Uji Hipotesis Metode Analisis Data

C. Deskripsi Data Penelitian

Tabel 4.4 Deskripsi Data Penelitian Variabel N Sig p Data Teoritis Data Empiris Mean Skor SD Mean Skor SD Min Max Min Max Perilaku Asertif 192 0,000 125 50 200 25 156,3 125 197 13,3 Perilaku Cyberbullying 192 0,000 80 32 128 16 56,32 32 90 13,8 Tabel diatas menunjukkan tentang deskripsi data penelitian dari variabel perilaku asertif dan perilaku cyberbullying. Peneliti kemudian membandingkan mean teoritis dan mean empiris untuk memperoleh informasi mengenai skor yang diperoleh pada tiap variabel penelitian. Nilai mean empiris diperoleh melalui perhitungan dengan program SPSS Statistics 23.0. Sedangkan nilai mean teoritis diperoleh perhitungan manual yaitu: ��� +��� 2 Hasil perhitungan pada variabel perilaku asertif diperoleh mean teoritis sebesar 125 dan mean empiris sebesar 156,3 dengan nilai signifikansi p sebesar 0,000. Perbedaan tersebut menunjukkan bahwa nilai mean empiris lebih tinggi daripada nilai mean teoritis. Hal ini berarti rata-rata skor perilaku asertif subjek adalah tinggi. Pada variabel perilaku cyberbullying diperoleh nilai mean teoritis sebesar 80 dan mean empiris sebesar 56,32 dengan nilai signifikansi p sebesar 0,000. Perbedaan tersebut menunjukkan bahwa nilai mean empiris lebih rendah daripada nilai mean teoritis. Perbandingan tersebut menyatakan bahwa rata-rata skor perilaku cyberbullying subjek tergolong rendah.

D. Kategorisasi

Kategorisasi bertujuan untuk menempatkan individu ke dalam kelompok- kelompok yang terpisah secara berjenjang menurut suatu kontinum berdasar atribut yang diukur dengan asumsi bahwa skor subjek terdistribusi secara normal Azwar, 2009. Hal ini berarti tinggi rendahnya perilaku asertif maupun perilaku cyberbullying dapat diketahui melalui pengkategorian skor yang diperoleh dari masing-masing subjek pada skala perilaku asertif dan perilaku cyberbullying. Batasan kategori variabel penelitian disusun berdasarkan satuan standar deviasi yang tertera pada tabel 4.3. Berikut merupakan norma kategorisasi yang digunakan dalam penelitian ini: PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI