Waktu Penelitian Tempat Penelitian, Subjek dan Objek Penelitian, Waktu Penelitian

guru kolaborator juga mendiskusikan rancangan tindakan berikutnya hingga mencapai tujuan yang direncanakan. Keempat tahap dalam Penelitian Tindakan Kelas diatas merupakan satu kesatuan siklus yang tidak dapat dilewatkan satu unsur sekalipun. Setiap unsur dilakukan secara berurutan sesuai pada tahap yang ada. Kegiatan tersebut dapat dilakukan secara berulang hingga tujuan yang diinginkan dapat tercapai.

D. Instrumen Penelitian

Instrumen penelitian merupakan alat bantu yang digunakan untuk mengambil data penelitian. Terdapat dua instrumen penelitian dalam penelitian ini yaitu : 1. Tes Tes digunakan untuk mengukur keterampilan berbicara siswa kelas XI IBB sebelum dan sesudah diberi tindakan dengan menerapkan teknik permainan TPTS pada proses belajar mengajar. Fungsi lain dari tes adalah untuk mengetahui apakah tujuan dari kegiatan belajar mengajar tercapai atau belum. Bentuk tes keterampilan berbicara dalam penelitian ini adalah tes uraian dengan materi Les activités quotidiennes yang dijawab secara lisan. Tes diberikan pada pre-test, post-test I, post-test II. 2. Non-test Dalam penelitian ini terdapat 4 instrumen non-test, yaitu : a. Lembar observasi Lembar observasi digunakan untuk mencatat aktivitas siswa pada saat berlangsunya proses belajar mengajar keterampilan berbicara bahasa Prancis dengan teknik permainan TPTS. Menurut Nana Sudjana 2013:84, observasi atau pengamatan digunakan sebagai alat untuk mengukur tingkah laku individu ataupun roses terjadinya suatu kegiatan yang diamati. Dalam penelitian ini lembar observasi yang dilihat yaitu dari segi motivasi dan keaktifan siswa pada saat proses belajar bahasa Prancis berlangsung. Berikut adalah kisi-kisi dari lembar observasi yang dikembangkan oleh Nana Sudjana 2013:61. Tabel III : Kisi-kisi Lembar Observasi Motivasi dan Keaktifan Belajar Siswa No. Indikator Aspek yang diamati Motivasi 1. Minat dan perhatian siswa terhadap pelajaran Memperhatikan pelajaran pada saat guru saat mengajar 2. Semangat siswa untuk melakukan tugas-tugas belajarnya Mengumpulkan tugas tepat waktu 3. Tanggung jawab siswa dalam mengejakan tugas- tugas belajarnya Selalu mengerjakan tugas yang diberikan oleh guru Keaktifan 4. Terlibat dalam pemecahan masalah Berpartisipasi dalam diskusi 5. Bertanya kepada siswa atau kepada guru apabila tidak memahami persoalan yang dihadapinya Aktif bertanya atau mengajukan komentar apabila mengalami kesulitan dalam mengerjakan soal 6. Berusaha mencari berbagai informasi yang diperlukan untuk pemecahan masalah Aktif mencari informasi dari berbagai sumber apabila mendapat tugas dari guru