Struktur Organisasi Gambaran Umum Perusahaan Umum BULOG Divisi Regional Sumatera

49 3. Subdivre Kisaran; wilayah kerjanya Kab. Asahan, Kab. Batu bara, Kota Tanjung Balai dan Kab. Labuhan Batu. 4. Subdivre P. Sidimpuan; wilayah kerjanya Kab. Mandailing Natal, Kab. Tapanuli Selatan, Kab. Tapanuli tengah, Kab. Nias, Kab. Nias Selatan, Kota Padang Sidimpuan, Kota Sibolga, Kab. Padang Lawas dan Kab. Padang Lawas Utara.

4.4.2 Struktur Organisasi

Organisasi adalah suatu struktur dengan bagian-bagian yang diintegrasikan sedemikian rupa sehingga satu sama lain saling berhubungan dan saling mempengaruhi dengan adanya hubungan secara keseluruhan. Berdasarkan fungsinya, organisai adalah pengelompokkan dan pengaturan dari berbagai aktivitas tersebut, penyediaan lingkungan kerja dan fasilitas yang sesuai serta penempatan kepada masing-masing orang yang ditugaskan. Organisasi juga bisa diartikan sebagai sekelompok orang yang mengadakan kerjasama untuk mencapai tujuan tertentu. Pengorganisasian merupakan proses penyusunan struktur organisasi yang sesuai dengan tujuan organisasi, sumber-sumber daya yang dimiliki dan lingkungan yang melingkupinya. Struktur organisasi menunjukkan pola hubungan diantara bagian atau posisi yang menunjukkan kedudukan, tugas, dan wewenang seta tanggung jawab yang berbeda dalam suatu organisasi. Struktur organisasi juga menetapkan sistem hubungan dalam organisasi yang memungkinkan tercapainya komunikasi, koordinasi dan pengintegrasian segenap kegiatan organisasi baik ke arah vertikal maupun horizontal. Universitas Sumatera Utara 50 Perum BULOG Divre Sumut mempunyai struktur organisasi yang berbentuk campuran, fungsional, dan lini dimana setiap personil diberikan tugas dan tanggungjawab sesuai dengan dasar kualifikasinya. Jadi setiap bawahan menerima perintah baik secara lisan maupun tulisan dari seorang atasan yang terkait didalamnya. Struktur oganisasi Perum BULOG Divre Sumut dapat dilihat pada gambar 4.2. Universitas Sumatera Utara 51 Gambar 4.2 Struktur Organisasi Perum BULOG Divre Sumatera Utara KEPALA SUBDIVISI REGIONAL SEKSI AKUNTANSI SEKSI KEUANGAN SEKSI HUBUNGAN MASYARAKAT SEKSI TATA USAHA DAN UMUM SEKSI SDM DAN HUKUM SEKSI JASA SEKSI TEKNOLOGI INFORMASI SEKSI INDUSTRI DAN PERDAGANGAN SEKSI PENYALURAN SEKSI PERAWATAN KUALITAS SEKSI PERSEDIAAN DAN ANGKUTAN SEKSI ANALISA HARGA DAN PASAR SEKSI PENGADAAN BIDANG ADMINISTRASI DAN KEUANGAN BIDANG PERENCANAAN DAN PENGEMBANGAN USAHA BIDANG PELAYANAN PUBLIK ASISTEN GUDANG KANTOR SEKSI LOGISTIK UNIT PENGOLAHAN GABAHBERAS Universitas Sumatera Utara 52 BAB V PENYAJIAN DATA Data pada penelitian ini diperoleh dari hasil wawancara langsung dengan informan dan dari data yang berasal dari Perum BULOG Divre Sumut yang digabung dengan hasil observasi yang dilakukan oleh peneliti. Pemaparan pada bab ini dibagi menjadi dua bagian, yaitu Good Corporate Governance di lingkungan internal Perum BULOG Divre Sumut dan penerapan prinsip-prinsip Good Corporate Governance di lingkungan internal Perum BULOG Divre Sumut.

5.1 Tata Kelola Perusahaan yang Baik