Analisis Analytical Network Process ANP

No. Dok.: FM-GKM-TI-TS-01-05A; Tgl. Efektif : 01 Desember 2015; Revisi : 00

6.3. Analisis Analytical Network Process ANP

Penilaian yang dilakukan pada penelitian ini menggunakan metode ANP dan PROMETHEE. Pada pengolahan data dengan menggunakan ANP diperoleh nilai konsistensi dari setiap kriteria dan alternatif lebih kecil dari 0,1 yang menunjukkan responden konsisten dalam menjawab pertanyaan pada kuesioner. Hasil pengolahan ANP memberikan total bobot global untuk setiap subkriteria. Peringkat subkriteria supplier dapat dilihat pada Tabel 6.2 berikut. Tabel 6.2. Peringkat Bobot Global Subkriteria NO. Subkriteria Bobot 1. Kesesuaian dengan standar yang diinginkan K1 0,0671 6,71 2 Jumlah bahan baku yang reject K2 0,0495 4,95 3. Konsistensi mutu K3 0,0738 7,38 4. Ketepatan waktu pengiriman P1 0,0791 7,91 5. Ketepatan jumlah pengiriman P2 0,0546 5,46 6. Jangka waktu pengiriman P3 0,0698 6,98 7. Kemampuan pemenuhan pesanan PB1 0,1104 11,04 8. Kemudahan dalam menyusun kesepakatan PB2 0,0888 8,88 9. Cara pembayaran H1 0,0524 5,24 10. Harga yang murah H2 0,0303 3,03 11. Kestabilan harga H3 0,0597 5,97 12. Kemudahan dalam penentuan dan kesepakatan harga H4 0,0611 6,11 13. Jarak antar lokasi LG1 0,0644 5,44 14. Lama waktu pengiriman Delivery time LG2 0,0839 8,39 15. Kondisi Iklim dan cuaca LG3 0,0174 1,74 16 Kondisi infrastruktur jalanan LG4 0,0377 3,77 Total 100,00 Sumber: Pengolahan Data Universitas Sumatera Utara Hasil pengolahan ANP menunjukkan bahwa total bobot global subkriteria terbesar yaitu subkriteria Kemampuan dalam Pemenuhan Pesanan PB1 dengan bobot sebesar 0,1104 atau dalam presentasi sebesar 11,04. Sedangkan untuk bobot global kriteria dapat dilihat pada Tabel 6.3. Tabel 6.3. Peringkat Bobot Kriteria No. Kriteria Bobot 1 Kualitas 0,1904 19,04 2 Pengiriman 0,2035 20,35 3 Pengalaman Bermitra 0,1992 19,92 4 Harga 0,2035 20,35 5 Lokasi Geografis 0,2034 20,35 Total Bobot 100 Kriteria dengan bobot tertinggi adalah kriteria Pengiriman dan Harga dengan bobot 0,2035 dan persentase jumlah bobot 20,35 dari total bobot kriteria. Urutan bobot kriteria dapat dilihat pada Tabel 6.3.

6.4. Analisis Hasil PROMETHEE