Populasi Sampel Populasi dan Sampel

BAB III METODE PENELITIAN Penelitian ini dirancang untuk memahami dan mengungkapkan fakta- fakta yang berkaitan dengan Evaluasi kualitas layanan perpustakaan dengan menggunakan LibQual: studi kasus Perpustakaan UNP. Penelitian ini menggunakan metode penelitian deskriptif. Sugiono 1998:6, “penelitian deskriptif adalah penelitian yang dilakukan terhadap variabel mandiri.

3.1. Lokasi Penelitian

Lokasi penelitian ini dilakukan pada Perpustakaan UNP yang beralamatkan di Jln. Prof. Hamka. Komplek UNP, Air Tawar Padang. Sumatera Barat. Sebab, belum pernah melakukan penelitian tentang LibQual di UNP ini .

3.2. Populasi dan Sampel

3.2.1. Populasi

Menurut Sugiyono menyatakan bahwa, “Populasi adalah wilayah generalisasi yang terdiri atas objeksubjek yang mempunyai kuantitas dan karakteristik tertentu yang ditetapkan oleh peneliti untuk di pelajari dan kemudian ditarik kesimpulannya Sugiyono, 2002: 57”. Berdasarkan pernyataan tersebut, yang menjadi populasi penelitian ini adalah seluruh mahasiswa Universitas Negeri Padang yang terdaftar sebagai anggota aktif Perpustakaan UNP. Sampai dengan bulan November 2010 yaitu berjumlah 24.000 orang yang terdiri dari 7 fakultas seperti yang terlihat pada tabel 3, yaitu Tabel 3. Jumlah Mahasiswa di Perpustakaan Universitas Negeri Padang No Fakultas Jumlah 1 Fakultas Ilmu Sosial 3150 2 Fakultas Ilmu Pendidikan 4300 3 Fakultas Ilmu Keolahragaan 3250 4 Fakultas Teknik 3200 5 Fakultas Bahasa Sastra Seni dan Daerah 3500 6 Fakultas Ekonomi 3600 7 F. MIPA 3000 Jumlah 24000 Universitas Sumatera Utara

3.2.2. Sampel

Mengingat jumlah populasi penelitian yang besar maka penulis membatasi jumlah populasi untuk dijadikan sampel. Sampel adalah sebahagian dari jumlah dan karakteristik yang dimiliki oleh populasi tersebut. Untuk menghitung ukuran banyaknya sampel penelitian ini adalah dengan menggunakan rumus Slovin, yaitu: 2 1 Ne N n + = dimana: n = ukuran sampel N = ukuran populasi e = taraf kesalahan sebesar 10, Umar, 1999: 59 n = 1 + 24000 0,1 2 24000 n = 100 orang Karena populasi berstrata maka dalam penentuan kriteria sampel penelitian digunakan metode proportionate stratified random sampling. Metode ini digunakan bila populasi mempunyai anggotaunsur yang tidak homogen dan berstrata secara proporsional. Adapun penentuan ukuran sampel untuk populasi yang berstrata pada Perpustakaan UNP dapat dilihat pada tabel 4 berikut: Universitas Sumatera Utara Tabel 4. Penentuan Sampel Penelitian Berdasarkan StrataStratum No Fakultas Sub Populasi Sampel 1 Fakultas Ilmu Sosial 3150 3150 24000 x 100 = 13 2 Fakultas Ilmu Pendidikan 4300 4300 24000 x 100 = 18 3 Fakultas Ilmu Keolahragaan 3250 3250 24000 x 100 = 13 4 Fakultas Teknik 3200 3200 24000 x 100 = 13 5 Fakultas Bahasa Sastra Seni dan Daerah 3500 3500 24000 x 100 = 15 6 Fakultas Ekonomi 3600 3600 24000 x 100 = 15 7 F. MIPA 3000 3000 24000 x 100 = 13 Jumlah 100 Sampel pada penelitian ini adalah pengguna yang sedang menggunakan jasa perpustakaan pada saat peneliti melakukan penelitian di Perpustakaan UNP. Teknik pengambilan sampel dilakukan secara acak.

3.3. Variabel penelitian