Kegunaan Anggota Sifat-Sifat Kegunaan

269 KIMIA

2. Sifat-Sifat

a. Titik didih, titik cair dan jari-jari makin bertambah besar. b. Dari atas ke bawah , energi ionisasi dan keelektronegatifan makin kecil. c. Titik cair dan titik didih halogen meningkat dengan bertambahnya nomor atom. d. Dari atas ke bawah, kelarutan dalam air makin berkurang. e. Berwujud molekul diatomik. f. Semakin panjang jari-jari atom semakin lemah ikatan antaratom, sehingga semakin mudah diputuskan akibatnya energi ikatan makin rendah.

3. Kegunaan

a. Fluorin F biasa dimanfaatkan sebagai freon pendingin pada kulkasAC, pendorong spray, NaF sebagai pengawet kayu, telon politetra luoro etana. b. Bromin Br digunakan sebagai pembuat senyawa NaBr obat penenang, AgBr bahan pembuat negatif ilm, CH 3 Br bahan pemadam kebakaran. c. Iodin I digunakan untuk membuat senyawa NaI yang bisa menghindarkan dari penyakit gondok, iodium tinctur untuk obat luka, CHI 3 untuk disinfektan. d. Klorin Cl digunakan sebagai bahan baku masakan dan bahan baku industri kimia NaCl, insektisida DDT, bahan pembuat korek api dan mercon KClO 3 , plastik poly vinyl chloride = PVC. Golongan Gas Mulia D.

1. Anggota

Kelompok yang berada di golongan VIIIA ini merupakan satu-satunya gas yang berwujud atom tunggal dan bisa ditemukan di atmosfer bumi. Mereka adalah: 2 He, 10 Ne, 18 Ar, 36 Kr, 54 Xe, 86 Rn

2. Sifat-Sifat

a. Konigurasi elektron untuk gas mulia berakhiran 2 dan 8 yang merupakan bentuk konigurasi elektron yang stabil. Ini menyebabkan golongan ini stabil sukar bereaksi dengan unsur lain. b. Dari atas ke bawah potensial ionisasinya makin kecil, reaktiitasnya makin besar, titik didih dan titik leleh makin besar. c. Tidak berasa, tidak berwarna, tidak berbau.

3. Kegunaan

a. Helium He yang ringan dan tidak dapat terbakar digunakan untuk pengisi balon udara, isi tabung udara bagi penyelam. Dalam bentuk cair He dapat digunakan sebagai pendingin refrigerant. b. Neon dan Argon digunakan sebagai pengisi lampu listrik. Dalam bentuk cair, Ne digunakan sebagai pendingin dalam reaktor nuklir, membuat indikator tekanan tinggi, penangkal petir dan tabung televisi. c. Kripton Kr bersama Ar digunakan untuk mengisi lampu fluoresensi, spektrum atom Kr untuk menetapkan standar ukuran “satu meter”, lampu kilat fotograi berkecepatan tinggi. KITAB SUKSES kimia SMA.indd 269 29082013 16:00:23 270 kitab sukses d. Xenon Xe digunakan untuk membuat tabung elektron, pembiusan saat pembedahan. e. Radon Rn bisa digunakan dalam terapi radiasi kanker. Golongan Unsur Transisi Periode Ke-3 E.

1. Anggota