Peran Guru dan Siswa dalam Pembelajaran Kooperatif

Panduan Pembelajaran 88 • Mengorganisasikan siswa ke dalam kelompok-kelompok belajar; • Membimbing kelompok bekerja dan belajar; • Melakukan evaluasi; • Memberikan penghargaan. Dalam Pembelajaran Kooperatif siswa juga memiliki peran yang dibagi dalam dua kategori, yaitu: peran membantu anggota kelompok menyelesaikan tugas belajar dan peran membantu anggota kelompok dalam menjalani proses mereka. Peran siswa berorientasi-tugas: • Taskmaker – menjaga agar para anggota kelompok tetap pada tu- gasnya. • Material monitor – mengambil dan mengembalikan bahan- bahan. • Coach atau content helper – membantu para anggota dalam hal isi pelajaran. • Recorder – mencatat ide-ide, rencana-rencana, dan lain-lain. Peran siswa berorientasi-proses: • Gatekeeper – membantu para anggota berbagi; menyetarakan partisipasi. • Encourager – mendorong para anggota yang tampak enggan un- tuk berpartisipasi; memberikan pujian dan apresiasi untuk setiap penyelesaian. • Checker – membantu para anggota memeriksa pemahaman. • Relectortimekeeper – mengingatkan para anggota tentang kema- juan yang sudah atau belum dapat dicapai. F. PEMBELAJARAN BERBASIS TEKS TExT- BASED INSTRUcTION GENRE-BASED INSTRUcTION 1. Pengertian Pembelajaran Berbasis Teks Pembelajaran Berbasis Teks merupakan pembelajaran yang berori- entasi pada kemampuan siswa untuk menyusun teks. Metode pembela- jaran ini mendasarkan diri pada pemodelan teks dan analisis terhadap itur-iturnya secara eksplisit serta fokus pada hubungan antara teks dan konteks penggunaannya. Perancangan unit-unit pembelajarannya Sekolah Menengah Pertama 89 mengarahkan siswa agar mampu memahami dan memproduksi teks baik lisan maupun tulis dalam berbagai konteks. Untuk itu siswa perlu memahami fungsi sosial, struktur, dan itur kebahasaan teks. Dalam Pembelajaran Berbasis Teks guru mengenalkan teks dan tu- juannya, serta itur-iturnya, dan membimbing siswa memproduksi teks melalui proses pemberian bantuan scafolding. Pembelajaran Berbasis Teks melibatkan proses di mana guru membantu siswa dalam mem- produksi teks dan secara bertahap mengurangi bantuan tersebut sampai siswa mampu menproduksi teks sendiri. Pembelajaran diorganisasikan dengan menggunakan berbagai macam teks yang terkait dengan kebu- tuhan siswa, dan siswa diberikan latihan dalam berbagai macam teks sampai mereka mampu memproduksi teks tanpa bantuan dan bimbing- an guru Richards, 2015. Istilah teks berasal dari bahasa Latin yang berarti menenun. Teks, menurut Halliday 1975, merupakan kesatuan makna. Sejalan dengan deinisi Halliday, Christie dan Mason 1998 mendeinisikan teks se- bagai kata-kata atau kalimat yang ditenun untuk menciptakan satu ke- satuan yang utuh. Lebih lanjut, teks digambarkan sebagai bahasa yang diproduksi dan dipahami orang secara reseptif, apa yang dikatakan dan ditulis, dan dibaca dan didengar dalam kehidupan sehari-hari. Istilah teks mencakup baik teks lisan maupun tulis. Memperkuat deinisi terse- but, mengutip pendapat Kress 1993 dan Eggin 1994, Emilia 2011 menyatakan bahwa teks merupakan satu kesatuan bahasa yang lengkap secara sosial dan kontekstual yang mungkin bisa dalam bentuk bahasa lisan maupun tulis. Teks selalu dibuat dalam konteks. Kata konteks mengacu pada ele- men-elemen yang menyertai teks Christie dan Mason, 1998 dalam Emilia, 2011. Konteks memiliki peran yang sangat penting dalam penggunaan bahasa karena apa yang ditulis atau dikatakan sangat ter- gantung pada topik, kapan dan dalam kesempatan apa. Halliday 1976 membedakan dua konteks, yaitu konteks situasi dan konteks budaya. Keduanya berdampak pada penggunaan bahasa. Konteks situasi mencakup tiga aspek, yaitu ield, mode, dan tenor. Field mengacu pada topik atau kegiatan yang sedang berlangsung atau yang diceritakan dalam teks, atau apa yang terjadi. Tenor merupakan hakikat hubungan antara pengguna bahasa dalam satu konteks tertentu Panduan Pembelajaran 90 yang berkenaan dengan siapa penulispembicara kepada siapa. Tenor mengacu pada perangkat simbolik yang berfungsi untuk menunjukkan atau meniratkan hubungan penulis dengan pembacanya atau pembi- cara dengan penulisnya. Bahasa yang digunakan untuk berkomunika- si dengan teman akrab berbeda dengan bahasa yang digunakan untuk berkomunikasi dengan seseorang yang baru dikenal. Mode mengacu pada saluran komunikasi channel of communication, pertimbangan apakah bahasa yang dipakai merupakan bahasa tulis atau bahasa lisan, jarak antara orang yang berkomunikasi dalam ruang dan waktu. Ketiga unsur konteks situasi tersebut di atas disebut sebagai register. Sangat penting bagi siswa untuk memahami topik ield yang akan di- tulis atau dibicarakan, kepada siapa tenor dia menulis atau berbicara, kapan dan apakah menggunakan bahasa tulis atau lisan mode. Jenis konteks yang kedua adalah konteks budaya, yang disebut juga genre. Genre diartikan sebagai jenis teks text type. Menyitir berbagai pendapat ahli, Emilia 2011 menyebutkan pengertian-pengertian gen- re. Macken-Horarik 1997 menganggap teks sebagai konstruk sosial yang mempunyai struktur yang dapat diidentiikasi. Sebagai konstruk, struktur dan fungsi sosial teks dapat didekonstruksi. Oleh ahli lain, gen- re dideinisikan sebagai the ways we get things done through language – the ways we exchange information , and knowledge and interact socially Callaghan, Knapp dan Knoble, 1993. Selanjutnya, genre oleh Martin, Christie, Rothery 1987, Christie 1991, dan Martin dan Rose 2008 dideinisikan sebagai proses sosial yang bertahap dan berorientasi pada tujuan. Pembelajaran Berbasis Teks dilakukan pada satuan teks dengan tuju- an untuk melaksanakan berbagai tindakan komunikatif secara bermak- na, dengan menggunakan atau terkait dengan teks-teks yang berman- faat bagi kehidupan peserta didik, secara reseptif dan produktif, secara lisan maupun tulis, di berbagai konteks yang relevan dengan kehidupan siswa, dalam bentuk kegiatan berbicara, menyimak, membaca, dan me- nulis yang terintegrasi secara alami dalam berbagai kegiatan komunika- tif yang bermakna. Hal ini berarti bahwa teks dipelajari bukan sebagai sasaran akhir, tetapi sebagai alat untuk melakukan berbagai aktivitas terkait dengan dengan kehidupan nyata. Penggunaan teks juga bertujuan untuk menumbuhkan sikap meng- hargai dan menghayati nilai-nilai agama dan sosial, termasuk perila- Sekolah Menengah Pertama 91 ku jujur, disiplin, bertanggungjawab, peduli toleransi, gotong royong, santun, percaya diri, dalam berinteraksi secara efektif dengan lingkung- an sosial dan alam dalam jangkauan pergaulan dan keberadaannya. 2. Prinsip-Prinsip Pembelajaran Berbasis Teks Emilia 2011: 21-22 menyebutkan beberapa prinsip utama Pembel- ajaran Berbasis Teks. Prinsip-prinsip tersebut adalah sebagai berikut. a. Menekankan pentingnya guru mengembangkan kesadaran siswa bahwa setiap teks merupakan kreasi unik dari seorang penulis yang unik juga dan bersifat relatif bagi sekelompok orang dan konteks tertentu Hyland, 2002. b. Menganggap belajar bahasa sebagai aktivitas sosial Feez and Joyce, 1998 yang meniscayakan kebergantungan antar siswa dan masyarakat, yang dalam hal ini bisa teman, guru atau orang de- wasa lain yang bisa membantu siswa mencapai hasil belajar yang lebih baik, termasuk orang tua. Melalui prinsip ini pembelajar- an bahasa berbasis teks diharapkan menghasilkan tiga hal: siswa belajar bahasa, siswa belajar melalui bahasa, dan siswa belajar tentang bahasa Derewianka, 1990; Feez and Joyce, 1998 c. Menekankan bahwa belajar akan berjalan lebih efektif kalau guru menerangkan secara eksplisit kemampuan yang diharapkan di- miliki oleh siswa setelah proses belajar selesai Feez and Joyce, 1998; Cope and Kalantiz, 1993; bagaimana bahasa beroperasi untuk membangun makna dalam berbagai jenis teks dan ciri-ciri linguistiknya. Pengajaran eksplisit bukan berarti kembali pada pengajaran tata bahasa tradisional yang memisahkan pengajaran tata baha- sa dari penggunaan bahasa otentik. Menterjemahkan pernyata- an Gibbons 2002, Emilia 2011 mengatakan bahwa berkaitan dengan penggunaan bahasa dalam kehidupan nyata sehingga pemahaman tentang bahasa dikembangkan dalam konteks peng- gunaan bahasa aktual. Pengajaran eksplisit bertujuan untuk men- dorong keterlibatan pembelajar dalam belajar, kemandirian da- lam menulis, dan kemampuan membahas bagaimana digunakan dalam berbagai konteks otentik, seperti cara bahasa digunakan untuk membujuk atau meyakinkan. Panduan Pembelajaran 92 d. Menegaskan bahwa siswa belajar di bawah bimbingan guru da- lam kerangka magang. Hal ini sejalan dengan prinsip pembel- ajaran scafolding dari Wood, Bruner dan Ross 1976 dan the zone of proximal development dary Vygotsky 1976. Siswa ber- peran sebagai orang yang dilatih dan guru sebagai ahli dalam sis- tem dan fungsi bahasa. Oleh sebab itu, dalam proses belajar guru seyogyanya berperan sebagai ahli yang bisa membantu siswa un- tuk berhasi belajar bahasa. e. Berkeyakinan bahwa pengajaran tata bahasa merupakan bagian penting untuk menuntun siswa kepada pengetahuan tentang ba- gaimana bahasa berfungsi – pengetahuan yang dapat melahirkan pemberdayaan lebih luas bagi siswa Morgan,1997; Derewianka, 1998. Namun demikian, perlu diingat bahwa pengajaran tata bahasa dalam pembelajaran berbasis teks bukanlah pengajaran tata bahasa tradisional, melainkan pengajaran tata bahasa pada tingkat teks ketika maksud personal disaring melalui bentuk re- torika yang umum tersedia untuk memenuhi tujuan sosial dari penggunaan bahasa tersebut Hicks, 1997, dikutip oleh Kim dan Kim, 2005. Dengan kata lain, pembelajaran berbasis teks berke- yakinan bahwa we don’t just write, we write something to achieve some purpose Hyland, 2003. Pengajaran tata bahasa berdasar- kan fungsinya dalam teks yang dibahas memungkinkan siswa dan guru untuk mampu menulis, membaca, menyimak, dan ber- bicara, serta menilai sebuah teks atau tulisan yang ditulis oleh se- seorang dalam jenis-jenis teks yang harus diajarkan.

3. Tujuan Pembelajaran Berbasis Teks

Pembelajaran Berbasis Teks bertujuan untuk mempersiapkan siswa memasuki dunia nyata penggunaan bahasa dengan memfokuskan pada bagaimana bahasa digunakan untuk mencapai berbagai macam tujuan, misalnya membuat laporan eksperimen, bercerita, atau menjelaskan se- suatu. Selain itu, Pembelajaran Berbasis Teks juga bertujuan agar siswa dapat memahami ilmu pengetahuan melalui teks yang disajikan sesuai dengan tujuan sosial tertentu dan memahami perkembangan mentalnya untuk menyelesaikan masalah kehidupan nyata dengan berpikir kritis. Pembelajaran Berbasis Teks ini dipandang memiliki kelebihan di- bandingkan dengan metode pembelajaran bahasa lainnya karena pem- Sekolah Menengah Pertama 93 belajaran ini memungkinkan siswa untuk mempelajari bahasa secara eksplisit. Selain itu, Pembelajaran Berbasis Teks mampu mengembang- kan kemampuan berpikir kritis siswa karena pembelajaran ini sangat kental dengan membaca dan menulis, yang merupakan cara yang pa- ling ampuh untuk mengembangkan kemampuan berpikir kritis. 4. Karakteristik KD dan Indikator Pencapaian Kompetensi yang Se- suai dengan Pembelajaran Berbasis Teks Sesuai dengan namanya, Pembelajaran Berbasis Teks sangat sesuai untuk mata pelajaran-mata pelajaran yang membelajarkan teks, yang dalam hal ini adalah mata pelajaran bahasa Inggris, bahasa Indonesia, dan bahasa daerah. Dengan demikian, semua KD dalam KI 3 dan KI 4 dalam ketiga mata pelajaran tersebut sangat sesuai untuk dibelajarkan dengan menggunakan pembelajaran berbasis teks.

5. Langkah-Langkah Pembelajaran Berbasis Teks

Ada beberapa model pembelajaran berbasis teks. Model yang paling awal terdiri dari tiga tahap pembelajaran, yaitu Modelling, Joint Cons- truction, dan Independent Construction. Dalam perkembangan selan- jutnya ada beberapa tahap yang ditambahkan. Misalnya, Derewienka 1990 menambahkan persiapan, Rothery 1996 menambahkan Nego- tiating Field dan Deconstruction, Hammond 1992 menambahkan Bu- ilding Knowledge of Field BKOF, dan Feez 1998 menyarankan adanya tahap Building the Context. Masing-masing model memiliki sintaks pembelajaran yang khusus. Pada panduan ini disajikan model yang sudah cukup dikenal oleh para guru, yaitu Pembelajaran Berbasis Teks yang dikembangkan oleh Ham- mond 1992 yang meliputi empat tahap pembelajaran yang terdiri dari Building Knowledge of Field, Modelling of Text, Joint Construction of Text, dan Independent Construction of Text. Keempat langkah tersebut di- gambarkan dalam diagram di halaman berikut.