Informan 4 Analisis Hasil Interpretasi Strip Komik 5 Veterans Day

258 Peneliti : “Bukan negara dia gitu ?” Informan : “Bukan negaranya dia. Peneliti : “OK. Kalo dihubungkan dengan strip komik tersebut berarti memang intinya Schulz mau menunjukkan bahwa di sana khusus barangkali untuk e veteran perang yang dalam tanda kutip kalah atau mundur memang hidupnya cukup mengenaskan.” Informan : “Betul.” Peneliti : “Dia sendirian, di rumah yang tua, hanya bisa menghabiskan waktunya pada saat hari yang ketika namanya diperingati oleh seluruh ...” Informan : “Amerika.” Peneliti : “masyarakat Amerika dengan seekor anjing. That’s all.” Informan : “Iya. He’e. Tapi di dirayakannya bukan hanya, bukan, jangan dibayangkan Veterans Day tu seperti Independence Day. Enggak. Perayaannya tu nggak jelas gitu.” Peneliti : “Bukan perayaan barangkali peringatan aja ?” Informan : “Hari biasa aja.” Peneliti : “Hari biasa. O justru karena itu Snoopy lupa.” Informan : “Iya. Makanya. Karena nggak ada, nggak ada, nggak ada sesuatu yang mengingatkan kita gitu. Seperti Hari Kemerdekaan apa Independence Day o ada fireworks ...” “Ada yang dirayakan ...” “... Ini nggak ada. Gitu.” Lampiran V, Halaman 28--30

4.2.1.5.4 Informan 4

Informan 4 menghubungkan kealpaan Snoopy pada Hari Veteran dengan ketidakpopuleran perayaan Hari Veteran di Amerika Serikat tidak dirayakan dengan cara yang istimewa. Sebagai contoh adalah perayaan Hari Veteran bersama Bill Mouldin yang hanya dirayakan dengan minum bir di rumahnya. Dalam hal ini, informan 4 memandang Snoopy sebagai representasi dari warga negara Amerika Serikat yang kerap melupakan Hari Veteran dan Bill Mouldin merupakan representasi dari veteran perang di Amerika Serikat. 259 Menurut informan 4, seri Veterans Day menunjukkan bahwa Amerika Serikat tidak menghargai jasa para veteran perangnya, meskipun mereka telah mengerahkan kemampuan terbaiknya, karena perayaan Hari Veteran kerap terlupakan. Hal tersebut terjadi karena pada umumnya masyarakat Amerika Serikat, khususnya para ibu yang putranya terkena wajib militer, menentang pengiriman pasukan perang karena mereka tidak ingin kehilangan putra terbaik mereka di medan perang, khususnya perang yang tidak ditujukan untuk membela kedaulatan Amerika Serikat. Kesimpulan tersebut diperoleh dari dialog berikut. Peneliti : “OK. Sekarang ini mungkin nggak itu apa ya masih e beberapa kali saya tanyakan ke informan nggak populer di sana Veterans Day. Trus untuk apa ada Veterans Day ?” Informan : “Iya. Ya, saya seperti saya tadi kasih di pengantar tadi saya juga saya nggak, nggak familiar dengan ...” Peneliti : “Bahkan si Snoopy lupa kalo hari itu Veterans Day. ‘Astaga Veterans Day ?’ Kata dia kan. ‘Harusnya hari ini saya kan ada di tempat si, si Bill, minum bir, nongkrong-nongkrong.” Informan : “Ya kalo karena Ayu udah kasih pengantar mempertanyakan kepopulerannya. Itu e ini jadi kaya parodi keliatannya. Jadi, apa namanya, e, ‘O, gini hari masih ada yang, apa, masih ada yang peduli sama Veterans Day. Sepeduli ini, gitu ya.” Peneliti : “Sampe harus telpon, ” Informan : “Sampe takut, “ Peneliti : “di bela-belain.” Informan : “takut lho dia bilang bahwa ...” Peneliti : “’Ol’ Bill pasti akan kecewa nih.’” Informan : “’Pasti akan kecewa.’ Gitu.” Peneliti : ‘Berarti kan e sebetulnya veteran di sana kan kasian. Betapa kesepiannya dia sampai kalo Snoopy nggak dateng dia nggak ada temennya.” Informan : Iya. Betul, betul. Kalo, kalo liat ini. Kalo reading between the lines, kayanya masyarakat Amerika itu basa-basi sama veterannya. Jadi ...” “... A ya ini juga kalo, kalo. OK. Hilang tangan, hilang mata di Vietnam. Itu ya. Ya that’s all.” 260 Peneliti : “Nggak ada penghargaan. Dalam artian kalopun dikasih penghargaan bintang jasa. Kesejahteraan nggak dijamin.” Infoman : “Biasanya gitu kalo sampe dijadikan, dibuat sarkastik seperti nyentil seperti ini saya mikirnya ...” Peneliti : “Simbol, simbol kenelangsaan.” Informan : “Iya, ini kan.” “... Tapi kita, kita, kita mungkin kaget kalo ini di Amerika.” Peneliti : “Nah, itulah. E yang mau saya sampaikan tu. Berarti Amerika segitunya ya. Ternyata gitu. E negara yang selama ini mengagung-agungkan dirinya sebagai polisi dunia, adikuasa, superpower, kemudian e menjunjung tinggi human rights ternyata di sana juga banyak ketimpangan ...” “Tapi ini sangat disayangkan gitu lho. Dalam artian veteran perang Amerika kan bukan veteran perang main-main.” Informan : “Sure.” Peneliti : “Mereka kan highly skilled.” Informan : “Oya, highly skilled.“ Peneliti : “Dan mereka diterjunkan di sana bukan main-main. Beneran, beneran, e apa sih special force gitu yang ada di sana.” Informan : “Iya, special force.” Peneliti : “Ketika mereka pulang sebagai seorang veteran kok nggak ada harganya gitu lho. Mereka tetep kesepian.” Informan : “Sebetulnya itu apa e sisi lain ...” Peneliti : “Hari veteran aja nggak populer kok.” Informan : “sisi lain sebetulnya. Sisi lain dari merosotnya popularitas veteran. Tapi ini, ini, ini analisis saya pribadi ya adalah bahwa sebetulnya e dari satu administration ke yang lainnya itu jumlah warga Amerika yang tidak meng- endorse keterlibatan militer Amerika di luar batas negara Amerika itu cukup besar.” “Resistensinya cukup tinggi terutama dari kaum ibu yang anaknya mati percuma gitu.” “Jadi e itu kemudian e, e kalo di, bagi para politisi itu, mereka mencatat prestasi, dengan prestasi. Kaum ibu di rumah itu hanya melihatnya dengan bengong atau bahkan dengan sedih karena dia barusan kehilangan atau bakal kehilangan putranya.” “Saya sudah, saya sudah bilang dari administration ke administration itu sudah selalu gelombang protes itu selalu ada.” Lampiran V, Halaman 44--45 Simpulan atas Hasil Interpretasi Seri Veterans Day oleh Keempat Informan 261 Secara umum interpretasi keempat informan atas seri Veterans Day adalah Snoopy melupakan perayaan Hari Veteran bersama Bill Mouldin karena Hari Veteran bukan perayaan yang istimewa tidak dirayakan dengan cara yang istimewa sehingga kerap terlupakan. Berdasarkan hal tersebut, keempat informan memandang Snoopy sebagai representasi dari warga negara Amerika Serikat yang kerap melupakan Hari Veteran dan Bill Mouldin merupakan representasi dari veteran perang di Amerika Serikat yang hidupnya memprihatinkan. Ketika dihubungkan dengan Amerika Serikat sebagai negara asal STP, secara umum, keempat informan menyatakan bahwa Amerika Serikat tidak menghargai jasa para veteran perangnya yang telah mengerahkan kemampuan terbaiknya dalam melaksanakan tugas negara. Hal tersebut tercermin dari kehidupan Bill Mouldin yang memprihatinkan dan perayaan Hari Veteran yang kerap terlupakan. Berdasarkan hasil interpretasi di atas dapat dikatakan bahwa secara garis besar keempat informan memandang seri Veterans Day sebagai simbol pertentangan antara yang kuat dan yang lemah yang direpresentasikan oleh tentara yang masih bertugas sebagai yang kuat dan pensiunan tentara veteran perang sebagai yang lemah.

4.2.1.6 Analisis Hasil Interpretasi Strip Komik 6 Christmukkah