Lokasi dan Waktu Penelitian Jenis dan Sumber Data

31 Tabel 3. Jenis dan Sumber Data dalam Penelitian Data Jenis Sumber Metode Persepsi petani terhadap perubahan iklim Primer Petani Wawancara dan kuesioner Strategi petani untuk mengantisipasi perubahan iklim Primer Petani Wawancara dan kuesioner Perubahan penggunaan input, output dan pendapatan petani Primer dan Sekunder Petani dan BPS Kabupaten Brebes Wawancara, kuesioner dan studi literatur Faktor-faktor yang mempengaruhi petani dalam melakukan perubahan pola tanam Primer Petani Wawancara dan kuesioner

4.3 Metode Pengumpulan Data

Pengambilan data dilakukan dengan metode non probability sampling secara purposive. Secara umum, sampel merupakan bagian kecil dari suatu populasi. Responden berasal dari Desa Kemukten yang ada di Kecamatan Kersana Kabupaten Brebes yaitu sebanyak 44 orang. Petani yang akan menjadi responden adalah petani yang telah bekerja kurang lebih 10 tahun, sehingga dapat diketahui informasi yang lebih mendalam mengenai perubahan iklim terhadap pertanian.

4.4 Metode Analisis Data

Menganalisis data merupakan suatu proses lanjutan setelah dilakukannya pengumpulan data. Menganalisis data ditujukan agar data yang telah dikumpulkan dapat lebih berarti serta dapat memberikan informasi. Adanya hasil analisis terhadap data ini dapat memberikan jawaban atas perumusan masalah yang terdapat dalam perumusan ini. Langkah awal sebelum menganalisis data adalah dengan mengelompokkan data yang diperoleh dari sampling menjadi dua, yaitu data kuantitatif dan data kualitatif. Pengolahan dan analisis data akan dilakukan 32 secara manual dan menggunakan komputer dengan program Microsoft Office Excel 2007 dan Minitab 14.0 for Windows. Tabel 4. Metode Pengolahan dan Analisis Data dalam Penelitian Tujuan Metode Analisis Data Menganalisis persepsi petani bawang merah terhadap perubahan iklim Analisis Deskriptif Menganalisis adaptasi yang dilakukan petani untuk mengantisipasi perubahan iklim Analisis Deskriptif Mengestimasi besarnya perubahan pendapatan petani Analisis Pendapatan Usahatani Mengidentifikasi faktor-faktor yang mempengaruhi petani dalam melakukan perubahan pola tanam Regresi Logistik

4.4.1 Analisis Persepsi Petani Terhadap Perubahan Iklim

Analisis data yang digunakan untuk mengkaji dengan menggunakan analisis deskriptif. Bentuk pertanyaan yang akan diberikan pada responden untuk mengkaji analisis tersebut berupa kombinasi pertanyaan terbuka dan pertanyaan tertutup. Hal-hal yang akan ditanyakan pada responden adalah mengenai masalah perubahan iklim. Seberapa jauh para petani mengetahui mengenai perubahan iklim serta dampak-dampak yang timbul, seperti bagaimana kondisi tanaman bawang merah akibat perubahan iklim tersebut dan membandingkan dengan beberapa tahun lalu saat perubahan iklim belum terlalu dirasakan.

4.4.2 Estimasi Perubahan Pendapatan Petani Akibat Perubahan Iklim

Estimasi perubahan produktivitas bawang merah melalui perubahan tingkat produksi dan perubahan pendapatan petani. Perubahan tingkat produksi bawang merah dapat dianalisis melalui data-data yang didapatkan dari Badan Pusat Statistik BPS pusat maupun pusat informasi pertanian yang ada di Kabupaten Brebes.