Asosiasi Konsumen terhadap Sinyal atau Jaringan TelkomFlexi Prabayar yang Kuat. Asosiasi konsumen terhadap Fitur dan Layanan TelkomFlexi Prabayar.

4.4.3. Asosiasi Konsumen terhadap Sinyal atau Jaringan TelkomFlexi Prabayar yang Kuat.

Untuk pengukuran asosiasi sinyal atau jaringan yang kuat dilakukan serupa dengan pengukuran sebelumnya. Hasil penelitian dapat dilihat pada Tabel 10. Sinyal atau jaringan merupakan tanda yang menggambarkan tingkat kekuatan koneksi yang dikirim oleh operator selular ke handphone. Kekuatan sinyal atau jaringan dilihat dari tingkat kestabilan sinyal atau jaringan yang ditangkap, dimana pada indikator handphone sinyal selalu penuh dan tidak naik turun sehingga kelancaran komunikasi tetap terjaga. Tabel 10. Asosiasi Konsumen terhadap kekuatan sinyal atau jaringan TelkomFlexi Prabayar. Tabel 10 menunjukan bahwa sebesar 84 mengasosiasikan bahwa sinyal atau jaringan TelkomFlexi Prabayar kuat. Sedangkan sisanya sebesar 16 resonden mengasosiasikan bahwa sinyal atau jaringan TelkomFlexi tidak kuat, hal ini terjadi berkaitan dengan pengalaman responden ketika menggunakan layanan TelkomFlexi Prabayar seringkali mengalami kendala sinyal tiba – tiba hilang, sehingga komunikasi terputus, ataupun sulit melakukan panggilan dari maupun ke TelkomFlexi. Kondisi seperti ini tentu saja merugikan konsumen karena kelancaran berkomunikasi menjadi terganggu.

4.4.4. Asosiasi konsumen terhadap Fitur dan Layanan TelkomFlexi Prabayar.

Asosiasi konsumen terhadap Fitur dan Layanan TelkomFlexi Prabayar dilakukan dengan memberikan pertanyaan tentang bagaimana kesan konsumen terhadap fitur dan layanan yang disediakan oleh TelkomFlexi. Responden diminta untuk memilih jawaban yang terdiri dari empat pilihan, yaitu sangat tidak setuju, tidak setuju, setuju dan sangat setuju. Responden yang memberikan jawaban No Kekuatan Sinyal atau Jaringan Jumlah Persentasi 1 Kuat 42 84 2 Tidak Kuat 8 16 Total 50 100 sangat tidak setuju dan tidak setuju dikategorikan responden yang menyatakan fitur dan layanan TelkomFlexi Prabayar tidak beragam dan responden yang menjawab setuju dan sangat setuju dikategorikan sebagai responden yang menyatakan fitur dan layanan TelkomFlexi beragam. Fitur dan layanan yang disediakan oleh operator selular termasuk TelkomFlexi Prabayar bertujuan untuk memberikan kenyamanan pada konsumen dalam penggunaannya. Fitur – fitur yang disediakan oleh TelkomFlexi Prabayar sangat beragam seperti call forwarding, call hold, call waiting, voice mailbox,voice sms, flexi voice chat dan lain sebagainya. Fitur dan layanan tersebut hampir sama dengan yang disediakan oleh operator selular pada umumnya. Yang membedakan adalah tersedianya layanan Flexi Millis, Flexi Ngroom dan Flexi Combo yang membuat TelkomFlexi lebih flexibel. Berdasarkan jawaban dari 50 reponden pengguna diperoleh sebesar 76 responden menyatakan fitur dan layanan TelkomFlexi Prabayar beragam, sedangkan sisanya sebesar 24 responden menyatakan layanan dan fitur TelkomFlexi Prabayar tidak beragam, pelanggan yang menyatakan fitur dan layanan flexi tidak beragam diduga karena pelanggan tidak mengetahui mengenai informasi fitur – fitur dan layanan yang bisa dimanfaatkan dari TelkomFlexi Prabayar. Untuk lebih jelasnya persentasi jawaban dapat dilihat pada Tabel 11. Tabel 11. Asosiasi konsumen terhadap fitur dan layanan TelkomFlexi Prabayar No Fitur dan layanan telkomFlexi Jumlah Persentasi 1 Beragam 38 76 2 Tidak beragam 12 24 Total 50 100

4.4.5. Asosiasi Konsumen terhadap Koneksi Internet TelkomFlexi Prabayar