Modifikasi Model Analisis Moderasi

123 incremental fit measures didapat nilai AGFI sebesar 0,633 merupakan indikasi yang buruk. Nilai TLI sebesar 0,877 merupakan indikasi Marginal. Nilai CFI sebesar 0,863 merupakan indikasi marginal. Sebagai tambahan dari indeks parsimony fit measures didapat nilai CMINdf sebesar 1.347 merupakan indikasi yang baik karena mempunyai nilai yang kurang dari 2. Dari keseluruhan pengukuran goodness of fit tersebut di atas mengindikasikan bahwa model yang diajukan dalam penelitian ini belum dapat diterima. Karena model yang diajukan dalam penelitian ini belum dapat diterima, maka peneliti mempertimbangkan untuk melakukan modifikasi model untuk membentuk model alternatif yang mempunyai goodness of fit yang lebih baik.

b. Modifikasi Model

Menurut Ferdinand 2002 salah satu tujuan modifikasi model adalah untuk mendapatkan kriteria goodness of fit dari model yang dapat diterima. Melalui nilai modification indices dapat diketahui ada tidaknya kemungkinan modifikasi terhadap model yang dapat diusulkan. Modification indices yang dapat diketahui dari output Amos 6 akan menunjukkan hubungan-hubungan yang perlu diestimasi yang sebelumnya tidak ada dalam model supaya terjadi penurunan pada nilai chi-square untuk mendapatkan model penelitian yang lebih baik. commit to user 124 Untuk mendapatkan kriteria model yang dapat diterima, peneliti mengestimasi hubungan korelasi antar error term yang tidak memerlukan justifikasi teoritis dan yang memiliki nilai modification indices lebih besar atau sama dengan 4,0. Cara ini dilakukan untuk mendapatkan nilai goodness of fit yang memenuhi syarat. Tabel IV.21 merupakan hasil goodness of fit model yang telah dimodifikasi. Tabel IV.21 Hasil Goodness-of-Fit Setelah Modifikasi Model dengan Moderasi Goodness of Fit Indeks Nilai yang Diharapkan Hasil Sebelum Modifikasi Hasil Setelah Modifikasi Evaluasi X 2 Chi-Square Probabilitas CMINdf RMR GFI AGFI TLI CFI RMSEA Diharapkan kecil ≥ 0,05 2 0,03 ≥ 0,90 ≥ 0,90 ≥ 0,90 ≤ 0,90 ≤ 0,08 608.979 0,000 1.347 0.041 0.700 0.633 0.847 0.863 0,057 417.204 0,315 1.033 0,036 0,780 0,700 0,968 0,989 0,017 - Baik Baik Baik Marginal Marginal Baik Baik Baik Sumber : Data primer yang diolah: 2011 Tujuan analisis Chi-Square x 2 adalah mengembangkan dan menguji model yang sesuai dengan data. Dalam pengujian ini nilai x 2 yang rendah dan menghasilkan tingkat signifikansi lebih besar dari 0,05 akan mengindikasikan tidak ada perbedaan yang signifikan antara matriks kovarian data dan matriks kovarian yang diestimasi. Chi-Square sangat sensitif terhadap ukuran sampel. Nilai x 2 pada penelitian ini sebesar commit to user 125 417.204 dengan probabilitas 0,315 menunjukkan bahwa model penelitian yang diajukan dapat diterima. Normed Chi-Square CMINDF adalah ukuran yang diperoleh dari nilai Chi-Square dibagi dengan degree of freedom. Indeks ini merupakan indeks kesesuaian parsimonious yang mengukur hubungan goodness-of- fit model dengan jumlah koefisien-koefisien estimasi yang diharapkan untuk mencapai tingkat kesesuaian. Nilai CMINDF pada model ini adalah 1.033 menunjukkan bahwa model penelitian ini bagus. Goodness of Fit Index GFI mencerminkan tingkat kesesuaian model secara keseluruhan yang dihitung dari residual kuadrat dari model yang diprediksi dibandingkan data yang sebenarnya. Nilai yang mendekati 1 mengisyaratkan model yang diuji memiliki kesesuaian yang baik. Dengan tingkat penerimaan yang direkomendasikan 0,9 dapat disimpulkan bahwa model penelitian ini memiliki tingkat kesesuaian yang cukup dengan nilai GFI sebesar 0,780 Adjusted Goodness of Fit Index AGFI adalah GFI yang disesuaikan dengan rasio antara degree of freedom dari model yang diusulkan dan degree of freedom dari null model. Nilai AGFI dalam model ini adalah 0,700 menunjukkan bahwa model dinilai cukup. commit to user 126 Tucker Lewis Index TLI adalah indeks kesesuaian incremental yang membandingkan model yang diuji dengan baseline model. TLI merupakan indeks kesesuaian model yang kurang dipengaruhi oleh ukuran sampel. Nilai yang direkomendasikan 0,9. Dapat disimpulkan bahwa model yang diajukan menunjukkan tingkat kesesuaian yang baik dengan nilai TLI sebesar 0,986 Comparative Fit Index CFI adalah indeks kesesuaian incremental yang membandingkan model yang diuji dengan null model. Besaran indeks ini dalam rentang 0 sampai 1 dan nilai yang mendekati 1 mengindikasikan model memiliki tingkat kesesuaian yang baik. Indeks ini sangat dianjurkan untuk dipakai karena indeks ini relatif tidak sensitif dengan besarnya sampel dan kurang dipengaruhi oleh kerumitan model. Dengan memperhatikan nilai yang direkomendasikan yaitu 0,9; maka nilai CFI sebesar 0,989 menunjukkan bahwa model ini memiliki kesesuaian yang baik. The Root Mean Square Error of Approximation RMSEA adalah indeks yang digunakan untuk mengkompensasi nilai Chi-Square dalam sampel yang besar. Nilai penerimaan yang direkomendasikan 0,08; nilai RMSEA model sebesar 0,017 menunjukkan tingkat kesesuaian yang baik. commit to user 127 Berdasarkan keseluruhan pengukuran goodness-of-fit model penelitian setelah proses modifikasi tersebut di atas, mengindikasikan bahwa model yang diajukan dalam penelitian ini dapat diterima. TABEL IV.22 Hasil Estimasi Model Struktural Efek Moderasi dari High Homor dan Low Humor Regression Weights High Humor P Low Humor P Kepercayaan Terhadap Pemimpin Kepemimpinan Transformasional 2.994 0.003 1.533 0,125 Identifikasi Personal Kepemimpinan Transformasional 3.984 0.000 -.193 0.847 Komitmen Afektif Kepemimpinan Transformasioal 1.890 0.059 2.364 0.018 Kepuasan kerja Kepemimpinan Transformasional 3.534 0.000 1.707 0.088 Sumber: Data primer yang diolah, 2011 TABEL IV.23 Squared Multiple Correlations High Homor dan Low Humor High Humor Low Humor Kepercayaan Terhadap Pemimpin 0.377 0.072 Identifikasi Personal 0.531 0.001 Komitmen Afektif 0.081 0.110 Kepuasan kerja 0.385 0.067 Sumber: Data primer yang diolah, 2011 commit to user 128 1 Penggunaan humor memoderasi pengaruh kepemimpinan transformasional pada kepercayaan bawahan terhadap pemimpin. Berdasarkan perhitungan regression weights pada tabel IV. 22, dapat diketahui bahwa untuk pengaruh kepemimpinan transformasional pada kepercayaan bawahan terhadap pemimpin yang di moderasi oleh humor, nilai regression weights untuk humor tinggi sebesar 2.994 dengan probabilitas sebesar 0.003 signifikan pada p 0.05 sedangkan humor rendah sebesar 1.533 dengan probabilitas sebesar 0.125 tidak signifikan, maka hipotesis 2.a didukung. Jadi dapat disimpulkan bahwa ada pengaruh kepemimpinan transformasional pada kepercayaan bawahan terhadap pemimpin. Atau dengan kata lain pada kelompok humor tinggi ada pengaruh kepemimpinan transformasional pada kepercayaan bawahan terhadap pemimpin, sementara itu pada kelompok humor rendah tidak ada pengaruh kepemimpinan transformasional pada kepercayaan bawahan terhadap pemimpin. Pada kelompok humor tinggi variabilitas kepemimpinan transformasional yang dapat dijelaskan oleh variabel kepercayaan bawahan terhadap pemimpin sebesar 37.7. Sedangkan pada kelompok humor rendah variasi ini hanya dijelaskan sebesar 7.2 sangat rendah. Jadi dapat disimpulkan bahwa variabel humor merupakan variabel moderating. commit to user 129 Hasil ini mendukung penelitian Hughes dan Avey 2008 yang menyebutkan bahwa pengaruh kepemimpinan transformasional yang di moderasi oleh humor akan memperkuat Kepercayaan bawahan terhadap pemimpin. 2 Penggunaan humor memoderasi pengaruh kepemimpinan transformasional pada identifikasi personal bawahan. Berdasarkan perhitungan regression weights pada tabel IV. 22, dapat diketahui bahwa untuk pengaruh kepemimpinan transformasional pada identifikasi personal bawahan, nilai regression weights untuk humor tinggi sebesar 3.984 dengan probabilitas sebesar 0.000 signifikan pada p 0.05 sedangkan humor rendah sebesar -.193 dengan probabilitas sebesar 0.847 tidak signifikan, maka hipotesis 2.b didukung. Jadi dapat disimpulkan bahwa ada pengaruh kepemimpinan transformasional pada identifikasi personal bawahan. Atau dengan kata lain pada kelompok humor tinggi ada pengaruh kepemimpinan transformasional pada identifikasi personal bawahan, sementara itu pada kelompok humor rendah tidak ada pengaruh kepemimpinan transformasional pada identifikasi personal bawahan. Pada kelompok humor tinggi variabilitas kepemimpinan transformasional yang dapat dijelaskan oleh variabel identifikasi personal bawahan sebesar 53.1. Sedangkan pada kelompok humor rendah variasi ini hanya dijelaskan sebesar 0.1 commit to user 130 sangat rendah. Jadi dapat disimpulkan bahwa variabel humor merupakan variabel moderating. Hasil penelitian berbeda dengan hasil penelitian Hughes dan Avey 2008 yang menyatakan bahwa pengaruh kepemimpinan transformasional yang di moderasi oleh humor tidak memperkuat identifikasi personal bawahan . 3 Penggunaan humor memoderasi pengaruh kepemimpinan transformasional pada komitmen afektif. Berdasarkan perhitungan regression weights pada tabel IV. 22, dapat diketahui bahwa untuk pengaruh kepemimpinan transformasional pada komitmen afektif. nilai regression weights untuk humor tinggi sebesar 1.890 dengan probabilitas sebesar 0.059 tidak signifikan sedangkan humor rendah sebesar 2.364 dengan probabilitas sebesar 0.018 signifikan pada p 0.05, maka hipotesis 2.b didukung. Jadi dapat disimpulkan bahwa ada pengaruh kepemimpinan transformasional pada komitmen afektif. Atau dengan kata lain pada kelompok humor rendah ada pengaruh kepemimpinan transformasional pada komitmen afektif, sementara itu pada kelompok humor tinggi tidak ada pengaruh kepemimpinan transformasional pada komitmen afektif. Pada kelompok humor tinggi variabilitas kepemimpinan transformasional yang dapat dijelaskan oleh variabel komitmen afektif sebesar 8.1. Sedangkan commit to user 131 pada kelompok humor rendah variasi ini hanya dijelaskan sebesar 11 yang lebih besar. Jadi dapat disimpulkan bahwa variabel humor merupakan variabel moderating. Hasil penelitian memperkuat penelitian Hughes dan Avey 2008 menyebutkan bahwa pengaruh kepemimpinan transformasional yang di moderasi oleh humor akan memperkuat Komitmen Afektif. 4 Penggunaan humor memoderasi pengaruh kepemimpinan transformasional pada kepuasan kerja. Berdasarkan perhitungan regression weights pada tabel IV. 22, dapat diketahui bahwa untuk kepemimpinan transformasional pada kepuasan kerja. nilai regression weights untuk humor tinggi sebesar 3.534 dengan probabilitas sebesar 0.000 signifikan pada p 0.05 sedangkan humor rendah rendah sebesar 1.707 dengan probabilitas sebesar 0.088 tidak signifikan, maka hipotesis 2.d didukung. Jadi dapat disimpulkan bahwa ada pengaruh kepemimpinan transformasional pada kepuasan kerja. Atau dengan kata lain pada kelompok humor tinggi ada pengaruh kepemimpinan transformasional pada kepuasan kerja, sementara itu pada kelompok humor rendah tidak ada pengaruh kepemimpinan transformasional pada kepuasan kerja. Pada kelompok humor tinggi variabilitas kepemimpinan transformasional yang dapat dijelaskan oleh variabel kepuasan kerja sebesar 38.5. Sedangkan pada kelompok commit to user 132 humor rendah variasi ini hanya dijelaskan sebesar 6.7 sangat rendah. Jadi dapat disimpulkan bahwa variabel humor merupakan variabel moderating. Hasil penelitian tidak mendukung penelitian yang dilakukan oleh Hughes dan Avey, 2008 yang menyatakan bahwa pengaruh kepemimpinan transformasional yang di moderasi oleh humor tidak memperkuat kepuasan kerja. commit to user 133

BAB V SIMPULAN DAN SARAN

Bab ini merupakan simpulan hasil dari analisis data penelitian dan hasil pengujian hipotesis yang merupakan jawaban dari masalah yang diteliti. Simpulan berdasarkan pada analisis diskriptif tanggapan responden dan analisis SEM. Pada bab ini juga, peneliti mencoba memberikan saran yang diharapkan dapat bermanfaat bagi semua pihak yang berkepentingan,

A. SIMPULAN

1. Berdasarkan analisis diskriptif tanggapan responden mengenai prilaku kepemimpinan transformasional dapat disimpulkan bahwa sebagian besar responden menjawab sangat setuju untuk 11 item pernyataan kepemimpinan transformasional dengan nilai rata-rata sebesar 60,13 yang dapat diartikan bahwa atasan mereka memiliki gaya kepemimpinan transformasional yang tinggi, dan responden menilai bahwa atasan mereka sangat tinggi menunjukan adanya rasa peduli dan percaya serta memotivasi bawahanya untuk lebih berusaha meningkatkan efektifitas organisasi . 2. Hasil analisis diskriptif tanggapan responden mengenai kepercayaan bawahan pada pemimpin dapat disimpulkan bahwa sebagian besar responden menjawab sangat setuju untuk 4 item pernyataan kepercayaan bawahan pada pemimpin dengan nilai rata-rata sebesar 70,23. Hal ini dapat diartikan bahwa responden merasa kepercayaan pada pimpinannya di PT. Jaya Asri commit to user