Perkembangan Ekonomi Sumatera Utara

81 gas dan air minum, konstruksi dan bangunan. Sektor pelayanan services S meliput i perdagangan, hotel dan restoran , transportasi dan komunikasi, jasa keuangan dan jasa social lainnya.

4.3 Perkembangan Ekonomi Sumatera Utara

Produk Domestik Regional Bruto PDRB perkapita merupakan gambaran rata-rata pendapatan yang diterima oleh setiap penduduk sebagai hasil dari proses produksi, PDRB perkapita diperoleh dengan cara membagi total PDRB dengan jumlah penduduk pertengahan tahun. Nilai PDRB perkapita dapat menggambarkan tingkat kesejahteraan penduduk suatu wilayah walaupun sebenarnya nilai PDRB perkapita ini belum tentu dinikmati oleh masyarakat di daerah tersebut. Pertumbuhan ekonomi dicapai oleh sector pengangkutan dan komunikasi yang tumbuh sebesar 13,49. Pertumbuhan yang cukup tinggi juga dicapai oleh sektor konstruksi sebesar 7,65. Sementara itu, sektor pertanian yang menyumbang sekitar 24,47. Perekonomian di Provinsi Sumatera Utara mampu tumbuh sebesar 5,74. Laju pertumbuhan tersebut lebih tinggi dari pada yang dicapai pada tahun sebelumnya yang hanya sebesar 2,51. PDRB provinsi Sumatera Utara Atas Dasar Harga Berlaku ADHB pada tahun 2007 sebesar Rp. 181.819,74 milyar rupiah. Sektor industri masih berperan sebagai kontributor utama dengan peranan mencapai 25,04 . Selanjutnya diikuti oleh sector pertanian 22,56 dan sector perdagangan, hotel dan restoran 19,17. Sementara sektor-sektor lainnya memberikan total konstribusi sebesar 33,23 terhadap perekonomian di Sumatera Utara. Untuk melihat produktivitas ekonomi dengan mengabaikan inflasi, maka digunakan PDRB Atas Dasar Harga Konstan ADHK. Berdasarkan harga konstan tahun 2000, PDRB Sumatera Utara tahun 2007 sebesar Rp.99.792,27 milyar. Sektor Universitas Sumatera Utara 82 keuangan, persewaan dan jasa perusahaan mengalami pertumbuhan tertinggi yaitu sebesar 12,43 diikuti oleh sector pengangkutan dan komunikasi sebesar 9,90 setara sector pertambangan dan penggalian sebesar 9.78 . Mulai pulihnya perekonomian Indonesia berdampak pada perekonomian Provinsi Sumatera Utara. Salah satu indikator membaiknya ekonomi Provinsi Sumatera Utara adalah meningkatnya laju pertumbuhan ekonomi. Secara keseluruhan, perekonomian sumatera Utara sejak tahun 2001 provinsi Sumatera Utara telah mengalami pertumbuhan yang positif yaitu sebesar 3.98 dengan nilai total PDRB atas dasar harga konstan sebesar 71908359.19 juta Rp, dan terus mengalami pertumbuhan. Namun terjadi sedikit penurunan angka pertumbuhan ekonomi pada tahun 2005 yaitu sebesar 0.26 point dari tahun 2004. Pertumbuhan ekonomi terbesar di Provinsi Sumatera Utara terjadi pada tahun 2007 yaitu sebesar 6.9 dengan total nilai PDRB atas dasar harga konstan sebesar Rp. 99792273 Juta Rp sedangkan dari data di atas terlihat bahwa pertumbuhan ekonomi yang paling rendah terjadi pada tahun 2001 yaitu hanya sebesar 3.98 . Tabel 4.5 Pertumbuhan Ekonomi Provinsi Sumatera Utara Tahun PE 2000 - 2001 3.98 2002 4.56 2003 4.81 2004 5.74 2005 5.48 2006 6.20 2007 6.90 Sumber: BPS Provinsi Sumatera Utara Universitas Sumatera Utara 83 1 2 3 4 5 6 7 8 2000 2001 2002 2003 2004 2005 2006 2007 Tahun P e rt u m b u h a n E k o n o m i PE Gambar 4.1 Grafik Pertumbuhan Ekonomi Sumatera Utara Tahun 2000 – 2007

4.4 Perkembangan Tenaga Kerja di Sumatera Utara