Hasil Penelitian Yang Relevan

commit to user

B. Hasil Penelitian Yang Relevan

Di bawah ini akan disajikan beberapa hasil penelitian yang relevan dengan penelitian ini. Hasil penelitian pendukung yang dimaksud yaitu hasil penelitian penggunaan model kooperatif tipe jigsaw pada proses belajar mengajar, yaitu : 1. Penelitian yang dilakukan oleh Indah Kusharyati 2008 dengan judul Penerapan Model Pembelajaran Kooperatif dengan Metode Jigsaw untuk Meningkatkan Pemahaman Konsep dalam Pembelajaran Akuntansi Siswa kelas XI IS 5 SMA Negeri 8 Surakarta Tahun Ajaran 2008 2009. Hasil penelitian tersebut menyatakan bahwa terdapat peningkatan penguasaan konsep dalam pembelajaran akuntansi baik proses maupun hasil melalui penerapan model pembelajaran kooperatif metode jigsaw. Hal tersebut terefleksi dari beberapa indikator sebagai berikut: 1 Siswa dapat menyebutkan nama contoh buku besar 2 Siswa dapat menyebutkan ciri-ciri buku besar, 3 Siswa dapat memilih dan membedakan contoh dari yang bukan contoh buku besar, 4 adanya peningkatan pencapaian hasil belajar siswa dari 33,3 sebanyak 12 siswa pada siklus pertama meningkat menjadi 33 siswa sebesar 91,7 pada siklus kedua. 2. Penelitian lain yang relevan adalah penelitian yang dilakukan oleh Disa Lusiana Dewi 2009 dengan judul Penerapan Metode Kooperatif Tipe Jigsaw untuk meningkatkan Keterampilan Bercerita pada Siswa Kelas III SDN Karang Talun Tahun Ajaran 2008 2009. Hasil penelitian tersebut menyatakan bahwa metode kooperatif tipe jigsaw dapat meningkatkan keterampilan bercerita siswa kelas III SDN Karang Talun. Hal tersebut terefleksi sebagai berikut: 1 kualitas proses pembelajaran keterampilan bercerita mengalami peningkatan. Hal tersebut terlihat dari: minat dan motivasi belajar bercerita siswa meningkat, perhatian siswa terfokus untuk mengikuti proses pembelajaran keterampilan bercerita, siswa aktif selama proses pembelajaran berlangsung, 2 adanya peningkatan kualitas hasil pembelajaran keterampilan bercerita. Hal tersebut dapat dilihat dari nilai rerata siswa dan jumlah siswa yang berhasil mencapai standar ketuntasan commit to user belajar yang ditentukan oleh pihak sekolah sebesar 60 yaitu: pada siklus I, nilai rerata siswa sebesar 6,00 dan 20 dari 36 siswa berhasil mencapai standar ketuntasan belajar; pada siklus II, nilai rerata siswa sebesar 7,5 dan 32 siswa berhasil mencapai standar ketuntasan belajar; pada siklus III, nilai rerata siswa sebesar 7.88 dan 32 siswa dinyatakan berhasil mencapai standar ketuntasan belajar. 3. Penelitian relevan lainnya yaitu penelitian yang dilakukan oleh Anita Puji Mami 2006 dengan menerapkan pembelajaran kooperatif tipe jigsaw pada pengajaran matematika pokok bahasan bangun ruang sisi lengkung ditinjau dari pola belajar siswa kelas VIII semester 2 SMP Negeri Karanganyar tahun ajaran 20062007 menunjukkan bahwa metode kooperatif lebih baik dari pada metode konvensional pada pokok bahasan bangun lengkung. Kemudian pola belajar yang baik sama efektifnya pola belajar cukup baik, pola belajar baik lebih efektif dari pada pola belajar kurang baik, sedangkan pola belajar cukup baik sama dengan pola belajar kurang baik pada pokok bahasan bangun ruang sisi lengkung. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa tidak terdapat interaksi antara metode mengajar matematika dengan pola belajar pada pokok bahasan bangun ruang sisi lengkung. Dari penelitian yang dilakukan oleh Indah Kusharyati terdapat kesamaan dengan penelitian ini yaitu menggunakan metode jigsaw untuk meningkatkan pemahaman konsep siswa tapi materi yang diteliti berbeda. Pada penelitian itu terbukti bahwa metode jigsaw bisa meningkatkan pemahaman siswa. dari penelitian yang dilakukan oleh Disa Lusiana Dewi dan Anita Puji Mami juga terdapat kesamaan dengan penelitian ini yaitu menggunakan metode jigsaw dalam pembelajarannya, dari ketiga penelitian itu terdapat perbedaan dengan penelitian ini yaitu terletak pada subjek yang diteliti, materi yang diajarkan, dan juga setting penelitiannya. commit to user

C. Kerangka Berpikir

Dokumen yang terkait

pengaruh model pembelajaran kooperatif tipe jigsaw terhadap tingkat pemahaman siswa tentang materi zakat pada mata pelajaran pendidikan agama islam (Penelitian Quasi Eksperimen di Kelas VIII SMP Sulthan Bogor Tahun Ajaran 2015/2016)

1 10 154

PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KONTEKSTUAL UNTUK MENINGKATKAN PEMAHAMAN KONSEP BANGUN RUANG DALAM PELAJARAN MATEMATIKA SISWA KELAS IV SDN 03 SIDANEGARA KEDUNGREJA CILACAP TAHUN PELAJARAN 2009 2010

0 6 75

PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KONTEKSTUAL UNTUK MENINGKATKAN PEMAHAMAN PENGUKURAN SUDUT DALAM PELAJARAN MATEMATIKA SISWA KELAS IV SDN NYAMPLUNG GAMPING SLEMAN TAHUN PELAJARAN 2010 2011

0 4 80

PENERAPAN STRATEGI JIGSAW UNTUK MENINGKATKAN AKTIVITAS DALAM PEMBELAJARAN PKn PADA SISWA KELAS IV Penerapan Strategi Jigsaw Untuk Meningkatkan Aktivitas Dalam Pembelajaran PKn Pada Siswa Kelas IV SDN 03 Bangsri Karangpandan Tahun Pelajaran 2012/2013.

0 3 11

PENINGKATAN PEMAHAMAN KONSEP TENTANG PEMERINTAHAN PUSAT PADA PELAJARAN PKn MELALUI METODE POINT Peningkatan Pemahaman Konsep Tentang Pemerintahan Pusat Pada Pelajaran PKn Melalui Metode Point Counter Point (PCP) Pada Siswa Kelas IV SD Muhammadiyah Plo

0 1 15

PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE JIGSAW UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN BERBICARA PADA MATA PELAJARAN BAHASA INDONESIA.

0 2 43

MODEL KOOPERATIF TIPE TGT UNTUK MENINGKATKAN PEMAHAMAN KONSEP KOPERASI PADA MATA PELAJARAN IPS.

0 1 7

PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERTIF TIPE JIGSAW BERBASIS MULTIMEDIA UNTUK MENINGKATKAN PEMAHAMAN KONSEP SISTEM PEMERINTAHAN TINGKAT PUSAT DALAM PEMBELAJARAN PKn (Penelitian Tindakan Kelas Pada Siswa Kelas IV SD Negeri 1 Tempursari Sambi Boyolali Tahun

0 1 19

PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE JIGSAW DAN MULTIMEDIA UNTUK MENINGKATKAN PEMAHAMAN KONSEP SISTEM PEMERINTAHAN TINGKAT PUSAT DALAM PEMBELAJARAN PKn.

0 0 6

PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE JIGSAWUNTUK MENINGKATKAN KERJASAMA SISWA PADA MATA PELAJARAN PKN KELAS IV DI SDN KLEDOKAN DEPOK.

0 2 204