Rumusan Masalah Tujuan Penelitian Manfaat Penelitian Keaslian Penulisan

tertarik untuk membahas dan meneliti dengan mengambil judul Sistem Kameralisme Dalam Parlemen Indonesia Kajian Hukum Normatif Terhadap Kedudukan Dewan Perwakilan Daerah Republik Indonesia.

B. Rumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang permasalahan yang telah dikemukakan diatas, maka dapat dirumuskan beberapa masalah, sebagai berikut: 1. Apa yang menjadi latarbelakang lahirnya kameralisme dalam Parlemen suatu negara? 2. Bagaimana pelaksanaan sistem bikameral dalam sejarah ketatanegaraan Republik Indonesia? 3. Bagaimana kedudukan dan peranan DPD dalam pelaksanaan Check and Balances ?

C. Tujuan Penelitian

Berdasarkan rumusan masalah diatas yang menjadi fokus penelitian, maka tujuan penelitian ini adalah sebagai berikut: 1. Untuk mengetahui apa yang menjadi latarbelakang lahirnya kameralisme dalam parlemen suatu negara. 2. Untuk mengetahui pelaksanaan sistem bikameral dalam sejarah ketatanegaraan Republik Indonesia. Universitas Sumatera Utara 3. Untuk mengetahui kedudukan dan peranan DPD dalam pelaksanaan Check and Balances.

D. Manfaat Penelitian

Manfaat yang dapat diambil dari penelitian yang penulis lakukan ini antara lain adalah sebagai berikut : 1. Secara teoritis: Hasil penelitian ini akan melahirkan beberapa konsep ilmiah yang pada gilirannya akan memberikan sumbangan pemikiran bagi perkembangan ilmu hukum, khususnya yang berkaitan dengan Dewan Perwakilan daerah. 2. Secara Praktis: Sebagai pedoman dan masukan bagi Lembaga Hukum, Institusi Pemerintahan dan Penegak Hukum dikalangan masyarakat luas. Dan sebagai bahan kajian bagi kalangan akademisi untuk menambah wawasan dalam bidang ilmu hukum, khususnya ilmu hukum tatatnegara.

E. Keaslian Penulisan

Berdasarkan pengamatan serta penelusuran yang dilakukan terhadap hasil- hasil penelitiantesis di Perpustakaan Universitas Sumatera Utara USU, dan di perpustakaan Program Studi Magister Ilmu Hukum Fakultas Hukum USU. Hasil penelusuran tidak menemukan judul penelitiantesis pada topik dan permasalahan yang sama. Penelitian terhadap kemiripan judul tersebut telah banyak diangkat di luar Universitas Sumatera Utara USU, namun peneliti mencoba menampilkan berbeda dari judul dan permasalahan. Sehingga penelitian ini dapat dikategorikan sebagai penelitian yang asli dan jauh dari unsur plagiat, dan ini dapat dipertanggungjawabkan secara akademis.

F. Kerangka Teori dan Konseptual 1. Kerangka Teori