KESIMPULAN, SARAN, DAN KETERBATASAN

konsensusnya, konsistensinya, dan kekhasannya. Konsensus adalh tingkat dimana orang-orang lain dalam situasi yang sama akan berprilaku dengan cara yang sama. Konsistensi adalah derajat dimana orang yang sma berprilaku dengan cara yang sama pada waktu yang berbeda. Kekhasan adalah tingkat dimana orang yang berprilaku sama, berprilaku dengan cara yang sama dalam situasi yang berbeda. E. Kepemimpinan 1. Definisi Kepemimpinan Menurut George P Terry, yang dikutip oleh Wahjosumidjo 1985:25, Kepemimpinan adalah kegiatan dalam mempengaruhi orang lain untuk bekerja keras dengan penuh kemauan untuk tujuan kelompok.Menurut Ralph M.Stogdill, yang dikutip oleh Wahjosumidjo 1985:22, kepemimpinan adalah suatu kemampuan mempengaruhi oraang lain yang dilakukan bukan melalui paksaan melainkan himbauan dan persuasi. Menurut Siagian, yang dikutip oleh Sunindhia dan Widiyanti Ninik 1988:5, kepemimpianan harus diartikan sebagai kemampuan untuk mempengaruhi dan menggerakan orang lain agar rela, mampu dan dapat mengikuti keinginan manajemen demi tercapainya tujuan yang telah ditentukan sebelumnya dengan efisien, efektif dan ekonomis. PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

2. Sifat-sifat Pemimpin

Menurut Ordway Tead, yang dikutip oleh Sunindhia dan Widiyanti Ninik 1988:60, mengemukakan bahwa seseorang pemimpin itu harus mempunyai sifat-sifat: a. Energi jasmani dan rohani. b. Semangat untuk mencapai tujuan. c. Antusiasme kegairahan. d. Ramah tamah dan penuh perasaan. e. Integritas kejujuran, ketulusan. f. Kecapan teknis. g. Mudah menentukan keputusan. Menurut Fayol, yang dikutip oleh Sunindhia dan Widiyanti Ninik 1986:65 sifat-sifat yang harus dimiliki oleh seorang pemimpin ialah : a. Jasmani sehat dan giat. b. Rohani cakap belajar, mengerti, menimbang dan menyesuaikan diri. c. Moral tegas, mau menerima tanggung jawab dan memikulnya, mempunyai inisiatif, setia, mempunyai kebikjaksaan dan martabat. d. Erudisi mempuyai latar belakang pendidikan yang luas, baik mengenal soal- soal yang berhubungan dengan fungsinya maupun tidak, yang berada di luar fungsinya.