Pelaksanaan Eksperimen Metode Pendekatan Penelitian

3.2.2 Pelaksanaan Eksperimen

Pelaksanaan eksperimen merupakan langkah-langkah yang telah ditentukan dalam melaksanakan percobaan pembuatan onde-onde ceplis tepung ketan substitusi tepung ubi jalar kuning dengan prosentase yang berbeda yaitu 10, 20 dan 30.Adapun pelaksanaan eksperimen meliputi persiapan eksperimen, proses eksperimen, penyelesaian eksperimen. 3.2.2.1 Persiapan eksperimen Pada tahap persiapan eksperimen ini merupakan langkah awal yang dilakukan untuk memulai suatu eksperimen sehingga akan memperlancar dan mempermudah dalam pelaksanaan eksperimen. Tahap-tahap dalam persiapan eksperimen adalah sebagai berikut: 3.2.2.1.1 Persiapan Bahan Persiapan bahan bertujuan pada saat eksperimen pembuatan onde-onde ceplisbahan yang dibutuhkan sudah tersedia dan siap untuk digunakan. Adapun bahan yang perlu dipersiapkan dalam eksperimen pembuatan onde-onde ceplis tepung ketan substitusi tepung ubi jalar kuning dengan prosentase 10, 20 dan 30 adalah tepung ubi jalar kuning varietas jago, tepung ketan, telur, garam, gula, baking powder, minyak, wijen. 3.2.2.1.2 Persiapan Alat Peralatan yang digunakan dalam pelaksanaan eksperimen menggunakan peralatan yang higienis dan kondisi yang baik. Peralatan eksperimen dapat dilihat pada Tabel 3.1 Tabel 3.1 Peralatan dalam Eksperimen Pembuatan Onde-onde Ceplis Tepung Ketan Substitusi Tepung Ubi Jalar Kuning Varietas Jago 3.2.2.1.3 Formula Bahan Formula Bahan merupakan komposisi bahan yang digunakan dalam pembuatan onde-onde ceplis. Formula bahan dapat dilihat pada Tabel 3.2 Tabel 3.2 Formula Pembuatan Onde-onde Ceplis Tepung Ketan Substitusi Tepung Ubi Jalar Kuning Varietas Jago No Nama Bahan Sampel A 10 Sampel B 20 Sampel C 30 1. 2. 3. 4. 5. 6. 7. 8. 9. Tepung Ubi Jalar Kuning Tepung Ketan Kuning Telur Gula Garam Baking Powder Minyak Wijen Air 20 g 180 g 20 g 20 g 1 g 1 g 300 g 20 g 80 g 40 g 160 g 20 g 20 g 1 g 1 g 300 g 20 g 80 g 60 g 140 g 20 g 20 g 1 g 1 g 300 g 20 g 80 g No Nama Alat Jumlah 1. 2. 3. 4. 5. 6. Timbangan Wajan Baskom Kompor Spatula Sendok 1 1 1 1 1 1 3.2.2.2 Proses eksperimen Eksperimen pembuatan onde-onde ceplis dimulai dengan seleksi bahan yaitu pemilihan bahan, penimbangan bahan, pencampuran bahan, penggorengan. Uraian mengenai proses pembuatan onde-onde ceplis adalah sebagai berikut : 3.2.2.2.1 Seleksi Bahan Seleksi bahan adalah suatu cara pemilihan bahan-bahan yang akan digunakanuntuk pembuatan onde-onde ceplis. Bahan yang digunakan dalam pembuatan onde-onde ceplisada dua bahan yaitu bahan dasar tepung ketanyang berwarna putih bersih, kering, tidak berbau apek, tidak menggumpal, dan tidak ditumbuhi jamur. Bahan tambahan yang terdiri daritepung ubi jalar kuning varietas jago, kuning telur, gula, garam, baking powder, minyak, wijen. Tepung ubi jalar kuning dengan varietas jago, yang memiliki tekstur lembut dan kering, tidak bau apek. Kuning telur yang dipilih untuk onde-onde ceplis yaitu dari telur ayam yang masih baru, bagian luarnya bersihdan tidak rusak. Gula yang digunakan untuk membuat onde-onde ceplis adalah gula yang berwarna putih cerah dan bersih. Garam yang digunakan harus bersih. Minyak yang digunakan untuk membuat onde-onde ceplis adalah minyak yang berwarna cerah, tidak berbau, dan bebas dari jamur. Baking powder yang digunakan yaitu yang berwarna putih, tidak kadaluarsa. Wijen yang digunakan dalam onde-onde ceplis yaitu yang berwarna putih dan butiran-butiran wijen tidak menggumpal. 3.2.2.2.2 Penimbangan Bahan Penimbangan bahan dilakukan agar bahan-bahan yang digunakan dalam pembuatan onde-onde ceplistepung ketan substitusi tepung ubi jalar kuning dapat sesuai dengan takaran resep yang digunakan. Jenis timbangan yang digunakan adalah timbangan digital, yaitu jenis timbangan yang bekerja secara elektronis dengan tenaga listrik. Indikatornya berupa angka digital pada layar bacaan dan menggunakan satuan gram. 3.2.2.2.3 Pencampuran bahan Pencampuran bahan adalah proses pencampuran semua bahan onde-onde ceplis menjadi satu adonan. Pencampuran adonan pada pembuatan onde-onde ceplis yaitu kuning telur, gula, garam, baking powder, diaduk semua dan ditambahkan tepung ketan dan tepung ubi jalar kuning, lalu tuang air dan aduk hingga kalis. 3.2.2.2.4 Pembentukan Onde-onde ceplis Pembentukan onde-onde ceplis dilakukan dengan cara menggiling atau membentuk adonan menjadi bulatan kecil-kecil dengan diameter lingkar ±1cm, lalu dimasukkan kedalam air dan proses pelumuran wijen. 3.2.2.2.5 Penggorengan Penggorengan adalah suatu cara untuk mematangkan onde-onde ceplis menggunakan wajan yang diberi minyak dengan suhu dingin selama ±2 menit. 3.2.2.3 Penyelesaian eksperimen Tahap penyelesaian adalah tahap akhir dari eksperimen pembuatan onde-onde ceplis.Tahap penyelesaian dari onde-onde ceplis tepung ketan substitusi tepung ubi jalar kuning ini adalah tahap pengemasan. Setelah onde-onde ceplis didinginkan ±10menit pada suhu ruangan, selanjutnya yaitu pengemasan menggunakan plastik atau toples kecil yang memungkinkan produk onde-onde ceplis dapat bertahan lama dalam masa penyimpanannya. Berikut adalah skema pembuatan onde-onde ceplis tepung ketan substitusi tepung ubi jalar kuning: Persiapan alat dan bahan Pembuatan adonan : 1. Campur kuning telur, gula pasir, garam. 2. Masukkan tepung ketan, tepung ubi jalar kuning, baking powder dan air. Campur hingga kalis. Pelaksanaan Penyelesaian Pembentukan adonan : Bentuk bulat kecil diameter ±1cm Penggorengan : suhu minyak 180-220 ⁰C ±2 menit Pengemasan Onde-onde ceplis Gambar 3.3 Skema Pembuatan Onde-onde Ceplis Tepung Ketan Substitusi Tepung Ubi Jalar Kuning

3.3 Metode Pengumpulan Data