Hakekat Pembelajaran kimia Deskripsi Teoritis

2 Faktor dari luar, bagian ini terdiri dari: a Faktor lingkungan meliputi alam dan sosial Keadaan alam dan sosial dilingkungan belajar, misalnya sekolah berada jauh dari pusat keramaian, waktu belajar siang atau malam, cuaca dapat mempengaruhi hasil belajar yang dicapai. b Faktor instrumental meliputi kurikulum atau bahan pelajaran, guru atau pengajar, sarana dan fasilitas, metode pembelajaran, administrasi atau manajemen. Dari pengaruh faktor-faktor tersebut, maka muncul siswa-siswa yang berprestasi tinggi dan berprestasi rendah atau gagal sama sekali. Dalam hal ini, seorang guru yang professional diharapkan mampu mengantisipasi kemungkinan-kemungkinan munculnya kelompok siswa yang menunjukan gejala kegagalan dengan berusaha mengetahui dan mengatasi faktor yang menghambat proses belajar mereka.

3. Hakekat Pembelajaran kimia

Ilmu Pengetahuan Alam IPA merupakan ilmu yang objek kajiannya jelas dan kasat mata, yang menjelaskan misteri alam yang besar. IPA berkaitan dengan cara mencari tahu tentang gejala alam secara sistematis, sehingga IPA bukan hanya penguasaan kumpulan pengetahuan yang berupa fakta-fakta, konsep-konsep atau prinsi-prinsip saja tetapi juga merupakan suatu proses penemuan. Pendidikan IPA diharapkan dapat menjadi wahana bagi siswa untuk mempelajari diri dan alam sekitar serta prospek pengembangan lebih lanjut dalam menerapkannya dalam kehidupan sehari-hari. Proses pembelajarannya menekankan pada pemberian pengalaman langsung untuk mengembangkan kompetensi agar siswa pampu menjelajahi dan memahami alam secara ilmiah. Pendidikannya diarahkan untuk mencari tahu dan berbuat sehingga dapat membantu siswa untuk memperoleh pemahaman yang lebih mendalam tentang alam sekitar. Ilmu kimia sebagai bagian dari IPA merupakan ilmu yang mempelajari tentang materi yang meliputi struktur, sifat, susunan serta perubahan energi yang menyertai suatu reaksi kimia. Ilmu kimia menjadi sarana hasrat dan kerinduan terdalam manusia untuk menyelidiki dan mengetahui materi alam semesta ini. Namun kimia bagi sebagian siswa merupakan salah satu pelajaran yang sulit. Beberapa siswa merasa tidak mampu dalam mempelajari kimia. Pelajaran kimia menjadi momok yang menakutkan karena adanya pandangan yang salah tentang kimia itu sendiri. Selama ini para siswa menganggap konsep-konsep yang ada dalam pelajaran kimia sebagai konsep-konsep abstrak yang sulit diaplikasikan ke dalam kehidupan yang nyata. Mata pelajaran kimia perlu diajarkan untuk tujuan yang lebih khusus yaitu membekali siswa pengetahuan pemahaman dan sejumlah kemampuan yang dipersyaratkan untuk memasuki jenjang pendidikan yang lebih tinggi serta mengembangkan ilmu pengetahuan dan teknologi. Oleh karena itu pembelajaran kimia menekankan pada pemberian pengalaman belajar secara langsung melalui penggunaan dan pengembangan ketrampilan proses dan sikap ilmiah.

4. Termokimia