yang termuat dalam RPTWA Rimbo Panti, Dinas Perhubungan dan Pariwisata Kab. Pasaman sebagai pihak ketiga dalam pengelolaan TWA Rimbo Panti juga mempunyai dokumen perencanaan yaitu berupa Master Plan Pengelolaan TWA Rimbo Panti. Master plan ini dibuat untuk menjadi pedoman pengelolaan TWA Rimbo Panti oleh Pemda Kab. Pasaman. Adapun tujuan jangka panjang master plan ini antara lain adalah : terciptanya kesemarakan budaya masyarakat yang mewarnai pranata sosial dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara. Kelestarian budaya daerah yang tidak terpengaruh oleh perkembangan globalisasi. Saling memahami dan menghargai budaya antara masyarakat setempat dengan masyarakat lainnya. Sumatera Barat sebagai daerah tujuan wisata utama yang aman, nyaman, menarik, mudah dikunjungi, dan memiliki daya saing global bagi wisatawan ba ik wisatawan local maupun mancanegara. Pariwisata sebagai wahana pelestarian alam dan pengembangan seni dan budaya tradisional. Pariwisata dapat menjadi lokomotif pengembangan ekonomi rakyat yang dapat mendorong perekonomian daerah. Dalam rangka pengelolaan taman wisata alam pihak pengelola dapat mengikutsertakan pihak ketiga dalam hal ini pihak pengusaha, dalam bentuk pengusahaan pariwisata alam. Bagian taman wisata alam yang dapat diusahakan oleh pihak ketiga melalui mekanisme pemberian Izin Pengelolaan Taman Wisata Alam adalah blok pemanfaatan taman wisata alam. Pihak ketiga dalam hal ini dapat berupa perorangan, koperasi, BUMN, BUMD, dan perusahaan swasta. Kegiatan pengusahaan pariwisata alam dapat dilakukan dalam beberapa bentuk pengusahaan yang bersifat memberikan dan meningkatkan pelayanan terhadap pengunjung seperti, rumah makan, penginapanwisma, toko souvenir dan kegiatan lain terbatas pada blok pemanfaatan. Di TWA Rimbo Panti, BKSDA Sumatera Barat menjalin suatu hubungan kerjasama dengan Pemda Kab. Pasaman untuk mengelola kawasan ini. Bentuk kerjasamanya tertuang dalam suatu “Perjanjian Kerjasama” tentang pembangunan dan peningkatan sarana prasarana wisata alam di TWA Rimbo Panti Kab. Pasaman Provinsi Sumatera Barat. Perjanjian kerjasama bertujuan untuk optimalisasi pemanfaatan potensi wisata alam dan jasa lingkungan dalam pembangunan dan kesejahteraan masyarakat, terpeliharanya keanekaragaman sumber genetik dan tipe-tipe ekosistem sehingga mampu menunjang pembangunan, ilmu pengetahuan dan teknologi yang memungkinkan pemenuhan kebutuhan manusia yang menggunakan sumberdaya alam hayati bagi kesejahteraan serta terkendalinya cara-cara pemanfaatan sumberdaya alam hayati dan ekosistemnya sehingga terjamin kelestariannya. Kerjasama ini dirintis sejak tahun 2004 dengan masa berlaku selama 5 tahun tetapi sampai saat ini tahun 2010 belum ada pembaharuan perjanjian kerjasama sehingga kegiatan pengelolan berupa kerjasama BKSDA dengan Pemda di TWA Rimbo Panti masih mengacu kepada perjanjian kerjasama yang tela h habis ini.

5.2.2. Perencanaan Sumber Daya Manusia