Kelebihan Kartu Bergambar sebagai Media Pembelajaran

40 emosional. Dalam bermain flashcard, siswa menggunakan kartu kata bergambar wayang yang dibagikan oleh guru pada setiap kelompok. Menurut Nuri Fatimah 2015: 40-41 menjelaskan bahwa media kartu kata bergambar dapat digunakan dalam berbagai macam permaianan yang disukai diantaranya permainan Flashcard. Adapun langkah-langkah permainan flashcard adalah sebagai berikut. a. Guru menjelaskan bagian-bagian kartu kata bergambar wayang Pandawa dan menjelaskan aturan permainan flashcard pada siswa. b. Guru membagi siswa dalam kelompok-kelompok kecil. Setiap kelompok terdiri dari 4-5 orang siswa. c. Setiap kelompok mendapatkan 1 set kartu. d. Satu orang siswa membagi kartu kepada siswa lain menurut tokohnya. Contoh: siswa A mendapatkan kartu tokoh Yudhistira. e. Siswa mengundi permainan pertama. Pemain pertama harus menunjukkan kartu-kartu yang telah disusun. Kartu tersebut dipegang setinggi dada dan menghadap ke siswa lain. f. Ambilah satu persatu kartu tersebut kurang lebih 5 detik setiap kartunya samapai muncul kartu “pitakon”. g. Saat muncul kartu “pitakon” tugas siswa tersebut memberikan pertanyaan seputar kartu tersebut, dan tugas siswa yang menyimak adalah menjawab pertanyaan tersebut. Jika jawaban siswa benar, maka siswa yang menjawab boleh menggantikan posisi siswa yang memberi pertanyaan dengan kartu tokohnya sendiri. Jika jawaban salah, maka siswa yang memberi pertanyaan melanjutkan permainan seperti semulasamapai siswa lain dapat menjawab pertanyaan dengan benar. h. Permainan dilanjutkan sampai semua siswa mendapatkan giliran untuk menunjukkan kartu tokoh wayang Pandawa miliknya. Kegiatan yang dilakukan siswa tersebut harus menggunakan bahasa jawa krama inggil.

4. Kelebihan Kartu Bergambar sebagai Media Pembelajaran

Media pembelajaran merupakan segala sesuatu yang dijadikan perantara dalam proses interaksi antara guru dan siswa dengan tujuan untuk memperjelas proses yang berupa informasi materi pelajaran yang sedang dipelajari. Menurut Gagne dan Briggs Azhar Arsyad 2011:4 secara implisit mengatakan bahwa media pembelajaran meliputi alat yang secara fisik yang digunakan untuk menyampaikan 41 isi materi pengajaran yang terdiri dari buku, foto,gambar, grafik, dll. Dengan kata lain, media adalah komponen sumber belajar atau wahana fisik yang mengandung materi instruksional dilingkungan siswa yang dapat merangsang siswa untuk belajar. Begitu pula dengan flashcard, kartu bergambar yang diperlihatkan kepada anak dapat menimbulkan sikap aktif dan dapat berkomunikasi dengan lingkunganya sehingga dapat meningkatan hasil belajar siswa. Azhar Arsyad 2011:91 mengemukakan bahwa “media visual dapat memperlancar pemahaman dan memperkuat ingatan, media visual dapat pula menumbuhkan minat anak dan dapat memberikan hubungan antara isi pelajaran dengan dunia nyata”. Media kartu bergambar merupakan media gambar datar termasuk dalam media visual. Dalam penggunaan media kartu bergambar ini memeiliki beberapa kelebihan. Arief. S. Sadiman 2009:29 mengemukakan beberapa kelebihan kartu bergambar yaitu, 1 sifatnya konkrit, 2 gambar dapat mengatasi keterbatasan ruang dan waktu, 3 dapat mengatasi keterbatasan pengamatan mata kita, 4 dapatmemperjelas suatu masalah, 5 harganya murah, mudah didapat dan mudah digunakan dalam pembelajaran. Selanjutnya Riva’I Azhar Arsyad, 1997 mengemukakan beberapa kelebihan kartu bergambar yaitu sebagai berikut. a. Mudah dan praktis. Kartu kata bergambar bergambar wayang mudah digunakan karena di dalamnya terdapat prosedur penggunaan. b. Mudah disimpan karena ukuranya tidak terlalu besar. Ukurannya yang sesuai tentu dapat diletakkan dimana saja. 42 c. Pokok-pokok pembicaraan mudah dingat karena disajikan dalam bentuk gambar yang dirangkai berurutan. Terdapat kata-kata yang menerangkan suatu gambar. d. Cocok untuk digunakan dalam kelompok kecil tidak lebih dari 30 orang. e. Selain guru anak ikut dilibatkan pada saat penyajian

F. Kajian Tentang Karakteristik Anak SD Kelas IV