Kriteria Buku Teks yang Baik Buku Teks yang Berkualitas

Berbagai hasil penelitian menunjukkan bahwa buku teks berperan secara maknawi dalam prestasi belajar peserta didik. Laporan World Bank 1995 mengenai Indonesia, misalnya, ditunjukkan bahwa tingkat kepemilikan peserta didik akan buku dan fasilitas lain berkorelasi positif dengan prestasi belajar peserta didik. Bagi orangtua pun, buku teks mempunyai peran tersendiri. Dengan buku teks, orangtua bisa memberikan arahan kepada anaknya apabila yang bersangkutan kurang memahami materi yang diajarkan di sekolah. Dari keadaan ini, orangtua akhirnya bisa mengetahui daya serap anaknya terhadap materi mata pelajaran tertentu Muslich, 2010: 56-57.

2.3.5 Kriteria Buku Teks yang Baik

Buku teks yang baik merupakan salah satu sarana yang harus dipenuhi untuk menciptakan proses pembelajaran yang berkualitas. Schorling dan Batchelder dalam Muslich 2010: 54 memberikan empat ciri buku teks yang baik yaitu sebagai berikut. 1 Direkomendasikan oleh guru-guru yang berpengalaman sebagai buku teks yang baik. 2 Bahan ajarnya sesuai dengan tujuan pendidikan, kebutuhan peserta didik, dan kebutuhan masyarakat. 3 Cukup banyak memuat teks bacaan, bahan drill dan latihantugas. 4 Memuat ilustrasi yang membantu peserta didik belajar. Menurut Baranyai Tünde dan Stark Gabriella 2011: 47, “the roles of a good mathematics textbook are fostering discovery by the learner, containing life- like tasks and problems to solve, as well as popularizing mathematics among the children. In order to fulfil those tasks the textbook writers should not only be keen mathematics scientists, but also very well informed on pedagogy”.

2.3.6 Buku Teks yang Berkualitas

Buku teks yang baik adalah buku teks yang berkualitas. Adapun buku teks yang berkualitas harus memenuhi kriteria sebagai berikut. 1 Menarik peserta didik yang menggunakannya. 2 Mampu memberikan motivasi kepada para pemakainya. 3 Memuat ilustrasi yang menarik hati bagi para penggunanya. 4 Mempertimbangkan aspek-aspek linguistik sehingga sesuai dengan kemampuan peserta didik yang menggunakannya. 5 Dapat merangsang aktivitas-aktivitas pribadi peserta didik yang menggunakannya. 6 Mempunyai sudut pandang yang jelas dan tegas sehingga tidak membingungkan peserta didik yang menggunakannya. 7 Mampu memberi pemantapan, penekanan materi pada penggunanya Banowati, 2007: 149. Secara teknis, Greene dan Petty dalam Tarigan dan Tarigan 2009: 20 menyebutkan sepuluh kategori yang harus dipenuhi buku teks yang berkualitas. Sepuluh kategori tersebut adalah sebagai berikut. 1 Buku teks haruslah menarik minat anak-anak, yaitu para peserta didik yang mempergunakannya. 2 Buku teks haruslah mampu memberi motivasi kepada para peserta didik yang memakainya. 3 Buku teks haruslah memuat ilustrasi yang menarik peserta didik yang memanfaatkannya. 4 Buku teks seyogianya mempertimbangkan aspek-aspek linguistik sehingga sesuai dengan kemampuan para peserta didik yang memakainya. 5 Buku teks isinya haruslah berhubungan erat dengan pelajaran-pelajaran lainnya, lebih baik lagi kalau dapat menunjangnya dengan rencana sehigga semuanya merupakan suatu kebulatan yang utuh dan terpadu. 6 Buku teks haruslah dapat menstimulasi, merangsang aktivitas-aktivitas pribadi para peserta didik yang mempergunakannya. 7 Buku teks haruslah dengan sadar dan tegas menghindari konsep-konsep yang samar-samar dan tidak biasa, agar tidak membuat bingung peserta didik yang memakainya. 8 Buku teks haruslah mempunyai sudut pandang atau “point of view” yang jelas dan tegas sehingga pada akhirnya menjadi sudut pandang para pemakainya yang setia. 9 Buku teks haruslah mampu memberi pemantapan, penekanan pada nilai- nilai anak dan orang dewasa. 10 Buku teks haruslah dapat menghargai perbedaan-perbedaan pribadi para pemakainya.

2.4 Standar Buku Teks Matematika

Dokumen yang terkait

Analisis Materi dan Metode Penyajian Buku Teks Matematika SMP Kelas

0 6 5

ANALISI MATERI, PENYAJIAN DAN BAHASA BUKU TEKS MATEMATIKA SMP KELAS VIII DI KABUPATEN SRAGEN TAHUN AJARAN 2015/2016 Analisis Materi, Penyajian Dan Bahasa Buku Teks Matematika SMP Kelas VIII Di Kabupaten Sragen Tahun Ajaran 2015/2016.

0 2 14

SKRIPSI Analisis Materi, Penyajian Dan Bahasa Buku Teks Matematika SMP Kelas VIII Di Kabupaten Sragen Tahun Ajaran 2015/2016.

0 2 15

PENDAHULUAN Analisis Materi, Penyajian Dan Bahasa Buku Teks Matematika SMP Kelas VIII Di Kabupaten Sragen Tahun Ajaran 2015/2016.

1 14 10

ANALISIS MATERI DAN PENYAJIAN BUKU AJAR MATEMATIKA SMP KELAS VII DI KABUPATEN Analisis Buku Ajar Matematika Smp Kelas VII Ditinjau Dari Aspek Materi Dan Penyajian di Kabupaten Sukoharjo.

1 5 18

PENYIMPANGAN PRINSIP SOPAN SANTUN MATERI ANEKDOT PADA BUKU TEKS BAHASA INDONESIA KELAS X SMA KURIKULUM 2013 Penyimpangan Prinsip Sopan Santun Materi Anekdot Pada Buku Teks Bahasa Indonesia Kelas X Sma Kurikulum 2013.

0 3 12

ANALISIS BUKU AJAR MATEMATIKA SMA KELAS X SEMESTER GASAL TAHUN AJARAN 2013/2014 Analisis Buku Ajar Matematika SMA Kelas X Semester Gasal Tahun Ajaran 2013/2014 Ditinjau Dari Aspek Kognitif.

1 3 15

ANALISIS MATERI DAN PENYAJIAN BUKU TEKS PELAJARAN MATEMATIKA SMP KELAS VII DI KABUPATEN KUDUS DITINJAU DARI TUJUAN PEMBELAJARAN MATEMATIKA TAHUN AJARAN 2009 / 2010.

0 0 1

(ABSTRAK) ANALISIS MATERI DAN PENYAJIAN BUKU TEKS SEBAGAI SUMBER BELAJAR MATEMATIKA KELAS VIII YANG DIGUNAKAN MTs DI KABUPATEN KUDUS TAHUN AJARAN 2009/2010.

0 0 3

ANALISIS MATERI DAN PENYAJIAN BUKU TEKS MATEMATIKA SEBAGAI SUMBER BELAJAR MATEMATIKA

0 0 8