Pemanfaatan Penolong Persalinan TINJAUAN PUSTAKA

kesehatan antara lain: 1 Faktor system pelayanan kesehatan, 2 Faktor dari konsumen yang menggunakan pelayanan kesehatan, meliputi : sosio demografi, sosio psiologi, sosio ekonomi, pendidikan dan pengetahuan terhadap pelayanan kesehatan.

2.6. Pemanfaatan Penolong Persalinan

Kehamilan termasuk salah satu periode krisis dalam kehidupan seorang wanita. Tak dapat dielakan kehamilan menimbulkan perubahan drastis, bukan hanya fisik tetapi juga psiologis, dalam aspek psiologis, timbul pengharapan yang disertai kecemasan menyambut persiapan kelahiran si bayi. Semua itu akan mewarnai interaksi antara anggota dalam keluarga. Sikap dan reaksi seorang ayah pada fase kehamilan berbeda pada setiap suku, bangsa dan lebih tergantung pada adat dan kebudayaan setempat, Dkk Demak, 2007 Keluarga memberikan kontribusi dalam menentukan penggunaan pelayanan kesehatan, seperti memberikan informasi mengenai kebutuhan pelayanan kesehatan atau mengembangkan sistem perawatan dalam keluarga Smith, 2003. Keluarga juga merupakan sumber pemberi dukungan yang Memengaruhi individu dalam memperoleh atau menggunakan pelayanan kesehatan. Keluarga disini meliputi orang tua, pasangan, ataupun saudara. Menurut Juliwanto 2009 yang mengutip pendapat Soejoenoes 1991 Masyarakat dengan tingkat pendidikan rendah, tinggal didaerah pedesaan dan dengan setatus sosial ekonomi rendah, lebih banyak yang cendrung menerima konsep peranan pria wanita secara tradisional dimana dalam pembuatan keputusan- Universitas Sumatera Utara keputusan keluarga, suami yang paling banyak berbicara dan sebagai pembuat keputusan terakhir. Pembuat keputusan menurut Terry 1999 yang dikutip Juliwanto 2009 selalu dihubungkan dengan suatu masalah atau suatu kesulitan, dalam arti keputusan dan penerapannya diharapkan akan menjawab persoalan atau menyelesaikan konflik. Keluarga inti Nuclear family yaitu kelompok yang terdiri dari ayah, ibu dan anak-anak. Keluarga adalah unit terkecil dalam masyarakat. Keluarga batih atau keluarga besar terdiri dari orang tua mertua, bapak, ibu, anak, menantu, dan cucu- cucunya. Lingkungan keluarga baik keluarga inti maupun batih akan mepengaruhi keputusan khususnya tentang tempat pelayanan kesehatan dan keputusan perujukan Persalinan Rodhiyah, 1999 Masyarakat Jawa yang menganut pola garis keturunan patrilinear, dalam adat kebiasaan keluarga peranan sang ayah sangat berpengaruh. Ayah sebagai kepala keluarga adalah perantara dalam penentuan nasib termasuk yang menguasai sumber- sumber ekonomi keluarga. Fatimah 1996 dalam penelitiannya melaporkan bahwa para orang tua mertua sangat berperan dalam menentukan, menasehati dan menyarankan para ibu untuk periksa hamil pada bidan, kemudian mereka juga yang sangat memengaruhi putusan ibu atau keluarga untuk memilih dukun sebagai penolong Persalinan. hasil penelitian Sutrisno 1997 dalam penelitiannya di Kabupaten Purworejo menyebutkan bahwa suami, orang tua dan mertua adalah anggota kelompok referensi yang paling sering memberikan anjuran memilih tenaga penolong Persalinan. Selain suami, orang Universitas Sumatera Utara tua dan mertua, kader kesehatan dan dukun merupakan kelompok yang sering memberikan anjuran dalam pemilihan tenaga penolong Persalinan. Rodhiyah, 1999

2.7. Landasan Teori

Dokumen yang terkait

Pengaruh Faktor Predisposisi, Pemungkin dan Kebutuhan terhadap Pemanfaatan Pelayanan Jampersal di Wilayah Kerja Puskesmas Parongil Kabupaten Dairi

5 67 131

Pengaruh Faktor Predisposisi Pemungkin dan Kebutuhan Ibu Bersalin terhadap Pemanfaatan Program Jaminan Persalinan di Desa Bandar Khalifah Tembung Kecamatan Percut Sei Tuan

1 70 148

Pengaruh Faktor Predisposisi, Pendukung dan Kebutuhan Ibu Balita terhadap Pemanfaatan Posyandu di Wilayah Kerja Puskesmas Alue Bilie Kecamatan Darul Makmur Kabupaten Nagan Raya

0 31 129

Pengaruh Faktor Predisposisi, Kebutuhan dan Pemungkin Ibu Hamil terhadap Pemanfaatan Antenatal Care (ANC) di Wilayah Kerja Puskesmas Simpang Limun Kota Medan

12 76 133

Pengaruh Faktor Predisposisi, Pendukung Dan Pendorong Terhadap Pemanfaatan Penolong Persalinan Oleh Ibu Di Wilayah Kerja Puskesmas Butar Kecamatan Pagaran Kabupaten Tapanuli Utara Tahun 2010

2 32 94

FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN PEMILIHAN PERTOLONGAN PERSALINAN PADA IBU BERSALIN DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS SUMBERMALANG KABUPATEN SITUBONDO TAHUN 2012

0 4 20

FAKTOR-FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN PEMILIHAN TENAGA PENOLONG PERSALINAN OLEH IBU BERSALIN DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS TALANG BABUNGO KABUPATEN SOLOK TAHUN 2012.

0 0 7

1. Pengetahuan tentang Pemanfaatan Jampersal - Pengaruh Faktor Predisposisi Pemungkin dan Kebutuhan Ibu Bersalin terhadap Pemanfaatan Program Jaminan Persalinan di Desa Bandar Khalifah Tembung Kecamatan Percut Sei Tuan

0 0 43

Pengaruh Faktor Predisposisi Pemungkin dan Kebutuhan Ibu Bersalin terhadap Pemanfaatan Program Jaminan Persalinan di Desa Bandar Khalifah Tembung Kecamatan Percut Sei Tuan

0 0 18

FAKTOR-FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN PEMILIHAN PENOLONG PERSALINAN DI DESA SUNGAI ASAM WILAYAH KERJA PUSKESMAS SUNGAI ASAM KABUPATEN KUBU RAYA (STUDI PADA IBU – IBU ETNIS MADURA)

0 0 17